Merk Tas Terkenal Dengan Harga Fantastis Yang Disukai Seleb Dunia

Dibuat oleh blogunik

Di dunia ini banyak sekali terdapat brand tas yang tampilan dan harganya menggoda iman. Bagi para wanita, tas bukan lagi item yang digunakan untuk menampung barang bawaan, melainkan digunakan untuk menunjang penampilan. Hal itu membuat mereka tak lagi memikirkan soal harga. Setidaknya itulah yang dilakukan oleh beberapa artis dunia. Hampir semua artis  dunia, baik di Indonesia, Korea hingga Hollywood pernah tertangkap menggunakan tas branded yang harganya sudah tentu melebihi harga sepeda motor atau bahkan melebihi harga mobil. Nah penasaran brand tas apa saja yang sering digunakan oleh para artis dunia? Berikut infonya!

1. Gucci

photo via : www.instagram.com/svt_fashion

Siapa sih yang gak tau brand mahal sekelas Gucci? walaupun tak sanggup beli namun, merk ini selalu wara wiri digunakan oleh para artis sosialita Tanah Air, Korea hingga Dunia. Gucci yang identik dengan strip hijau merah dan juga simbul double G ini memang telah menjadi salah satu brand fashion terkenal dengan harga selangit bahkan satu buah tasnya saja bisa dijual seharga puluhan juta hingga lebih. Walaupun harganya selangit namun artis-artis fashionista kerap kali menggunakan tas merk Gucci untuk tas keseharian mereka.

2. Chanel

photo via : www.tukuoke.com

Chanel adalah fashion brand berkelas yang bisa dibilang bersaing dengan Gucci. Brand Chanel telah menjadi salah satu nama paling dikenal dalam kemewahannya di industri fashion dunia. Karena selain bahan yang berkualitas, Chanel juga mengedepankan desain yang modern dan mewah sehingga membuat para pemakainya merasa bangga. Brand fashion asal Paris ini memang memiliki nama besar yang telah tersebar hingga keseluruh dunia. Salah satu produknya yang berupa tas bahkan jadi simbol kemewahan dalam fashion. Pasalnya, harga dari sebuah tas basic saja melebihi angka $ 100.000 dan tentunya hanya seorang selebriti besar atau orang kaya raya yang mampu membelinya.
*Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

3. Louis Vuitton

photo via : fashion-likes.ru

Tas merk terkenal selanjutnya adalah Louis Vuitton. Tas berlaber LV ini memang sering terdengar didalam dunia fashion. Banyak kalangan selebriti maunpun non selebriti yang jatuh hati pada desain dan kualitas dari tas ini. Ciri khas yang sering ditampilkan pada tas Louis Vuitton adalah monogram yang tercetak pada permukaan tasnya dan juga warna coklat yang elegan. Karena keeleganannya ini, Louis Vuitton menjadi brand tas yang digemari oleh para selebriti dunia untuk menunjang penanpilan mereka. Tas Louis Vuitton biasanya dijual mulai range harga 2,5 jutaan hingga puluhan puluhan juta rupiah tergantung negara yang menjualnya. Tak heran jika hanya artis berpendapatan tinggi yang mampu membelinya.

4. Dior

photo via : www.instagram.com/zinafashionvibe

Bagi kalian yang pencinta fashion, tentunya sudah gak asing lagi dengan desain elegan dari brand tas Dior. Menurut sejarahnya, tas Dior ini merupakan sebuah persembahan dan sebagai penghormatan bagi Puteri Diana, Princess of Wales. Saat ia berkunjung ke Paris pada tahun 1995, tas Dior diberikan oleh Puteri Perancis, Madame Bernadette Chirac. Tas yang awalnya bernama “Chouchou” lalu dikenal dengan nama Lady Dior bag. Desain tas Dior ini sangat feminim namun terkesan elegan sehingga sangat mudah dikenali. Tas branded ini terbuat dari berbagai macam bahan kulit dan kain, dilengkapi handle yang agak tebal. Yang membuatnya berciri khas adalah adanya plat signature atau emblem berupa 4 huruf “D.I.O.R” yang menjadi semacam perhiasan dan menambah kesan elegan. Tas ini biasanya dibandrol mulai dari harga 5 jutaan hingga 50 jutaan rupiah bahkan bisa lebih. Tak heran jika banyak selebriti dunia kelas atas yang memburu tas ini sebagai item fashion favorit mereka.

