Tips Jitu !! Cara Yang Tepat Untuk Mengungkapkan Perasaan Cinta Ke Sahabat atau Teman

Dibuat oleh blogunik

Cinta tidak ada yang bisa menebaknya, cinta itu bisa datang kapan saja dan kepada siapa saja. Bahkan cinta itu bisa datang ketika kita baru saja mengenalnya atau bisa juga cinta itu datang ketika kita sudah lama mengenalnya seperti ke teman atau sahabat sendiri. Hal ini bisa saja terjadi karena kita sudag lama mengenalnya baik dari luar maupun dalam, sering berpergian bersama-sama dan lama-kelamaan perasaan ingin memilikinya itu ada dan barulah kita menyadari jika kita sedang jatuh cinta padanya. Hal ini wajar terjadi, namanya juga manusia pastinya ada perasaan semacam itu apalagi ke sahabat sendiri.Namun bagaimana cara ngungkapin perasaan ke sahabat ? sangat sulit rasanya menyatakan cinta ke sahabat atau teman. Hal ini dipicu karena kita merasa takut akan pertemanan atau persahabatan kita yang sudah terjalin lama akan rusak, suasana yang dulunya menyenangkan menjadi canggung dan tentunya kamu was-was ketika perasaanmu di tolak olehnya. Nah, agar perasaanmu itu diterima baik olehnya, berikut cara yang tepat untuk mengungkapkan rasa cinta ke sahabat atau teman

 

1. Pahamilah Perasaan Kamu Sendiri

Photo via : https://dramaswithasideofkimchi.com

Pertama-tama, pahamilah perasaanmu dulu, jangan terlalu terburu-buru mengambil keputusan seperti menyatakan cinta padanya. Ada baiknya kamu menyakinkan diri sendiri, apakah perasaan ini memang benar-benar cinta atau hanya rasa suka sesaat. Jangan mengambil keputusan yang gegabah, hal ini bisa saja malah menyakiti hatimu dan hatinya. Kamu juga harus menyadari resiko-resiko yang tentunya kamu dapat ketika kamu jatuh cinta padanya.

 

2. Ceritakan Pada Sahabatmu atau Teman Dekatnya

Photo via : http://www.koreapopnews.com

Kamu bisa juga membagikan cerita dengan sahabatmu sendiri atau sahabat dekatnya. Mungkin saja dia bisa memberikan saran atau masukan. Tapi kalau kamu tidak mau juga tidak apa, tapi ada baiknya kamu ceritakan. Sehingga ada pihak lain yang mengamati kamu dan dia dari sisi lain.

 

3. Perhatikan Penampilamu

Photo via : https://celebritypics.info

Hal ini juga penting buat kamu yaitu penampilan. Hal ini menjadi langkah yang juga penting, perhatikan penampilanmu mulai dari cara berpakaian kamu dan cara berprilaku. Kamu juga bisa mengubah style kamu, mungkin kamu perlu mengmake over diri agar penampilanmu menjadi semakin tampan dan menarik. Kamu juga bisa menggunakan parfum ketika bertemu dengan sahabat atau teman yang ingin kamu dekati. Buatlah dia tertarik dengan penampilan kamu yang menarik.

 

4. Rubahlah Sikapmu Terhadapnya

Photo via : https://oketekno.com

Biasanya hal ini sudah alamiah kamu alami ketika sedang jatuh cinta. Orang yang jatuh cinta, tanpa mereka sadari biasanya sikap mereka ke wanita menjadi berbeda. Mereka akan menjadi lembut dari biasanya, lebih sabar dan lebih perhatian. Namun jangan terlalu berubah derastis.

 

5. Berilah Dia Perhatian Yang Lebih Dari Biasanya

Photo via: https://amazingpict.com

Berilah perhatian yang lebih kepada sang pujaan hati melebihi dari biasanya. Jika dulunya kalian agak cuek mulai sekarang kamu harus lebih perhatian kepadanya. Mungkin kamu bisa menanyakan kabarnya dan apa yang sedang dilakukannya, ajaklah dia sering bercanda namun jangan keterlaluan. Jangan sampai membuatnya risih atau tersinggung.

 

6. Lakukanlah Kontak Mata Dengannya

Photo via : https://id.pinterest.com

Lakukanlah kontak mata dengannya dan tunjukkan kepadanya melalui tatapanmu bahwa sebenarnya kamu mulai tertarik dengannya. Berikan tatapan hangat dan dalam padanya, jangan lupa tersenyumlah padanya. Biasanya dari tatapan, wanita mengetahui bagaimana perasaan kita terhadap mereka. Tapi kamu juga jangan terlalu lama menatapnya karena mereka mungkin saja risih.

 

7. Ajaklah Dia Keluar Berdua

Photo via : https://www.picbon.com

Jika sebelumnya kamu dengannya sering keluar bersama teman-temannya, maka kali ini ajaklah dia keluar berduaan saja. Kamu bisa mengajaknya makan, nonton film, atau sekedar berjalan-jalan saja.

 

8. Berikan Dia Hadiah

Photo via : https://style.yahoo.com.tw

Kamu bisa memberikan sahabatmu itu hadiah, hadiahnya tidak usah mahal-mahal yang penting hadiah itu kamu berikan padanya setulus hati. Kamu bisa memberikannya hadiah ketika ia sedang berulang tahun atau ia melakukan sesuatu hal yang baik.

 

9. Mulailah Dengan Kontak Fisik Ringan

Photo via : http://berita.baca.co.id

Mulailah dengan kontak fisik ringan dengannya, tunjukan kepadanya jika kamu mulai ada rasa lebih padanya. Kontak fisik ringan itu bisa dengan kamu tiba-tiba memegang tangannya, mencubit pipinya atau mengelus rambutnya. Ingat kontak fisik ringan sebatas itu saja, jangan sampai kamu melampau batas yang bisa membuatnya risih dan tidak suka dengan perlakuanmu.

 

10. Pekalah Akan Segala Tanda-tanda

Photo via : https://viennanoreen.com

Kamu juga harus peka terhadapnya, apa mungkin dia juga memiliki perasaan yang sama denganmu ? atau mungkin dia agak risih dengan sikap kamu yang berubah ? atau mungkin dua masih saja cuek. Biasanya, jika dia juga memiliki perasaan kepadamu, pasti ada tanda atau kode yang dia berikan pada kamu. Jadi kamu juga harus pandai-pandai membaca kode dari dia.

 

11. Nyatakan Perasaan Kamu

Photo via : http://www.koreabanget.com

Point paling penting, setelah kamu melakukan pendekatan nyatakan perasaan cinta kamu pada sahabat atau teman kamu. Ingat, ini berbeda dengan menembak mereka. Kamu jujur saja padanya dan cari waktu yang tepat dimana hanya ada kalian berdua. Katakan pelan-pelan jika kamu mulai ada rasa suka padanya, katakan jika kamu menyukaimu lebih dari sahabat, jika dia bilang membutuhkan waktu berikan waktu. Yakinkan dia, kamu bisa menjadi sahabat dan pacar yang baik baginya.

 

12. Tembak Dia

Photo via : http://www.simpansinopsis.com

Terakhir, jika kamu sudah siap dan dia juga. Nyatakan cinta kamu dengan cara menembaknya. Kamu bisa merencanakan sebuah acara kecil-kecilan yang romantis untuk menembaknya berikan ia sebuah bunga lalu nyatakan perasaan kamu dengan tulus.

 

 

 


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *