Ide Usaha Rumahan Dengan Modal Kecil Yang Menjanjikan Keuntungan Besar
Di zaman sekarang ini, untuk mendapatkan pekerjaan di suatu perusahaan sangatlah berat, persaingan yang ketat menjadi salah satu hal yang menyebabkan banyak orang tak mendapatkan pekerjaan di perusahaan yang diinginkan. Apalagi jumlah lapangan pekerjaan yang tersedia cukup minim sehingga tidak dapat menampung banyak orang. Kondisi ini membuat kebanyakan orang mulai beralih untuk membuka usaha sendiri yang diharapkan dapat menghasilkan keuntungan.
Ya, membuka bisnis sendiri atau menjadi seorang wirausaha di zaman sekarang ini merupakan sebuah hal yang trend. Banyak masyarakat yang mulai beramai-ramai membuka usaha mereka sendiri meskipun sebagai usaha sampingan.
Tapi masalahnya ada banyak yang menganggap kalau untuk berwirausaha kamu harus memiliki modal yang besar. Jika kamu salah seorang yang berpikir demikian, maka pikiranmu sangat salah guys! Pasalnya, di zaman sekarang ini, untuk membuka usaha tidak harus dengan modal yang besar dan tempat yang luas, sebab kamu bisa memanfaatkan rumah kamu menjadi tempat untuk menghasilkan uang kamu sendiri bahkan kamu bisa memulai bisnismu tandapa modal sepeserpun.
Ya, membuka usaha rumahan memang banyak peminatnya dari dulu, bahkan hingga sekarang semakin booming. Pasalnya usaha rumahan ini sangat cocok buat kamu yang ingin memiliki usaha sampingan selain pekerjaan tetap kamu. Usaha rumahan ini juga cocok buat kamu yang berstatus mahasiswa untuk mencari uang tambahan. Dan tentu saja usaha rumahan juga sangat cocok buat para ibu rumah tangga. Selain bisa mengurus rumah tangga, kamu juga bisa berbisnis dan membantu ekonomi keluarga dari keuntungan bisnis rumahan yang kamu lakukan.
Keuntungan dan Kelebihan Usaha atau Bisnis Rumahan
Berikut beberapa keuntungan membuka usaha rumahan yang wajib kamu ketahui!
1. Tidak perlu sewa tempat
Beberapa jenis bisnis atau usaha tentu membutuhkan ruangan ataupun bangunan sebagai tempat usahanya. Namun berbeda dengan usaha rumahan, dimana kamu bisa dengan leluasa menggunakan salah satu ruangan yang ada dirumahmu sebagai tempat menjalankan berbagai aktivitas bisnismu. Bahkan bukan hanya ruangan, halaman depanpun bisa kamu sulap menjadi lapak bisnismu. Dengan begitu sewa bangunan tidak akan diperlukan dan pengeluaran bulanan tidak akan bertambah dan tentu dapat digunakan untuk kepentingan lain.
2. Tidak butuh banyak modal
Keuntungan membuka usaha rumahan lainnya adalah kamu tidak butuh banyak modal. Meskipun banyak atau sedikitnya modal tergantung dari jenis usaha yang akan kamu buka, setidaknya kamu tidak memerlukan modal lebih untuk menyewa tempat untuk membuka usahamu. Dengan begitu, kamu bisa fokus dengan usaha yang akan kamu jalankan.
3. Bebas menentukan waktu kerja
Keuntungan utama dalam membuka bisnis rumahan yang tidak akan kamu dapatkan jika bekerja sebagai karyawan perusahaan adalah kamu bisa bebas menentukan waktu kerja. Bisnis rumahan itu berarti kekuasaan penuh ada di tangan kamu. Pasalnya kamu adalah Ownernyam sehingga kamu bisa bebas menentukan waktu kerja dirimu sendiri. Dengan ini, waktu bersama keluargamu tidak akan tersita dengan pekerjaan.
4. Mudah dalam mengontrol bisnis
Sebagai pemilik bisnis rumahan apalagi tanpa karyawan, berarti semua kegiatan bisnis ada dibawah kendali kamu. Mulai dari produksi, pengecekan barang, produk yang dihasilkan, dan lain-lain. Bisa bayangkan jika usaha kamu dibuka ditempat lain? Tentu hal ini akan sangat merepotkan kamu, karena kamu tidak bisa dengan mudah melakukan quality control setiap saat.
5. Membuka lapangan kerja
Beberapa usaha rumahan juga dapat membuka lapangan kerja bagi orang-orang sekitar. Misalnya kamu dapat memperkerjakan beberapa orang karyawan untuk membantumu dalam menjalankan bisnis katering rumahanmu. Buat kamu yang berbisnis makanan ringan, kamu juga bisa memperkerjakan ibu-ibu rumah tangga di sekitar rumahmu yang tidak bekerja untuk membantu dalam pengemasan jika orderan sedang banyak. Tentu usaha rumahanmu akan sangat bermanfaat bagi warga sekitar.
Jenis Ide Bisnis atau Usaha Rumahan Yang Bisa Dilakukan
Nah buat kamu yang tertarik untuk menjalankan sebuah bisnis rumahan, berikut beberapa ide usaha rumahan yang bisa kamu coba jalankan. Check it out guys!
1. Bisnis Snack Kemasan
photo via instagram.com/mielididenpasar
Bisnis menguntungkan yang bisa kamu jalankan dirumah dengan modal yang kecil adalah bisnis snack atau makanan ringan dalam kemasan. Bisnis makanan ringan dalam kemasan ini termasuk bisnis yang sangat potensial dan menguntungkan. Pasalnya jenis makanan ringan memang sangat digemari oleh masyarakat. Baik kalangan menengah ke bawah maupun ke atas. Bahkan sudah ada banyak bukti pengusaha yang meraih kesuksesan dari bisnis snack kemasan ini.
Sebut saja seperti Reza Nurhilman pendiri Maicih, Ali Muharam pendiri Makaroni Ngehe, Yana Hawi Aripin pendiri Keripik Karuhun dan tentu masih banyak lagi. Untuk menjalankan usaha snack kemasan ini kamu tidak butuh modal besar karena modalnya relatif kecil namun memiliki potensi pasar yang besar.
Untuk memulai usaha snack kemasan setidaknya kamu hanya memerlukan dapur dengan perlengkapan memasan, food sealer dan sarana pemasaran melalui media sosial. Jika ingin sukses menjalankan usaha makanan ringan, sebaiknya buatlah kemasan yang menarik pada produk makanan ringan kamu. Misalnya dengan menggunakan plastik yang agak tebal dan berikan merk sendiri.
2. Bisnis Lauk Kemasan
photo via supplierabonenakmedan.blogspot.com
Tidak hanya makanan ringan yang laku dijual dengan konsep siap saji atau kemasan. Bisnis lauk yang siap saji dan dikemas juga menjadi ide bisnis rumahan yang menghasilkan keuntungan yang menjanjikan meskipun tidak memerlukan modal yang besar. Seperti contohnya abon, dendeng, rendang ayam, rendang sapi dll. Bisnis satu inipun dapat dimulai dengan modal kecil sebab yang kamu perlukan hanyalah modal untuk membeli bahan-bahan dasar lauk pauk yang ingin kamu jual dan 1 unit vacuum sealer. Manfaatkan dapur dan peralatan memasak yang ada pada dapurmu.
3. Bisnis Sambal Kemasan
photo via shopee.sg
Buat kamu yang jago membuat sambal, kamu juga bisa menjadikan sambal olahanmu menjadi bisnis yang menguntungkan. Bisnis sambal kemasan merupakan salah satu bisnis yang potensial karena, sebagian besar masyarakat Indonesia menyukai sambal. Apalagi trend sambal kemasan saat ini sedang ramai-ramainya dan sedang digemari oleh masyarakat luas. Contoh bisnis rumahan yang sukses menjual sambal salah satunya adalah Sambal Bu Rudy asal Surabaya yang olahan sambalnya telah menjadi salah satu oleh-oleh khas Surabaya yang nggak boleh dilewatkan.
Untuk mempromosikan sambal olahanmupun kamu bisa memulainya dengan menjual pada keluarga ataupun teman-teman kamu. Manfaatkan pula media sosial untuk memasarkan produk sambal olahanmu agar diketahui masyarakat luas.
4. Bisnis Katering Rumahan
photo via instagram.com/nasitumpengkuning
Bisnis katering adalah salah satu ide bisnis rumahan yang bisa kamu jalankan tanpa memerlukan modal yang besar. Pastikan kamu memiliki kemampuan memasak ataupun memiliki ketertarikan pada kuliner jika kamu memilih ide usaha rumahan satu ini. Bisnis katering rumahan juga cukup menjanjikan karena banyak orang yang membutuhkan jasanya dalam menyiapkan makanan dalam berbagai acara perayaan atau acara tertentu. Kamu bisa mulai dengan menjangkau acara-acara kecil seperti menyiapkan katering untuk acara ulang tahun anak-anak, arisan, hingga menyediakan layanan kepada kantoran untuk katering harian dengan harga yang terjangkau.
5. Buka Jasa PPOB
photo via twitter.com/kaylathin85
Ide usaha rumahan berikutnya yang memiliki peluang yang bagus adalah Bisnis PPOB (Payment Point Online Bank). Usaha rumahan yang satu ini lagi trend saat ini dan banyak dijalankan oleh masyarakat Indonesia. Bisnis PPOB menawarkan jasa pembayaran berbasis online kepada masyarakat, diantaranya membayar cicilan kendaraan, tagihan PDAM, tagihan telepon, pulsa listrik, tagihan TV kabel, tagihan internet dan berbagai pembayaran lainnya yang berbasis online perbankan. Keunggulan dari PPOB ini adalah memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam melakukan pembayaran dan pelanggan pun dapat melakukan pembayaran dimana saja dan kapan saja (24 jam non stop).
Untuk memulai usaha rumahan ini tidak diperlukan modal yang besar.
Hanya dengan bermodalkan laptop atau perangkat komputer dan internet maka kamu bisa menjalankan bisnis ini dirumah. Caranya juga gampang, tinggal mendaftar menjadi mitra ke agen seperti Paytren, Payfazz, hingga Kudo. Nantinya kamu akan diinstalkan aplikasi pembayarannya di laptop atau komputer milikmu. Jika sudah makan kamu tinggal memasang spanduk ataupun plang didepan rumah kamu dan bisnispun dapat dijalankan.
6. Buka Toko Kelontong/Warung/Toko Sembako
photo via blog.titipku.com
Ide usaha rumahan berikut ini bisa dibilang sudah banyak dilakukan masyarakat Indonesia dari dulu. Meskipun telah banyak minimarket di hampir setiap area permukiman, toko kelontong atau warung tetap memiliki prospek yang bagus, terutama apabila lokasinya lebih mudah dijangkau. Mulailah dengan menjual barang yang sangat dibutuhkan setiap harinya. Jika laris, tentu kamu bisa mengembangkan usaha dan menjual produk yang lebih beragam. Dan yang terpenting jangan pernah memberikan kesempatan mengutang, karena hal ini tidak bagus untuk perkembangan usaha toko kelontong kamu.
7. Buka Jasa Menjahit
photo via bisnisukm.com
Jika kamu memiliki keterampilan dalam menjahit, maka jangan sia-siapakan keterampilan tersebut. Pasalnya kamu bisa menjadikan keterampilan tersebut untuk membuka usaha rumahan yang menjanjikan. Dengan bermodalkan 1 mesin jahit serbaguna dan pengalaman dalam mengikuti kursus menjahit, kamu bisa dengan mudah membuka jasa jahit dirumahmu. Tetangga-tetangga pun tidak perlu repot-repot pergi jauh untuk mencari penjahit ketika ingin mengganti resleting celana ataupun membetulkan pakaian yang robek.
8. Bisnis Hijab
photo via sepuhan.wordpress.com
Mengingat penduduk Indonesia mayoritas Muslim, maka bisnis hijab bisa dibilang bisnis yang akan terus meningkat. Nggak perlu produksi sendiri, karena kamu bisa ambil stoknya dari pemasok dengan harga grosir seperti di Pasar Tanah Abang, lalu dijual lagi dengan harga yang lebih tinggi. Yang perlu kamu ingat adalah untuk mencari pemasok yang menjual barang dagangannya dengan murah, kamu juga harus jago tawar menawar sehingga mendapat harga grosir yang murah. Jangan lupa untuk memanfaatkan media sosial untuk media promosi. Satu lagi guys, kamua juga perlu meng-update berbagai model jilbab terbaru dan menarik agar dapat menjadi ciri khas tersendiri. Dan bisnismu tidak dianggap ketinggalan jalan yang berujung langgananmu akan lari ke toko hijab yang lain. Kamu juga harus paham benar macam-macam kerudung juga dengan perkembangan dunia fashion.
9. Jual Kerajinan Tangan
photo via hariansederhana.com
Usaha rumahan satu ini sangat cocok buat kamu yang memiliki kreatifitas dan hobi dibidang seni kerajinan tangan. Usaha satu ini bisa dibilang sangat potensial mengingat kerajinan tangan terus diburu terutama bagi turis mancanegara.
Kalau memungkinkan kamu bisa mendesain dan membuat sendiri jenis kerajinan tangan yang akan kamu jual. Namun jika tidak, kamu bisa membeli secara grosir produk-produk kerajinan tangan dari sentra usaha kecil-menengah di daerah. Di Sumedang dan Sleman ada desa penghasil kerajinan bambu. Kalau mau bisnis kerajinan tanah liat, bisa kulakan di Kasongan, Bantul, Yogyakarta. Kita harus tahu seluk-beluk kerajinan yang mau ditekuni sebagai bisnis agar nantinya bisa memasarkan dengan baik,
10. Buka Usaha Cuci Motor
photo via radarcirebon.com
Ide usaha rumahan yang memerlukan modal kecil namun menjanjikan keuntungan yang berlipat selanjutnya adalah usaha cuci motor. Usaha rumahan ini sanga cocok buat kamu yang rumahnya berada dipinggir jalan yang ramai dilalaui pengemudi.
Usaha rumahan satu ini menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan mengingat banyaknya pengendara motor di Indonesia. Tidak hanya di perkotaan, didesa pun rata-rata setiap rumah memiliki sepeda motor minimal 1-2 motor. Apalagi kebanyakan orang terlalu sibuk untuk dapat mencuci motornya sendiri. Jadi nggak heran jasa cuci motor sangatlah berpotensi.
Kamu bisa memanfaatkan halaman depan rumahmu untuk mendirikan usaha satu ini. Selain itu, untuk memulai bisnis ini, kamu hanya memerlukan aliran air yang stabil, dan beberapa perlatan yang dibutuhkan untuk mencuci motor. Jika usahamu ramai, maka kamu bisa menambah alat-alat lain seperti kompresor angin, tabung snow dan selang, mesin jet cleaner, mesin steam dan perlengkapan lain untuk menunjang bisnis cuci motor kamu.
11. Jasa Penitipan Anak
photo via popmama.com
Jika disekitar tempat tinggal kamu ada banyak pasangan suami istri yang sama-sama bekerja, padahal mereka memiliki anak-anak yang masih kecil, maka hal itu bisa menjadi peluang usaha buat kalian. Tentunya pasutri yang memiliki anak-anak akan kebingungan harus menitipkan anak-anaknya dimana saat mereka bekerja. Untuk itu membuka jasa penitipan anak memiliki potensi yang besar.
Di awal membuka usaha, sebenarnya tidak banyak yang perlu kamu persiapkan. Kamu hanya perlu menawarkan jasa kamu pada tetangga yang mau menitipkan anak mereka. Rata-rata pasaran jasa penitipan untuk 1 orang anak selama jam kerja diluar hari libur berkisar antara Rp 800 – Rp 1 juta. Bayangkan saja jika kamu dititipkan 3-5 orang anak. Maka dalam sebulan kamu bisa mendapatkan Rp 3 juta – Rp 5 juta.
Tapi untuk bisa membuka jasa penitipan anak yang cukup profesional. Tentu memerlukan modal yang cukup besar. Karena kamu membutuhkan taman bermain agar anak tidak mudah bosan. Selain itu, kamu juga harus mencari tenaga tambahan karena tidak mungkin kamu mampu mengurus banyak anak sendirian.
12. Menjadi Affiliate Marketing
photo via affiliatemarketertraining.com
Saat ini mengikuti program affiliate marketing mulai diminati pebisnis online di Indonesia. Kemudahan menjalankan bisnis ini menjadi hal yang membuat banyak orang tertarik.
Affiliate Marketing sendiri adalah kegiatan mempromosikan suatu produk dan jasa kepada orang lain. Kemudian jika orang lain tersebut membeli produk atau jasa yang dipromosikan melalui link/tautan unik yang dimiliki seorang Affiliate Marketer maka Affiliate tersebut akan mendapatkan komisi dari perusahaan produk atau jasa tersebut.
Cara kerjanya cukup simpel. Kamu hanya perlu menawarkan produk orang lain pada konsumen. Dan ketika ada yang membeli produk tersebut, maka kamu akan mendapat sejumlah komisi yang sudah ditentukan oleh pemilik produk.
Biasanya pemilik produk akan memberikan link berupa url atau banner yang bisa kamu tempelkan di blog kamu. Agar kamu bisa mendapatkan banyak pembeli, maka kamu perlu membuat artikel review tentang produk yang akan kamu pasarkan.
Selain lewat blog, kamu juga bisa menyebarkan link di media sosial seperti Facebook, Instagram dan Twitter. Potensi mendapatkan banyak pembeli tentu lebih besar karena jutaan orang menggunakan ketiga media sosial tersebut.
Untuk memulai bisnis Affiliate marketing kamu hanya membutuhkan laptop dan website. Website dibutuhkan untuk sarana promosi produk atau jasa dan juga sumber traffic. Bisnis Affiliate marketing juga tergolong sebagai salah satu bisnis rumahan dengan modal kecil yang menjanjikan keuntungan yang besar.
Beberapa perusahaan yang menyediakan program Affiliate Marketing diantaranya Lazada.co.id untuk produk fisik dan Ratakan.com untuk produk digital. Kamu tinggal mendaftar, kemudian ambil link dan mulai menyebarkannya.
13. Bisnis Jasa Web Developer
photo via interestingengineering.com
Buat kamu yang paham CSS html dan punya pengalaman membangun website. Maka membuka jasa web dan software developer dirumah bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan.
Kamu bisa memulainya dengan menjadi freelancer pada beberapa platform seperti UpWork dan Projects.co.id. Kamu juga bisa membuat software sendiri dan menjualnya sebagai sebuah produk. Model bisnis ini disebut SaaS (Software as a Service) dan sedang berkembang sangat pesat saat ini. Jasa pembuatan website akan terus dibutuhkan, sebab saat ini trend dunia internet masih akan terus tumbuh. Pendapatan seorang web developer cukup fantastis. Tergantung dari nilai proyek yang didapatkan. Untuk website besar lengkap dengan database, web developer bisa dibayar hingga ratusan juta rupiah.
14. Bisnis Jasa Design Graphic
photo via careergirls.org
Selain jasa membuat Web, kami juga bisa membuka jasa desain grafis. Terutama buat kamu yang memiliki keahlian dalam mendesain. Mengingat sebagian besar produk dan jasa saat ini membutuhkan jasa desain grafis untuk keperluan pemasaran dan promosi. Tidak ada salahnya kamu freelance sebagai desain grafis.
Kamu bisa menawarkan diri sebagai desainer grafis kepada teman kamu yang sedang membutuhkan jasa desainer. Kamu juga bisa mempromosikan jasamu lewat media sosial. Contohnya saja temanmu yang akan menikah. Kamu bisa menawarkan diri untuk membuat desain undangan pernikahan mereka.
Jangan sampai keahlian kamu tidak dipergunakan dengan baik. Jika keahlian kamu dapat menghasilkan dana tambahan untuk kamu tidak ada salahnya jika kamu menjadikan hal itu sebagai peluang bisnis rumahan yang menjanjikan.
15. Jasa Penulisan Artikel
photo via penulispro.net
Usaha rumahan modal kecil selanjutnya yang pasti menguntungkan adalah menjadi penulis konten online. Peluang usaha yang satu ini terbilang sangat mudah untuk dikerjakan, terutama bagi kamu yang memiliki hobi menulis artikel.
Artikel maupun konten video sangat dibutuhkan pada era digital sekarang ini. Kamupun bisa dibayar mahal jika kualitas tulisan kamu sangat bagus. Bisnis rumahan satu ini bisa dikerjakan di waktu luang, dan kamu tidak perlu masuk kantor untuk memenuhi deadline yang ditentukan.
16. Jasa Les Privat
photo via parenting.orami.co.id
Membuka usaha les privat di rumah untuk keluarga di sekitar kamu yang memiliki anak SD bisa memberi banyak keuntungan. Selain kamu mendapat penghasilan tambahan, kamu juga bisa mengasah kemampuan kamu dalam mengajar anak-anak. Kamupun bisa membantu anak-anak tersebut memahami pelajaran yang ada di sekolahnya dengan suasana yang lebih santai dan kekeluargaan tanpa harus malu bertanya materi yang tidak dimengerti.
Untuk memulai usaha ini sebenarnya cukup mudah. Kuncinya hanya pada promosi. Oleh sebab itu, promosikan jasa kamu pada kerabat, tetangga atau kenalan-kenalan kamu. Bila perlu buat brosur dan tempelkan di tempat-tempat keramaian. Sehingga orang akan lebih banyak tau tentang usaha kamu. Di awal memulai usaha sebaiknya pasang tarif yang cukup murah agar orang tertarik ikut les privat ditempat kamu.
17. Bisnis Dropship
photo via grupostructura.com.br
Ide usaha rumahan dengan modal kecil yang menjanjikan keuntungan besar selanjutnya adalah Bisnis Dropship. Dropship adalah model bisnis yang memungkinkan seorang pebisnis online untuk menjual barang tanpa harus memiliki stok barang sendiri. Dalam model bisnis dropship, pesanan dari pembelu dipenuhi oleh penjual dengan membuat order ke supplier yang kemudian mengirimkannya langsung ke pembeli atas nama dropshipper.
Memulai bisnis dropship juga sangat mudah. Kamu bisa memulainya dengan membuat akun di online marketplace seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee atau langsung berjualan di social media kamu. Kemudian setelah itu kamu perlu mencari barang yang dapat dijual dengan sistem dropship, idealnya kamu mencari langsung ke supplier/distributor yang membuka peluang kerjasama dropship. Mengenal Dropship dan Keuntungannya dibanding Reseller
18. Jasa Search Engine Optimization
photo via searchengineland.com
Search Engine Optimization atau SEO adalah praktik dan pengetahuan yang membahas mengenai optimisasi suatu website agar mempunyai rangking yang tinggi di situs pencari seperti Google, Bing atau Yahoo.
SEO merupakan salah satu strategi pemasaran internet yang penting dan mempunyai return jangka panjang yang baik. Hal tersebut karena pengunjung yang berasal dari situs pencari seperti Google biasanya mencari suatu jawaban, solusi atau produk tertentu. Berbeda dengan pengguna social media yang tidak mempunyai maksud tersebut.
Jadi nggak heran jika banyak perusahaan yang membutuhkan jasa Search Engine Optimization untuk memaksimalkan sistem pemasaran mereka melalui internet. Jika kamu bisa menguasai SEO, kamu bisa menawarkan jasa SEO sebagai usaha rumahan yang menguntungkan.
19. Bisnis Online Shop
photo via likpajak.id
Mengingat saat ini jamannya internet, jadi nggak heran trend usaha rumahan yang sedang booming pun semakin banyak berhubungan dengan internet. Pertumbuhan pengguna internet ini membuat semua orang berpeluang untuk punya usaha online dan bisa kerja dari rumah saja.
Bisnis online yang paling banyak dijalankan adalah jualan produk secara online. Jenis produk yang dijual secara online ada dua, yaitu produk berbentuk fisik dan produk digital. Cara jualan kedua produk ini pun tidak sama. Produk berbentuk fisik biasanya dijual dengan sistem dropship, reseller, dan affiliate. Sedangkan untuk produk digital biasanya dijual dengan sistem affiliate program.
Berjualan online yang dilakukan oleh pebisnis rumahan ini biasanya memanfaatkan situs-situs marketplace dan juga media sosial, seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee, Facebook, Instagram, dan lain sebagainya
20. Menjadi YouTuber
photo via actinginlondon.co.uk
Siapa sih yang nggak tau YouTube? Pasti semua orang tau YouTube dan setiap hari menonton video yang ada di YouTube. YouTube sendiri adalah situs web berbasis video terbesar didunia. Disana kamu bisa menonton, mengupload dan berbagi video secara gratis. Dan yang lebih menyenangkan, kamu bisa mendapatkan uang lewat video yang kamu upload.
Menjadi YouTuber juga merupakan salah satu ide bisnis rumahan yang menguntungkan jika video yang kamu miliki menarik dan disukai banyak orang. Ada banyak YouTuber sukses yang telah membuktikannya seperti Atta Halilintar, Ria Ricis, Farida Nurhan, Ria SW dll. Dan untuk menjadi seorang YouTuber yang sukses, kamu harus terus belajar dan mencari referensi sebanyak-banyaknya serta jangan pernah menyerah atau putus asa.
Tips Sukses Memulai Bisnis Rumahan
Setelah kamu mengetahui beberapa ide bisnis yang cocok untuk usaha rumahan, berikut ini merupakan beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk sukses dalam menjalani bisnis rumahan!
1. Pilih bidang usaha yang sesuai dengan passion
Percayalah jika kamu bekerja sesuai dengan passion yang kamu sukai, maka pekerjaanmu akan terasa selalu menyenangkan. Maka dari itu pilihlah bidang usaha yang sesuai dengan passion yang kamu miliki. Selain dapat menjadi lebih bersemangat, pekerjaan yang kamu jalani juga nantinya akan jadi terasa lebih ringan dan bisa lebih cepat dalam meraih sebuah kesuksesan. Misalnya saja jika kamu memiliki passion dibidang fashion, kamu bisa menjual berbagai macam produk fashion melalui media offline maupun online, atau kamu juga bisa membuka bisnis kuliner jika memang kamu punya hobi memasak.
2. Tentukan keunikan pada produk yang akan kamu jual
Mengingat ada banyak bisnis rumahan yang menawarkan berbagai keunikan tersendiri, maka dari itu, kamu juga harus mencari keunikan yang lebih menonjol dari bisnis lain. Produkmu juga harus bermanfaat dan memiliki potensi untuk terus dicari oleh orang-orang. Jika produkmu bermanfaat apalagi dikemas dengan cara yang unik, maka dipastikan produkmu akan dilirik oleh para konsumen.
3. Tentukan visi dan misi
Visi biasa diartikan sebagai gambaran atau tujuan yang ingin dicapai di masa depan, sedangkan misi yaitu cara yang harus dilakukan untuk bisa mencapai tujuan tersebut. Jadi, mau itu perusahaan besar atau hanya bisnis berbasis rumahan, visi dan misi memiliki peranan yang cukup penting dalam menentukan tujuan dan target seperti apa yang ingin dicapai di masa depan.Dengan adanya visi dan misi, usaha yang dijalani pun juga akan menjadi lebih terarah.
4. Meminta dukungan keluarga
Langkah yang paling awal adalah dengan meminta dukungan kepada keluarga. Karena bagaimanapun, rumah yang akan kamu jadikan tempat berbisnis juga ditinggali oleh keluargamu. Jangan merasa malu atau sungkan untuk meminta dukungan dari keluarga, karena nantinya merekalah yang akan membantu kamu ketika sedang susah senang saat menjalankan bisnis. Pastikan semua anggota keluarga yang kamu miliki setuju dengan pilihan untuk memulai bisnis rumahan. Sebab jika ada salah satu dari anggota keluarga yang tidak setuju bisa menyebabkan konflik yang ditakutkan menganggu jalannya bisnis.
5. Belajar administrasi dan keuangan
Walaupun bisnis rumahan masih skala kecil, Ankamu da sudah perlu memulai untuk belajar administrasi dan pencatatan keuangan untuk bisnis, tidak perlu yang kompleks cukup laporan sederhana saja. Selalu lakukan pencatatan terhadap hal-hal kecil termasuk pengeluaran yang jumlahnya terbilang kecil. Dan juga kamu perlu memisahkan antara keuangan bisnis dan keuangan pribadi, tujuannya agar tahu laporan keuangan bisnis rumahan setiap bulanannya.
6. Hitung kebutuhan modal
Sebagian besar bisnis yang berjalan pasti membutuhkan modal, ada yang membutuhkan modal besar dan ada juga yang hanya membutuhkan modal kecil. Kamu perlu memperhitungkan berapa jumlah modal yang akan dikeluarkan, nantinya dari perhitungan modal inilah menjadi salah satu hitungan dalam menentukan perkembangan bisnis rumahan, apakah berkembang ataukah ada penurunan dari segi omzet dan pendapatan.
7. Pilih waktu yang tepat untuk memulai bisnis rumahan
Pemilihan waktu dalam bisnis juga menjadi salah satu tips penting memulai bisnis rumahan. Kamu perlu lebih peka terhadap trend yang sedang berkembang. Selain itu kamu juga jangan terburu-buru untuk memulai, karena bisnis membutuhkan persiapan dan perhitungan yang cermat. Jika kamu gagal dalam menentukan waktu yang tepat, besar kemungkinan bisnis kamu bisa ikutan gagal.
8. Manfaatkan promosi online
Bagaimana produkmu akan dikenal dan diketahui oleh banyak orang jika kamu saja tidak pernah mempromosikannya. Promosi sendiri juga menjadi salah satu cara terbaik untuk memasarkan dan menjual produkmu kepada konsumen.
Ada banyak jenis media promosi yang bisa kamu pilih, tetapi yang paling efektif adalah menggunakan media promosi online. Dengan menggunakan promosi online, bisnis kamu bisa dikenal lebih luas oleh pelanggan dan juga biaya beriklan di internet lebih murah dibandingkan media konvensional. Selain itu dengan beriklan secara online, kamu bisa mengatur audience yang menjadi target iklan kamu, jadi iklan tidak salah sasaran. Kamu bisa menggunakan media sosial seperti Facebook dan Instagram yang jauh lebih mudah dan praktis tentunya.
9. Disiplin dan berikan yang terbaik
Bisnis tidak akan berkembang jika kamu tidak disiplin dalam menjalankannya. Disiplin menjadi salah satu indikator besarnya tanggung jawab yang dimiliki oleh seseorang terhadap tugas dan pekerjaan yang diemban. Jangan mentang-mentang semua ada dibawah kendali kamu, kamu bisa seenaknya dalam menjalankan bisnis. Disiplin waktu adalah yang pertama, jika ada pesanan yang diharuskan untuk dikirim hari ini, maka kamu harus mengirimnya hari ini juga. Jangan ditunda-tunda karena justru akan membuat usahamu dicap jelek oleh konsumen.
Selain itu, berikan yang terbaik untuk pelanggan, ada pepatah yang menyebutkan bahwa pelanggan adalah raja. Maka dari itu, untuk bisa meraih hati dari konsumen atau pembeli, kamu harus bisa memberikan segala sesuatu yang terbaik untuk mereka.
10. Jauhkan dari fikiran gagal
Akan ada 2 pilihan saat kamu menjalankan sebuah bisnis, yaitu sukses atau gagal. Seorang pebisnis baik itu pemula ataupun yang sudah handal sekalipun tidak boleh merasa takut gagal, harus selalu optimis dan selalu bekerja keras untuk membuat bisnis menuju kesuksesan. Mental pebisnis biasanya akan kuat seiring dengan banyaknya jumlah kegagalan yang sudah dialami. Jadi mantapkan diri kamu dan jauhkan dari fikiran takut gagal.
Nah itulah beberapa tips ampuh yang bisa kamu praktekkan ketika menjalankan bisnis rumahan. Sebenarnya bukan hanya usaha rumahan saja, namun bisnis apapun yang akan kamu lakukan juga bisa menggunakan tips-tips diatas agar usaha bisnismu bisa berjalan dengan lancar. Semoga artikel kali ini bermanfaat guys!