5. Prada

photo via : http://fabfashionfix.com

Tak kalah dari Dior, Prada juga memiliki kekuatan besar pada namanya yang telah diakui dunia. Merek tas terkenal asal Milan, Italia ini didirikan oleh Mario Prada pada tahun 1913. Sebagai merek tas yang berkelas internasional, Prada mengeluarkan koleksi model-model tas berkualitas tinggi yang terlihat ekslusif. Koleksi tas Prada sangat menarik dikoleksi oleh pecinta fashion karena desainnya tak lekang oleh waktu dan juga bahan yang berkualitas hingga tahan lama. Bahkan, saat menentengnya akan membuat seseorang tak hanya seperti sedang membawa tas, tetapi dapat menunjukkan tingkatan sosial seseorang. Tak heran orang-orang elit dan juga selebriti dunia selalu memiliki tas branded Prada ini didalam koleksi mereka. Satu buah tas Prada terbaru bahkan dibandrol dengan harga mulai dari puluhan juta rupiah.

6. Balenciaga

photo via : http://www.purseblog.com

Balenciaga merupakan salah satu well-known luxury brand dari Perancis. Balenciaga terkenal dengan brand yang mengeluarkan berbagai macam produk fashion, dari busana, sepatu hingga aksesoris termasuk tas. Tak hanya fashion item wanita, Balenciaga juga telah merambah ke industri menswear. Balenciaga dikenal dengan karya-karya ikoniknya yang kadang disamakan dengan karya seni memahat karena potongan serta bentuknya yang unik dan chic. Karena keunikannya ini, banyak selebriti dunia yang memilih tas Balenciaga untuk fashion item mereka. Tak jauh berbeda dari brand-brand ternama lainnya, satu buah tas Balenciaga dibandrol dengan harga jutaan hingga puluhan juta rupiah.

7. Hermes

photo via : http://www.seansinjin.com

Hermes adalah salah satu merek tas favorit kebanyakan wanita di seluruh dunia. Memakai tas ini dapat meningkatkan gengsi pemakainya. Salah satu merek tas terkenal ini memang memiliki harga yang sangat fantastis. Satu buah tasnya dijual mulai dari Rp 40 jutaan. Tas Hermes ini menampilkan keistimewaan dan kemewahan dari segi bentuk yang unik hingga aksesorinya. Hal inilah yang membuat pemakainya sangat percaya diri memakai tas Hermes. Tak heran jika banyak pecinta fashion dari kalangan atas hingga para selebriti besar dunia, yang menyukai produk tas dari brand Hermes ini.

8. Saint Laurent

photo via : www.whowhatwear.com

Saint Laurent atau sering disebut Yves Saint Laurent (YSL) adalah salah satu luxury fashion house asal Paris Perancis yang banyak mengeluarkan tas berkualitas untuk wanita. Spirit kebebasan dan rock ‘n roll diterjemahkan secara tepat oleh rumah mode kreasi Yves Saint Laurent ini. Melalui berbagai desian tas dengan cetakan motif bervariasi termasuk menyerupai bahan kulit asalnya membuatnya semakin berjiwa rebel sekaligus penuh pamor di saat bersamaan. Beberapa koleksi tas Saint Laurent cukup laris dipasaran, desainnya yang simple namun elegan banyak disukai oleh para pecintan fashion dan tentunya juga oleh para selebritis dunia. Harga tas Saint Laurent terbaru dibandrol dengan harga mulai puluhan juta.

9. Fendi

photo via : www.purseblog.com

Merk tas Fendi memang menjadi ikon fashion yang digemari kalangan elite yang mengincar status sosial. Merek kenamaan Fendi dikenal dengan rancangan tas model Baguette yang menjadi salah satu item fashion favorit yang harus dimiliki pecinta fashion. Tas Fendi ini selalu identik dengan warna-warna ceria yang membuat kepribadian para penggunanya ikut terpancar. Cara Delevingne dan Kim Kardashian adalah dua artis yang paling sering memamerkan koleksi Fendi saat bepergian. Tas Fendi ini memiliki harga yang sangat fantasti, untuk satu buah tasnya yang berukuran kecil, bisa dibandrol dengan harga 30an juta rupiah.

10. Supreme

photo via : www.celebritywotnot.com

Supreme adalah sebuah fashion streetwear brand asal Amerika Serikat (AS). Brand ini terinspirasi dari gaya khas berpakaian kaum muda urban Amerika yang identik dengan skateboard, hip-hop, dan punk rock. Brand ini bisa dibilang sedang hits belakangan ini di kalangan fashionista. Bahkan banyak selebriti dunia yang menggunakan tas ataupun fashion item dari Supreme lainnya untuk gaya OOTD mereka. Merk Supreme ini bisa dikatakan sangat ekslusif karena produk yang dijualnya hampir semua limited edition. Pasalnya, meskipun terdapat permintaan yang besar, Supreme tetap konsisten untuk memproduksi produknya dalam jumlah yang terbatas. Jadi sangat sulit dan langka untuk mendapatkan produk Supreme. Tak heran jika brand ini menjual produknya dengan harga yang fantastis. Alasan lain yang membuat brand ini begitu populer adalah banyaknya selebriti-selebriti dunia yang memakai produk-produk Supreme.

11. Valentino

photo via : www.thelottolife.com

Tas Valentino juga merupakan salah satu merk terkenal di dunia, dan selalu eksis meramaikan persaingan di dunia Fashion. Desain tas Valentino ini juga sangat unik dan mempunyai ciri khas menggunakan stud pada badan tas. Model tas Valentino dibuat sederhana, tidak banyak pernak-pernik pada tas sehingga tidak begitu ramai. Sehingga hal inilah yang menjadikan Valentino terkenal di seluruh dunia. Bahkan para selebriti dunia gemar menggunakan tas dari brand Valentino ini walaupun harganya yang sangat fantastir berkisar jutaan hingga puluhan juta rupiah.

12. Armani

photo via : /www.harpersbazaar.com

Sebagai salah satu pelopor fashion ternama, Armani mengeluarkan produk tas dengan berbagai jenis seperti handbag, sling nag, shoulder bag, backpack dan lain-lain. Armani selalu memilih warna yang plain serta simple untuk desain tasnya. Namun walaupun begitu, tas dari brand ini tetap terlihat elegan dan ekslusif, tak heran jika tas ini dibandrol dengan harga yang sangat tinggi. Beberapa selebriti duniapun kerap tertangkap kamera sedang menggunakan tas dengan merk Armani ini.

13. Dolce & Gabbana

photo via : www.farfetch.com

Dolce & Gabbana merupakan salah satu rumah mode terkemuka di dunia yang berbasis di Milan dan Italia. Label yang satu ini punya satu ciri khas yang berbeda dari lainnya. Disingkat D&G, label ini terlihat selalu memiliki desain yang berkilau dan memukau. Mengadopsi desain unik dengan bahan yang berkualitas tinggi, gak heran jika tas merek ini dijual dengan harga selangit. Bahkan satu tas, harganya bisa digunakan untuk membeli mobil.

14. DKNY

photo via : weheartit.com

DKNY adalah singkatan dari Donna Karan New York. DKNY merupakan rumah fashion dan brand terkemuka asal New York. Brand ini mengkhususkan diri dalam produksi barang-barang fashion baik untuk wanita maupun pria, termasuk juga anak-anak. Salah satu fashion item yang paling menonjol dari brand ini adalah tas. Brand premium ini selalu punya desain tas yang diciptakan untuk mereka yang berjiwa muda dan cerdas. Tak jarang juga para selebriti dunia terlihat menenteng tas ekslusif satu ini.

15. Kate Spade

photo via : http://apieceoftoastblog.com/

Bagi pecinta fashion, brand tas ternama seperti Kate Spade pastinya sudah tidak asing lagi ditelinga kalian. Brand tas Kate Spade memang memiliki ciri khas yang simpel, namun tak lekang oleh waktu. Mungkin inilah satu-satunya brand ternama namun masih relatih murah dibanding brand fashion lainnya. Sebuah tas Kate Spade dibanderol dengan harga mulai dari 100 hingga 400 dolar AS atau sekitar Rp 1,35 juta hingga Rp 5 jutaan. Kisaran harga ini tergolong ramah di kantong untuk karya sekelas desainer. Selain desainnya yang simpel namun menawan, karya Kate Spade juga terkenal dengan logonya yang khas. Dalam setiap produknya, ia selalu meletakkan logo kecil bertuliskan ‘Kate Spade New York’ di bagian depan.

16. Burberry

photo via : www.instagram.com/burberry

Burberry adalah merk tas yang sudah ada sejak tahun 1856. Merk asal London ini memproduksi tidak hanya tas saja, namun juga aksesories mode, pakaian dan parfum yang berlisensi. Untuk produk tasnya, tas branded yang berasal dari London, Inggris ini memiliki ciri khas yang mudah dikenali, yaitu pola kotak-kotak yang disebut dengan Haymarket check dan telah menjadi trademark-nya. Nama Burberry itu sendiri diambil dari sang pendirinya Thomas Burberry pada tahun 1856 dan kemudian menjadi ikon yang digandrungi fashionista di seluruh dunia. Logo berbentuk ksatria Equistrian dengan kata “Prorsum” yang berarti “maju” merupakan trademark yang selalu menghiasi koleksi tas Burberry.

17. Michael Kors

photo via : www.vogue.com

Michael Kors merupakan brand papan atas yang terkenal dengan desain tasnya yang modern dan elegan. Salah satu keunggulan tas dari Michael Kors adalah bahannya yang berkualitas. Model-model tas Michael Kors meliputi satchel bag yang terbuat dari bahan kulit dengan warna-warna yang soft dan feminin. Selain itu, ada tote bag, shoulder bag, cross body, clutches, walets, dan aneka model tas lainnya. Untuk masalah harga, Michael Kors juga mematok harga yang sangat fantastis, tak heran jika yang mampu menggunakannya adalah kalangan selebriti dan juga kaum elite. *Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

18. Givenchy

photo via : http://www.sugarandchiffon.com

Sebagai salah satu merek raksasa di dunia fashion, Givenchy telah menghadirkan koleksi tas yang elegan di tengah-tengah kaum urban yang haus akan fashion terkini. Tas yang dihasilkan oleh Givenchy bukan hanya mengutamakan kualitas material, namun juga keunikan desain yang tidak ada dalam merek lain. Merek Givenchy diciptakan pada tahun 1952 oleh seorang pria bernama Hubert de Givenchy, di kota Paris. Hubert de Givenchy mengeluarkan beberapa koleksi fashion terbarunya pada tahun 1952 yang kemudian mendapat banyak apresiasi dari majalah lifestyle terkenal. Sejak itu pula, Givenchy dikenal sebagai luxury fashion brand yang banyak dikoleksi oleh artis maupun selebriti. Tas Givenchy yang paling ikonik dan menjadi incaran fashionista yaitu Antigona bag yang diluncurkan sebagai bagian dari koleksi fall/winter tahun 2010. Desain tas Givenchy Antigona yang memadukan unsur feminin dan maskulin disukai banyak penggemar fashion karena sangat simple. Givenchy Antigona berbentuk satchel bag namun menyerupai duffel bag yang terbuat dari bahan kulit dengan desain yang sophisticated dan berkesan edgy.

19. Chloé

photo via : www.purseblog.com

Chloe merupakan sebuah brand yang berasal dari kota Paris. Perusahaan ini berdiri pada tahun 1952 di Industri rumah mode Paris. Tas dari brand ini sangat terkenal di belahan dunia. Apalagi di era tahun 70-an tas ini menjadi salah satu tas yang paling banyak digemari oleh setiap wanita. Berbagai jenis tas diproduksi oleh brand ini dengan berbagai jenis seperti tas jinjing, punggung, dan berbagai jenis tas lainnya. Para selebriti dunia pun gemar menggunakan tas dari brand Chloé inii, walaupun harganya tergolong mahal hingga mencapai puluhan juta, namun para pecinta fachion maupun para selebriti menyukai tas ini karena desainnya yang simple, elegan serta tak lekang oleh waktu.

20. Bottega Veneta

photo via : http://www.fiebredebolsosyjoyas.com/

Brand Bottega Veneta merupakan brand asal negara Italia. Dengan produk tas yang berbahan kulit dengan kualitas yang tinggi dan desainnya yang stylish para wanita sangat mendambakan tas ini. Bottega memiliki desain tas yang klasik dengan anyaman tradisionalnya yang pastinya terbaik dan juga halus. Harga yang dibandrol untuk sebuah tas keluaran Bottega ini adalah sebesar Rp 16.340.000. Memang sangat mahal, namun untuk sekelas artis, tas ini justru digemari dan selalu diburu untuk dijadikan fashion item mereka sehari-hari.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *