10 Rekomendasi Tetes Telinga Yang Bagus

Dibuat oleh blogunik

BlogUnik.com – Kotoran telinga yang menumpuk selain membuat tidak nyaman dapat juga memicu terjadinya infeksi. Maka dari itu sangat penting menjaga kebersihan telinga secara rutin, salah satunya dengan menggunakan cairan pembersih telinga.

Cairan telinga merupakan produk obat yang dapat digunakan untuk mengatasi penumpukan kotoran telinga. Bahan obat ini pada umumnya melepaskan oksigen yang berubah menjadi busa saat bersentuhan dengan kulit. Busa ini akan menjadikan kotoran telinga lebih lembek dan mudah mengeluarkannya.

Di pasaran kebanyakan cairan pembersih telinga berbentuk obat tetes, tapi tidak semua obat tetes telinga merupakan cairan pembersih telinga. Nah, berikut ini ada beberapa rekomendasi tetes telinga bagus yang bisa kamu gunakan untuk membersihkan telinga

1. Audisol Ear Cleansing Spray

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via shopee.co.id

Audisol Ear Cleansing Spray merupakan salah satu obat tetes telinga yang bagus. Produk ini didesain secara khusus untuk menghasilkan semprotan yang lembut dan konstan di saluran telingga.

Bagian ujung botolnya didesain aman dan nyaman digunakan. Kotoran didalam telinga pun akan dibersihkan secara lembut. Pembersih telinga ini dapat digunakan untuk si kecil karena tidak ada kandungan bahan aktif-nya.

Kandungan bahan dalam obat ini adalah oleum europe, sesamum indicum (sesame) oil, saw palmeto extract, phytosterol complex, bisabolol dan spearmint oil. Produk ini juga dapat membantu meringankan gejala penyumbatan kotoran di telinga.

2. Audiclean Ear Wax Remover

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via adorecompoundingpharmacy.com

Rekomendasi tetes telinga yang bagus selanjutnya ada Audiclean Ear Wax Remover. Tetes telinga ini dapat membantu melembutkan dan mengatasi penyumbatan yang diakibatkan kotoran telinga.

Produknya terbuat dari bahan-bahan alami seperti apricot kernel vegetal oil dan eucalyptus essential oil. Dimana eucalyptus essential oil mampu memberikan sensasi yang menenangkan ketika digunakan.

Cairan pembersih telinga ini dapat digunakan oleh seluruh keluarga mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Tapi untuk anak kecil akan lebih baik berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

3. Cerumol Ear Drops

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via chemistwarehouse.com.au

Tetes telinga satu ini dapat membantu memecah kotoran telinga yang menyumbat dengan melunakkan dan melonggarkannya. Bahkan Cerumol Ear Drops ini mampu menembus telinga lebih dalam untuk menghilangkan penumpukan kotoran.

Produk ini mengandung formula berbasis minyak agar kotoran telinga lebih mudah keluar. Selain itu dapat juga membantu membersihkan saluran telinga sehingga terasa lebih lega.

Cara menggunakan produk ini cukup mudah, kamu hanya perlu meneteskannya ke lubang telinga sesuai dengan aturan pakai. Tapi hindari penggunaan jika telinga sedang infeksi atau meradang.

4. Debrox Earwax Removal Kit

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via tokopedia.com

Debrox Earwax Removal Kit ini mengandung bahan aktif citric acid, glycerin, propylene glycol, dan sodium lauroyl sarcosinate. Obat ini mampu menghilangkan kotoran telinga yang berlebihan dengan aman.

Ketika Debrox Earwax Removal Kit ini diteteskan ditelinga, oksigen dilepaskan. Hal ini membuat kotoran telinga menjadi lembut dan mengendur sehingga setelah dipecah kotoran telinga dapat mengalir secara alami dari telinga.

Jika kotoran telinga ada yang tersisa setelah melakukan perawatan, bilas telinga secara perlahan dengan air hangat dengan menggunakan spuit telinga karet yang tersedia dalam kemasan. Perlu diperhatikan bahwa produk ini dapat digunakan untuk anak diatas usia 12 tahun.

5. Forumen Ear Drops

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via shopee.co.id

Forumen Ear Drops merupakan obat tetes telinga yang memiliki kandungan natrium dokusat. Dimana kandungan utama dari obat ini dapar mengencerkan kotoran yang menumpuk di dalam telinga agar nantinya mudah dibersihkan.

Biasanya produk ini digunakan untuk mengencerkan dan menghancurkan tumpukan kotoran telingga yang sangat sulit dibersihkan. Gunakan obat ini sesuai dengan petunjuk yang tertera dalam kemasan.

Produk ini dapat digunakan oleh orang dewasa hingga lanjut usia dan hanya dapat dibeli dengan resep dokter.

6. NeilMed Kyrosol All-Natural Earwax Removal Aid

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via ebay.com

NeilMed Kyrosol All-Natural Earwax Removal Aid merupakan salah satu tetes telinga yang bagus, produk ini dapat digunakan untuk membersihkan kotoran yang tersumbat. Tak hanya dapat membersihkan kotoran yang tersumbat saja, obat ini juga dapat mencegah terulangnya penyumbatan kotoran di telinga.

Obat ini diformulasikan dengan larutan pelarut lilin berbasis gliserin. Obat ini bentuknya seperti jarum suntik sehingga memungkinkan penggunanya dapat mengontrol aliran untuk kenyamanan selama proses pembilasan.

Ujung botol tetes telinga ini dirancang untuk keamanan dan efektivitas optimal agar tidak merusak gendang telinga. Obat ini hanya dapat digunakan untuk anak usia diatas 13 tahun.

7. Otosan Spray

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via healthylivingdirect.com

Tetes telinga yang bagus ini terbuat dari bahan alami dan bebas bahan pengawet atau pewarna sehingga lebih aman digunakan. Pembersih telinga ini diformulasikan dengan larutan saline isotonik, minyak pohon teh dan ekstrak tumbuhan organik. Produk ini dapat membantu menghilangkan kotoran berlebih dari saluran telinga dan menjaga kebersihan telinga sehari-hari. Jika digunakan secara teratur dapat mencegah kotoran telinga kembali menumpuk.

8. Phenol Glycerol 10%

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via lazada.co.id

Phenol Glycerol 10% merupakan cairan pembersih telinga yang dapat kamu pilih tanpa perlu khawatir menimbulkan iritasi. Seperti namanya, produk ini mengandung bahan aktif Phenol glycerol.

Obat tetes telinga ini dapat membersihkan telinga bagian luar dan bagian tengah dengan baik. Obat ini bekerja dengan cara mendenaturasi protein sehingga menyebabkan hancurnya partikel kotoran yang besar menjadi kecil-kecil dan lebih mudah dibersihkan.

Cukup dengan meneteskan sesuai dengan anjuran, telinga pun akan bersih. Phenol Glycerol merupakan golongan obat bebas, sehingga dapat diperoleh di apotek tanpa resep dokter.

9. Santadex Ear Drops

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via halodoc.com

Selanjutnya tetes telinga yang bagus untuk membersihkan telinga yaitu Santadex Ear Drops. Produk ini mengandung boric acid yang berperan sebagai antiseptik untuk membantu mengatasi infeksi telinga. Dalam obat ini terdapat kandungan zinc sulfat yang bisa melunakkan kotoran telinga sehingga mudah dikeluarkan.

Penggunaannya cukup mudah, kamu hanya perlu meneteskan obat ini ke dalam lubang telinga. Walaupun obat ini dapat dibeli tanpa menggunakan resep, kamu tetap harus memperhatikan peringatan khusunya.

10. Vital Ear Oil

Tetes Telinga Yang Bagus

photo via lifepack.id

Tetes telinga ini memiliki kadnungan thymol, oleum camphora dan oleum menthol. Dimana produknya dapat mengobati berbagai masalah telinga seperti telinga berdenging dan rasa gatal yang diakibatkan kotoran.

Produk ini akan membantu melunakkan kotoran dalam telinga sehingga lebih mudah keluar. Obat ini secara efektif akan membantu mengembalikan kembali fungsi telinga dalam mendengar.

Pada umumnya obat ini digunakan sebagai pertolongan pertama ketika kesehatan telinga menurun. Vital Ear Oil ini dapat dibeli secara bebas dan harus digunakan sesuai dosis.

Itulah beberapa rekomendasi tetes telinga yang bagus. Sebelum membelinya, pilihlah obat tetes telinga dengan cermat agar terhindar dari reaksi yang tidak diinginkan. Jika muncul perasaan tidak nyaman setelah menggunakan obat tetes telinga, segeralah berkonsultasi dengan dokter.