Ngeri dan Menegangkan, Inilah Fakta dan Sinopsis Film The Medium

Dibuat oleh blogunik

BlogUnik.com – Belakangan film The Medium memang sedang berada di puncak kepopulerannya. Film ini menjadi topik perbincangan di media sosial karena menyajikan kengerian dan ketegangan yang terasa begitu nyata. Topik yang diangkat sendiri mengenai perdukunan di Thailand, yang mana dibentuk layaknya sebuah film dokumenter.

Saking ngerinya, banyak yang merasa ‘menyerah’ dan tidak kuat menonton film tersebut. Berbagai cuplikan adegannya pun dibagikan di media sosial dan membuat banyak orang tertarik. Kini film meraih banyak apresiasi mulai dari penonton terbanyak, meraih nominasi penghargaan dan lain sebagainya.

Sinopsis Film The Medium

Sinopsis Film The Medium

Photo via imdb.com

Film yang tayang pada 20 Oktober dengan durasi 2 jam 11 menit ini dibuka dengan kisah dari tim dokumenter yang tengah mengikuti Nim, dukun yang asalnya dari Isan, Thailand Utara. Masyarakat lokal percaya dengan hal mistis, misalnya saja tentang roh yang dapat merasuk ke tubuh dukun ketika diadakan sebuah upacara.

Lantas kemudian tim dari dokumenter akan bertemu dengan Mink, selaku keponakan dari Nim yang sama sekali tidak percaya dengan hal mistis semacam itu. Bahkan ia menganggapnya sebagai hal yang tak masuk akal sama sekali. Sampai kemudian Mink mulai menunjukkan gelagat yang aneh.

Ia sering mendengar suara-suara dan seolah punya kepribadian lain dalam dirinya. Perilaku aneh tersebut dianggap bahwa mungkin saja Mink akan mewarisi kemampuan dukun dari keluarganya. Hal ini menjadi kesempatan bagi tim dokumenter untuk mengikutinya dan merekam proses tersebut.

Tapi ternyata kelakuan Mink semakin aneh dan kacau serta semakin dipenuhi dengan aura yang sangat gelap. Dari sinilah kengerian yang sesungguhnya dimulai dan disajikan dengan begitu detail kepada para penonton.

Fakta Terkait Film The Medium

Sutradara film The Medium

Sutradara film The Medium

Ada begitu banyak fakta menarik dari pembuatan film ini, yang membuatnya menjadi trending di mana-mana. Salah satunya ialah karena filmnya digarap oleh dua sutradara kenamaan yang berasal dari Korea serta Thailand. Sutradara tersebut tak lain adalah Na Hong Jin dan juga Banjong Pisanthanakun.

Na Hong Jin sendiri sukses menggarap beberapa film horor seperti The Chaser, Wailing, The Yellow Sea dan banyak lagi lainnya. Sedangkan Banjong Pisanthanakun ini juga sukses menggarap sejumlah film horor salah satunya Pee Mak. Dulunya Pee Mak juga sempat meraih puncak kesuksesannya sampai-sampai meraih puncak Box Office di banyak negara.

Kemudian selain dari sutradaranya, The Medium juga dibintangi aktor-aktor terbaik dengan kemampuan akting yang tak diragukan. Sehingga membuatnya sangat menegangkan. Beberapa yang berperan dalam film ini seperti Narilya Gurmongkolpech juga Sirani Yanktikan. Ada pula Yasaka Chaisorn Sawanee Utooma dan banyak lagi lainnya.

Film ini menyajikan berbagai kegilaan dunia perdukunan, ada adegan berdarah yang juga membuat banyak penonton merasa ngeri. The Medium sudah bisa kamu saksikan secara langsung di bioskop, tapi tetap harus patuh dengan protokol kesehatan ya.

The Medium dikemas dengan baik dan menampilkan latar budaya warga lokal yang masih mempercayai hal mistis. Ini sangat menarik, karena kita juga bisa belajar dari beberapa hal yang ada di filmnya. Kamu juga bisa melihat potret dari daerah Isan yang mungkin sebelumnya tak kamu ketahui.

Karena ramainya ulasan mengenai The Medium, sutradara dari film ini meraih penghargaan Best of Bucheon dalam acara Bucheon International Fantastic Film Festival 2021. Ini menambah koleksi penghargaan yang mereka raih dan membuat keduanya semakin semangat menghadirkan karya dengan kualitas terbaik.