Sinopsis, Pemain dan Jam Tayang Serial “All of Us Are Dead”

Dibuat oleh blogunik

BlogUnik.com – Serial All of Us Are Dead baru saja merilis episode pertamanya di Netflix pada Jumat, 28 Januari 2022 pukul 15.00 WIB kemarin. Meski baru menghadirkan episode pertama namun serial ini langsung mampu mencuri perhatian banyak penggemar. Bahkan trailer yang dirilis di akun YouTube Netflix pada 14 Januari 2022 lalu sudah di tonton lebih dari 12 juta orang.

All of Us Are Dead sendiri merupakan serial thriller yang diangkat berdasarkan serial webtoon karya Joo Dong-geun berjudul Now at Our School yang menceritakan tentang situasi mencekam karena sekumpulan murid SMA terjebak dalam sekolah ketika virus zombie sedang menyebar. Para siswa yang terperangkap harus mencari jalan keluar agar tidak ikut terinfeksi. Mereka yang awalnya tak dekat akhirnya dipersatukan oleh persahabatan sejati dan keinginan untuk bertahan hidup.

Serial Netflix terbaru asal Korea Selatan ini disutradarai oleh Lee Jae-kyoo dan dibintangi oleh sederet aktor dan aktris muda. Tentu saja ini memberikan kesan segar dalam sebuah drama yang mengangkat kisah tentang Zombie.

Nah buat kamu yang belum sempat menontonnya, berikut sinopsi serial Netflix All of Us Are Dead yang wajib kamu ketahui!

Sinopsis All of Us Are Dead

Sinopsis, Pemain dan Jam Tayang Serial "All of Us Are Dead"

photo via netflix.com

Serial All of Us Are Dead bercerita tentang wabah penyakit aneh yang mengubah manusia menjadi zombie dan berlatar belakang di sebuah sekolah. Kisah drama ini mengikuti kisah sekelompok siswa SMA yang terjebak di sekolah setelah virus zombie merebak.

Mereka yang masih hidup terperangkap di dalam gedung sekolah itu dan mencari cara untuk melarikan diri dari sekolahnya serta berupaya untuk menyelamatkan diri dari serangan zombie.

Seperti yang kita lihat dari trailernya, seluruh siswa, yang telah terinfeksi, berubah menjadi zombie, berprilaku liar dan melakukan tindakan-tindakan ekstrem.

Para siswa yang selamat dipaksa bertahan hidup di situasi berbahaya, tanpa telepon seluler, makanan, ataupun orang dewasa yang bisa menolong. Seluruh peralatan dan fasilitas sekolah dimanfaatkan oleh para siswa tersebut untuk menyelamatkan diri, termasuk panah hingga lampu meja.

Para siswa yang masih bertahan hidup ini juga dihadapkan dengan sebuah pergolakan, dimana mereka harus memilih antara meninggalkan teman-temannya yang sudah berubah menjadi zombie atau mempertaruhkan nyawanya untuk menyelamatkan para ‘penyintas’.

Kisah mencekam dalam serail ini juga didukung dengan setting tempat raksasa yang memiliki empat lantai yang dibuat menyerupai sekolah sungguhan. Bahkan setting tempat yang digunakan sangat detail dengan menghadirkan ruang musik, kantin, perpustakaan, dan aula.

Di tempat-tempat inilah para siswa yang masih bertahan hidup bertarung melawan teman-teman dan guru-guru mereka yang telah terinfeksi, dan bahkan membunuh teman-teman sekelas mereka demi bertahan hidup.

Pemain Serial All of Us Are Dead

Sinopsis, Pemain dan Jam Tayang Serial "All of Us Are Dead"

photo via cheatsheet.com

Seperti yang disebutkan sebelumnya, serial All of Us Are Dead ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris muda berbakat yang sudah tidak asing didunia hiburan Korea. Diantaranya adalah :

Yoon Chan Young sebagai Lee Chang San

Lee Chang San adalah salah satu siswa yang berhasil bertahan hidup dan terjebak di sekolah Menengah Hyosan. Ia memiliki kepribadian yang tenang dan selalu bertindak di garis terdepan teman-temannya.

Park Ji Hoo sebagai Nam On Jo

Nam On Jo juga salah satu yang terjebak di sekolah Menengah Hyosan. Ia adalah teman masa kecil Lee Chang San dan merupakan siswi populer di sekolah dengan karakter yang ramah dan menyenangkan.

Cho Yi Hun sebagai Choi Nam Ra

Sama seperti Nam On Jo, Choi Nam Ra juga merupakan siswi yang populer. Ia menjabat sebagai ketua kelas namun memiliki karakter yang dingin. Ketika sekolahnya menghadapi wabah zombie, Choi Nam Ra memahami arti pertemanan sejati dan ikut berjuang bersama teman-temannya dalam melawan zombie.

Park Solomon sebagai Lee Soo Hyuk

Lee Soo Hyuk merupakan siswa yang memiliki keterampilan atletik yang baik dan memiliki mimpi menjadi tentara. Karena kemampuannya tersebut, ia menjadi sosok yang dapat diandalkan oleh teman-temannya untuk menyeran zombie.

Yoo In Soo sebagai Yoon Kwi Nam

Yoon Kwi Nam merupakansalah satu siswa yang terjebak disekolah tersebut. Namun dirinya dianggap lebih berbahaya dari zombie oleh teman-temannya yang terjebak di Sekolah Menengah Hyosan tersebut.

Selain nama-nama diatas, serial ini juga diramaikan dengan sederet nama aktor dan aktris Korea Selatan lainnyanya seperti

  • Lee Yoo-Mi (Lee Na-Yeon)
  • Lee Eun-Saem (Park Mi-Jin)
  • Ha Seung-Ri (Jang Ha-Ri)
  • Kim Bo-Yoon (Seo Hyo-Ryung)
  • Ahn Seung-Kyoon (Oh Joon-Young)
  • Jin Ho-Eun (Jang Min-Jae)
  • Ahn Ji-Ho (Kim Cheol-Soo)
  • Shin Jae-Hwi (Chang-Hoon)
  • Kim Jin-Young (Kim Ji-Min)

Jam Tayang Serial All of Us Are Dead

Sinopsis, Pemain dan Jam Tayang Serial "All of Us Are Dead"

photo via asianwiki.com

Serial drama All of Us Are Dead sudah mulai tayang di Netflix pada Jumat, 28 Januari 2022 pukul 15.00 WIB kemarin. Dan akan rutin tayang setiap hari Jumat di Netflix pukul 15.00 WIB. Serial ini terdiri dari total 12 episode dan tiap episodenya akan tayang kurang lebih 42 menitan.

Nah itu dia sinopsis, daftar pemain dan jam tayang serial Netflix All of Us Are Dead. Tertarik untuk mengikuti kisah mencekam serial ini?