Deretan Pemain Serial Netflix Alice in Borderland
Para pelanggan setia Netflix, tentu sudah nggak asing lagi dengan serial Alice In Borderland yang memang sedang hangat-hangatnya diperbincangkan dikalangan pecinta serial Netflix. Alice In Borderland merupakan serial yang diangkat dari manga berjudul Imawa no Kuni no Alice dan ditulis serta diilustrasikan oleh Haro Aso. Serial asal Jepang ini tengah mencuri perhatian sejak resmi tayang di Netflix pada Kamis, 10 Desember 2020 karena jalan cerita yang unik dan sulit ditebak,
Sejak tayang perdana, Alice in Borderland langsung masuk top 10 tayangan Netflix di lebih dari 50 negara. Bahkan Alice in Borderland sukses jadi tontonan nomor satu di Netflix Jepang, Thailand, Taiwan, Vietnam dan Hong Kong.
Alice In Borderland adalah serial survival bergenre sci-fi di Netflix yang diproduksi oleh Jepang. Serial baru ini menampilkan banyak tokoh menarik dengan karakter unik. Dibintangi oleh aktor kenamaan Jepang, Kento Yamazaki, kisah Alice In Borderland akan berpusat pada Arisu Ryohei (Kento Yamazaki) yang adalah seorang pemuda pengangguran yang menjalani kehidupan tidak terlalu bahagia. Dia kurang bersemangat dan sehari-hari terobsesi untuk bermain video game bersama dengan kedua temannya yakni Karube (Keita Machida) dan Chota (Yuki Morinaga).
Suatu hari, sebuah cahaya misterius muncul, semua orang menghilang kecuali Ryohei Arisu bersama dengan kedua temannya. Tokyo berubah menjadi sepi dan tidak ada seorang pun di sana. Ryohei Arisu bersama Karube dan Chota dipaksa untuk menjadi bagian dalam permainan berbahaya untuk bertahan hidup (Survival Game). Nyawa mereka menjadi taruhannya. Petualangan Arisu kemudian menghantarkannya ke pemain lain yang juga menemukan diri mereka terdampar di ibu kota yang sepi. Pemain tersebut adalah Yuzuha Usagi (Tao Tsuchiya), seorang pendaki gunung yang memiliki kekuatan fisik yang kuat dan bisa diandalkan.
Nah sebelum menyaksikan keseruannya, yuk cari tau siapa sih deretan pemain serial Netflix Alice In Borderland yang lagi hangat-hangatnya saat ini?
16 Pemain Serial Netflix Alice in Borderland
Daftar Isi
1. Arisu Ryohei (Kento Yamazaki)
photo via asianwiki.com
Seperti yang disebutkan tadi, aktor kenamaan Jepang, Kento Yamazaki akan berperan sebagai tokoh utama dalam serial Netflix satu ini. Dirinya berperan sebagai Arisu Ryohei yang merupakan seorang pemuda berusia 24 tahun yang tidak memiliki tujuan hidup, merasa tidak cocok dengan keluarganya, dan menghabiskan hari-harinya dengan bermain gim video. Sepanjang hidupnya, ia hanya berteman dengan Chota dan Karube.
Keahlian: Permainan Diamonds
2. Yuzuha Usagi (Tao Tsuchiya)
photo via twitter.com/mainitibisyouzy
Selanjutnya ada Tao Tsuchiya yang membintangi karakter Yuzuha Usagi. Usagi merupakan seorang pendaki gunung yang memiliki kekuatan fisik yang kuat dan bisa diandalkan. Ayahnya merupakan seorang pendaki gunung yang sangat dihormati dan telah meninggal karena sebuah kontroversi. Ia memiliki kemampuan fisik luar biasa karena latihan mendaki bersama ayahnya. Usagi menghindari hubungan personal dengan orang lain demi bertahan hidup di Borderland.
Keahlian: Permainan Spades
3. Chota (Yuki Morinaga)
photo via tv-tokyo.co.jp.e.ck.hp.transer.com
Yuki Morinaga berperan sebagai Chota, salah satu sahabat dari Arisu. Chota bekerja untuk perusahaan IT. Ia tidak memiliki ambisi dan terlibat konflik dengan ibunya. Ia hanya menikmati waktu untuk dirinya sendiri saat bersama Arisu dan Karube.
Keahlian: Permainan Clubs
4. Karube (Keita Machida)
photo via exile-tribe.fandom.com
Berbeda dari Chota yang bekerja di perusaaan IT, Karube merupakan seorang bartender yang kafenya selalu menjadi tempat berkumpul dengan Arisu dan Chota. Namun, ia dipecat setelah ketahuan berselingkuh dengan kekasih bosnya. Dia memiliki kemampuan fisik yang baik, bahkan untuk berkelahi.
Keahlian: Permainan Spades
5. Chishiya (Nijiro Murakami)
photo via weheartit.com
Nijiro Murakami berperan sebagai Chishiya. Dia tertarik pada Arisu dan Usagi saat bertemu di gim Tag (episode 2). Karakter Chishiya diceritakan lebih suka menyendiri dan menyelamatkan diri sendiri.
Keahlian: Permainan Hearts
6. Hatter/ Boshiya (Nobuaki Kaneko)
photo via oricon.co.jp
Karakter Hatter/Boshiya yang penuh karismatik akan diperankan oleh Nobuaki Kaneko. Dia menarik banyak orang dengan ceritanya tentang Utopia. Dia adalah pendiri The Beach. Obsesi membuatnya mulai kehilangan akal sehat.
Keahlian: Permainan Hearts
7. Aguni (Sho Aoyagi)
photo via en.wikipedia.org
Aguni yang diperankan oleh Sho Aoyagi meruapakan seorang petarung yang menunjukkan kekuatan luar biasa saat mengikuti GAMES. Dia bertemu Arisu selama Tag. Aguni merupakan orang nomor dua di The Beach dan sangat loyal kepada para sahabatnya.
Keahlian: Permainan Spades
8. Mira (Riisa Naka)
photo via reelbugs.com
Riisa Naka berperan sebagai Mira yang merupakan seorang sosok yang elegan, misterius, dan selalu menyeringai. Mira menjadi salah satu petinggi di The Beach.
Keahlian: Permainan Hearts
9. Ann (Ayaka Miyoshi)
photo via jpop.fandom.com
Aktris cantik Ayaka Miyoshi, berperan sebagai Ann yang dapat menangani situasi berbahaya dengan tenang dan rasional. Sebelum masuk Borderland, ia merupakan tim forensik kepolisian. Kemampuannya membuat dia menjadi salah satu petinggi The Beach. Dia menguji kemampuan Arisu.
Keahlian: Permainan Diamond
10. Niragi (Dori Sakurada)
photo via kamenrider.fandom.com
Dori Sakurada berperan sebagai Niragi, salah satu kaki tangan dan orang kepercayaan Aguni. Ia selalu membawa laras panjang dan tak pernah ragu untuk membunuh orang yang menghalanginya. Sikap keji yang ditunjukkannya ternyata terbentuk akibat luka masa lalu.
Keahlian: Permainan Diamonds
11. Last Boss (Shuntaro Yanagi)
photo via dazeddigital.com
Selanjutnya ada aktor kenamaan Jepang berikutnya yakni Shuntaro Yanagi yang berperan sebagai Last Boss. Last Boss merupakan salah satu karakter misterius di tengah hingar bingar The Beach. Ia selalu mengenakan pakaian gelap dengan bagian depan yang menyelimuti seluruh wajahnya. Last Boss lebih sering berbicara dengan pedang daripada mulutnya.
Keahlian: Permainan Spades
12. Kuina (Aya Asahina)
photo via asianwiki.com
Aktris cantik Jepang, Aya Asahina juga ikut meramaikan serial Netflix Alice in Borderland ini sebagai Kuina. Kuina diceritakan selalu bersama Chishiya dalam permainan dan di The Beach karena memiliki minat yang sama. Dia adalah mantan pegawai toko pakaian yang amat mencintai ibunya walau memiliki permasalahan keluarga di masa lalu.
Keahlian: Permainan Spades
13. Kuzuryu (Tsuyoshi Abe)
photo via rottentomatoes.com
Kuzuryu diperankan oleh Tsuyoshi Abe. Didalam serial ini Kuzuryu diceritakan merupakan seorang intelektual yang mengamati sekelilingnya dan tidak banyak bicara. Dia selalu mengikuti Hatter dan menjadi salah satu pemilik peringkat tertinggi di The Beach.
Keahlian: Permainan Diamonds
14. Shibuki (Ayame Misaki)
photo via cinedb.com.tr
Ayame Misaki akan berperan sebagai Shibuki. Dimana Shibuki ini merupakan perempuan pertama yang Arisu dan teman-temannya temui di Borderland. Dia menjelaskan aturan dunia ini kepada mereka. Shibuki sangat ingin keluar dari Borderland karena telah bekerja keras dan baru saja mendapatkan kesuksesan di dunia nyata.
15. Tatta (Yutaro Watanabe)
photo via asianwiki.com
Tatta yang diperankan oleh Yutaro Watanabe meruapakan seorang pemuda yang diselamatkan oleh Arisu dalam sebuah permainan. Mereka kemudian tak sengaja bertemu lagi di The Beach.
16. Asahi (Mizuki Yoshida)
photo via aliceinborderland.fandom.com
Mizuki Yoshida memerankan karakter Asahi yang merupakan seorang siswi SMA yang tinggal di The Beach. Ia menyimpan rahasia yang mengejutkan orang-orang di sekitarnya.
Nah itu dia deretan pemain serial Netflix Alice In Borderland. Serial dengan rating R-21 ini memiliki cukup banyak tokoh, namun cerita di balik diri mereka mampu diceritakan dan dikembangkan dengan baik oleh sutradara Shinsuke Sato. “Alice In Borderland” sendiri dirilis di seluruh dunia sejak 10 Desember di Netflix, dan menjadi salah satu serial original Netflix Jepang yang ramai ditonton secara domestik maupun Asia. Judul ini pun menjadi serial ketiga yang paling banyak ditonton di Netflix di Singapura. Namun karena menampilkan banyak adegan berdarah dan kekerasan, Alice In Borderland disarankan ditonton oleh usia 18 tahun keatas.