25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes

Dibuat oleh blogunik

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Forbes kembali merilis daftar orang-orang terkaya di Indonesia tahun 2018 kali ini. Dalam daftar yang diberikan mengenai orang-orang tersebut, terdapat emapt orang pendatang baru yang dua diantaranya masih tergolong muda yang masuk dalam daftar nama orang terkaya di Indonesia ini. Selain empat orang tersebut, orang-orang terkaya lainnya masih tetap mantap berada di posisi mereka sejak tahun sebelumnya. Tentu saja hal ini menandakan bagaimana usaha dan juga bisnis yang mereka rintis bisa tetap mampu bertahan dan juga berkembang. Berikut ini adalah 25 daftar orang-orang terkaya di dunia versi Forbes untuk tahun 2018

1. R Budi dan Michael Hartono, US$35 miliar (Rp508 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes R Budi dan Michael Hartono

photo via : beritagar.id & tribunnews.com

Pada peringkat pertama semenjak sepuluh tahun terakhir masih tetap tidak tergoyahkan, dipegang oleh R Budi dan Michael Hartono. Setidaknya 70% kekayaan yang mereka miliki berasal dari Bank Central Asia. Selain dari Bank BCA, kekayaan yang mereka miliki juga berasal dari usaha-usaha lainnya yang mereka miliki yakni perusahaan rokok Djarum, elektronik Polytron dan juga Real Estate. Dengan jumlah kekayaan yang dimilikinya mencapai, US$ 35 miliar atau jika dirupiahkan sebanyak Rp 508 triliun.

2. Susilo Wonowidjojo, US$9,2 miliar (Rp 133 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Susilo Wonowidjojo

photo via : tirto.id

Di posisi kedua orang terkaya di Indonesia ditempati oleh Susilo Wonowidjojo yang posisinya naik ke peringkat ke dua lantaran meningkatnya harga saham Gudang Garam yang merupakan perusahaan yang memproduksi setidaknya sekitar 70 miliar batang rokok tiap tahunnya. Selain memiliki saham di gudang garam, Susdilo juga berinvestasi di usaha kelapa sawit melalui Makin Group. Saat ini tercatat jumlah kekayaan dari Susilo Wonowidjojo sebanyak US$9,2 miliar atau jika dirupiahkan sebanyak Rp 133 triliun.

3. Eka Tjipta Widjaja, US$8,6 miliar (Rp124 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Eka Tjipta Widjaja

photo via : www.moneysmart.id

Diposisi ketiga untuk orang terkaya versi Forbes tahun 2018, ditempati oleh Eka Tjipta Widjaja dengan jumlah kekayaan sebanyak US$8,6 miliar atau sekitar Rp124 triliun. Pada tahun ini, Eka Tjipta yang saat ini telah berumur 95 tahun, jumlah kekayaan yang dimilikinya telah turun sebesar US$500 juta yang membuat peringkatnya menjadi turun di posisi ketiga. Sebagian besar jumlah kekayaan yang dimiliki oleh Eka berasal dari grup Sinar Mas yang bergerak dalam bidang industri kertas, agrobisnis, telekomunikasi, real estate dan juga layanan finansial.

4. Sri Prakash Lohia, US$7,5 miliar (Rp108 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Sri Prakash Lohia

photo via : id.wikipedia.org

Untuk urutan ke empat jika dilihat dari namanya saja pasti kalian sudah menyadari jika itu bukanlah nama orang Indonesia. Sri Prakash yang saat ini berusia 66 tahun adalah orang India yang pindah ke Indonesia pada tahun 1970-an. Seriring dengan peningkatan harga saham yang dimilikinya pada Indorama Ventures yang merupakan perusahaan petrokimia yang telah terdaftar di bursa Thailand ini membuat dirinya naik ke posisi keempat sebagai dalam kategori orang terkaya di Indonesia dengan jumlah kekayaan sekitar US$7,5 miliar (Rp108 triliun).

5. Anthony Salim, US$5,3 miliar (Rp76,9 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Anthony Salim

photo via : tandapagar.com

Anthoni Salim yang saat ini telah berusia 69 tahun adalah seorang kepala Grup Salim yang memiliki saham Indofood sebanyak lebih dari 50%. Selain jumlah sahamnya yang amat banyak di Indofood, Grup Salim juga memiliki firma investasi First Pacific di Hongkong, pabrik roti di Sngapura dan juga perusahaan perdagangan di Cina. Dengan berbagai usaha dan juga saham yang dimilikikan saat ini Anthony Salim setidaknya memiliki kekayaan dengan jumlah US$5,3 miliar (Rp76,9 triliun).

6. Tahir, US$4,5 miliar (Rp65 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Tahir

photo via : www.moneysmart.id

Selanjutnya diisi oleh nama Tahir yang memiliki kekayaan sejumlah US$4,5 miliar (Rp65 triliun). Tahir yang saat ini telah berusia 66 tahun ini adalah seorang bos Mayapada Group, yang merupakan perusahaan yang bergerak dibidang perbankan, rumah sakit dan juga real estate. Selain itu, tahir sendiri juga memiliki sebagian dari lisensi Forbes Indonesia yang menerbitkan daftar orang terkaya ini.

*Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

7. Chairul Tanjung, US$3,5 miliar (Rp50,8 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Chairul Tanjung

photo via : buku-otobiografi.blogspot.com

Diposisi ke tujuh dipegang oleh Chairul Tanjung dengan jumlah kekayaan sebanyak US$3,5 miliar (Rp50,8 triliun). Chairul yang saat ini berusia 56 tahun ini dikenal sebagai pemilik dari perusaah stasiun tv, Bank Mega dan jaringan-jaringan supermarket lainnya. Selain itu, Chairul juga mengelola beberapa waralaba seperti Wendy’s, Versace dan juga Mango.

8. Boenjamin Setiawan dan keluarga, US$3,2 miliar (Rp46,4 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Boenjamin Setiawan dan keluarga

photo via : www.biografiku.com

Berawal dari sebuah usaha kecil dibidang farmasi, Dr Boenjamin yang saat ini telah berusia 85 tahun, menduduki posisi ke 8 dengan jumlah kekayaan US$3,2 miliar (Rp46,4 triliun). Ia mendirikan Kalbe Farma pada tahun 1966 yang lalu di garasi rumah miliknya hingga saat ini, Kalbe merupakan perusahaan farmasi terbesar yang ada di Indonesia. Selain sebagai pemilik perusahaan, Dr Boen juga memiliki setidaknya 12 rumah sakit Mitra Keluarga.

9. Jogi Hendra Atmaja, US$3,1 miliar (Rp45 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Jogi Hendra Atmaja

photo via : poskonews.com

Diposisi ke sembilang dengan jumlah kekayaan sebesar US$3,1 miliar (Rp45 triliun), ditempati oleh Jogi Hendra Atmaja, pria berusia 72 tahun yang merupakan pemilik dari Grup Mayora yang merupakan salah satu produsen makanan terbesar yang ada di Indonesia dengan menjual kopi, biskuit, permen dan makanan kecil lainnya. Merek makanan kecil Mayora sendiri tidak hanya dijual di Indoneisa saja, melainkan telah dijual ke 90 negara di dunia dan telah mempekerjakan setidaknya 30.000 orang tenaga kerja.

10. Prajogo Pangestu, US$3 miliar (Rp43,5 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Prajogo Pangestu

photo via : www.moneysmart.id

Di posisi ke 10 ditempati oleh pajogo Pangestu berusia 74 tahun dengan jumlah kekayaan sebesar US$3 miliar (Rp43,5 triliun). Prajogo Pangestu sendiri merupakan pemilik PT Barito Pacific dan juga Chandra Asri yang merupakan produsen dari ptrokimia terpadu terbesari di Indonesia.

*Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

11. Low Tuck Kwong, US$ 2,5 miliar (Rp36,4 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Low Tuck Kwong

photo via : www.mshsalumni.com

Untuk posisi selanjutnya dipegang oleh Low Tuck Kwong yang memiliki jumlah kekayaan sekitar USD 2,5 miliar (Rp36,4 triliun). Low sendiri lahir di Singapura, namun pindah ke Indonesia pada tahun 1972. Disini Low mendirikan sebuah perusahan bernama Bayan Resources yang merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di sektor tambang batu bara.

12. Mochtar Riady, US$ 2,3 miliar (Rp33,5 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Mochtar Riady

photo via : tirto.id

Di posisi ke 12 ditempati oleh Mochtar Riady dengan jumlah kekayaan sekitar USD 2,3 miliar (Rp33,5 triliun). Mochtar Riady yang saat ini telah berumur 89 tahun ini adalah seorang pengusaha Indonesia terkemuka yang merupakan pendiri sekaligus presiden komisaris dari Lippo Group. Dirinya dikenal oleh banyak orang sebagai seorang praktisi perbankan yang handal dan juga merupakan salah seorang konglomerat keturunan Tionghoa-Indonesia yang mampu mengembangkan grup bisnis miliknya hingga ke manca negara.

13. Putera Sampoerna, US$ 1,75 miliar (Rp25,5 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Putera Sampoerna

photo via : www.sampoernafoundation.org

Selanjutnya di posisi ke 13 ditempati oleh Putera Sampoerna yang memiliki jumlah kekayaan sebanyak USD 1,75 miliar (Rp25,5 triliun). Kalau kalian pernah mendengar tentang rokok sampoerna, perusahaan rokok terbesar tersebut merupakan usaha keluarga milik Putera Sampoerna. Dilahirkan di Belanda 71 tahun yang lalu Putera Sampoerna memang dikenal sebagai bos perusahaan rokok PT HM Sampoerna Tbk.

14. Peter Sondakh, US$ 1,7 miliar (Rp24,7 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Peter Sondakh

photo via : www.straitstimes.com

Peter Sondakh berada di urutan ke 14 dengan jumlah kekayaan yang dimilikinya mencapai USD 1,7 miliar (Rp24,7 triliun). Peter merupakan seorang pendiri dari PT Rajawali Corporation yang bergerak di bidang bisnis minyak kelapa, ekspor kayu dan juga bisnis properti yang dimilikinya. Selain di perusahaan Rajawali, Peter juga masuk dalam jajaran direksi pada perusahaan yang lainnya.

15. Martua Sitorus, US$ 1,69 miliar (Rp24,6 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Martua Sitorus

photo via : www.bentengtimes.com

Selanjutnya di posisi ke 15 ditempati oleh Martua Sitorus dengan jumlah kekayaan sebesar USD 1,69 miliar (Rp24,6 triliun). Martua sendiri merupakan salah seorang pengusaha Indoneia yang mendirikan perusahaan Wilmar Internasional yang bergerak dibidang perkebunan dan juga pengolahan minyak kelapa sawit serta produsen gula. Perusahaan yang dijalankan oleh Martua memang dikenal telah mencapai mancanegara.

16. Garibaldi Thohir, US$ 1,67 miliar (Rp24,3 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Garibaldi Thohir

photo via : www.moneysmart.id

Dengan jumlah kekayaan yang mencapai USD 1,67 miliar (Rp24,3 triliun), pada posisi ke 16 ditempati oleh Garibaldi Thohir. Garibaldi yang saat ini sudah berumur 53 tahun, merupakan seorang pengusahan dan sekaligus investor dari Indonesia. Dirinya dikenal sebagai pengusaha tambang batu bara dengan grup perusahaan dibawah bendera Adaro Energy. Saat ini sendiri, dirinya menduduki jabatan sebagai seorang Presiden Direktur perusahaan.

17. Theodore Rachmat, US$ 1,6 miliar (Rp24,3 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Theodore Rachmat

photo via : www.cnnindonesia.com

Diposisi ke 16 ditempati oleh Theodore Rachmat dengan jumlah kekayaan yang mencapai 1,6 miliar (Rp24,3 triliun). Theodore Permadi yang dikenal sebagai Bos Astra ini merupakan seorang pekerja keras yang mengawali karirnya sebagai seorang salesman hingga akhirnya ia menjadi direktur utama Astra. Setelah pensiun dari Astra, Theodore mulai membuat perusahaannya sendiri yang bernama Adira, Adaro dan TAP (Triputra Agro Persada).

18. Kuncoro Wibowo, US$ 1,58 miliar (Rp23 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Kuncoro Wibowo

photo via : www.bisniskokoh.com

Dengan jumlah kekayaan sekitar USD 1,58 miliar (Rp23 triliun), Kuncoro Wibowo merupakan seorang pengusaha asal Indonesia dan putra pertama dari pendiri Grup Kawan Lama Sejahtera. Berawal dari berjualan perkakas rumah tangga, pria yang satu ini akhirnya mampu mengembangkan perusahaan miliknya hingga mampu bereksansi mendirikan PT. Ace Hardware Indonesia.

*Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

19. Alexander Tedja, US$ 1,5 miliar (Rp21,8 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Alexander Tedja

photo via : my.dbasia.news

Posisi selanjutnya ditempati oleh Alexander Tedja yang memiliki kekayaan sejumlah USD 1,5 miliar (Rp21,8 triliun). Alexander yang saat ini berusia 73 tahun adalah seorang pengusaha Indonesia yang dikenal sebagai raja properti dan mal dari Surabaya dengan grup perusahaan dibawah bendera pakuwon Group.

20. Husain Djojonegoro, US$ 1,46 miliar (Rp21,2 triliun)

Diposisi ke 20 ditempati oleh Husain Djojonegoro dengan jumlah kekayaan sebanyak USD 1,46 miliar (Rp21,2 triliun). Husain dikenal sebagai salah seorang dapuk kepemimpinan dalam perusahaan ABC Group dan Orang Tua. Mengawali karir dengan meneruskan usaha keluarga yang didirkan oleh ayah dan juga pamannya yang menjual anggur tradisional,

21. Bachtiar Karim, US$ 1,45 miliar (Rp21,1 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Bachtiar Karim

photo via : toprichests.com

Dengan jumlah kekayaan yang mencapai USD 1,45 miliar (Rp21,1 triliun), membuat Bachtiar Karim berada di posisi ke 21 dalam deretan orang terkaya. Bachtiar Karim dikenal sebagai pemimpin perusahaan Musim Mas Group yang bergerak dibidang bisnis utama kelapa sawit / CPO. Bachtiar karim yang saat ini telah berumur 61 tahun ini, merupakan anak sulung dari empat anak Anwar Karim yang bergabung dengan usaha ayahnya sejak tahun 1981.

22. Murdaya Poo, US$ 1,4 miliar (Rp20,4 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Murdaya Poo

photo via : www.biografiku.com

Murdaya Widyawimarta Poo atau yang lebih dikenal dengan nama Murdaya Poo merupakan seorang pengusaha terkenal yang ada dibalik perusaahaan kontraktor yang terkenal yakni Central Cipta Murdaya. Murdaya Poo sendiri saat ini memiliki kekayan sejumlah USD 1,4 miliar (Rp20,4 triliun). Dengan jumlah kekayaan yang dimilikinya tersebut, dirinya dipatok dalam daftar ini pada urutan ke 22.

*Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

23. Eddy Katuari, US$ 1,35 miliar (Rp19,7 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Eddy Katuari

photo via : halloindo.com

Posisi selanjutnya ditempati oleh Eddy William Katuari atau yang lebih akrab disapa dengan nama Eddy Katuari. Eddy merupakan pengusaha Indonesia yang merupakan pemimpin dari Wings Group. Saat ini, jumlah kekayaan milik Eddy diperkirakan ada sekitar USD 1,35 miliar (Rp19,7 triliun). Dengan jumlah tersebut, tentu saja ia pantas menduduk posisi ke 23. Wings Group sendiri merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dibidang detergen / sabun seperti yang kita ketahui sebelumnya, Namun saat ini perusahaan tersebut telah berkembang ke ranah bisnis lainnya.

24. Djoko Susanto, US$ 1,33 miliar (Rp19,4 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Djoko Susanto

photo via : malangtoday.net

Kalau kalian pernah belanja di toko Alfamart ataupun Alfa Midi, nah orang dibalik kesuksesan dari minimarket tersebut adalah Djoko Susanto. Djoko Susanto sendiri saat ini memiliki kekayaan dengan jumlah sekitar USD 1,33 miliar (Rp19,4 triliun). Kalau kamu melihat ada banyknya alfamart yang saat ini menjamur di berbagai kota di Indonesia, pasti kalian akan mengerti mengapa orang yang satu ini termasuk dalam daftar orang terkaya di Indonesia.

25. Sukanto Tanoto, US$ 1,3 miliar (Rp19,4 triliun)

25 Orang Terkaya di Indonesia 2018 Versi Forbes Sukanto Tanoto

photo via : www.tanotofoundation.org

Di posisi terakhir dalam daftar ini yakni pada peringkat ke 25, diisi oleh seorang pengusaha yang bernama Sukanto Tanoto yang merupakan pemiliki perusahaan Royal Golden Eagle. Hingga saat ini, Sukanto Tanoto memiliki jumlah kekayaan sebesar USD 1,3 miliar (Rp19,4 triliun) yang membuatnya berada di posisi ke 25. Perusahaan Royal Golden Eagle sendiri bergerak dibidang pengolahan kayu dan juga kertas.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *