Film Bollywood Terpopuler dan Terbaik Sepanjang Masa

Dibuat oleh blogunik

Film India atau lebih sering disebut dengan Bollywood memang memiliki daya tarik tersendiri dibanding dengan film Hollywood. Memiliki ciri khas lagu-lagu yang menarik dan tarian yang membuat penontonnya ikut bergoyang membuat Bollywood selalu menjadi tontonan wajib bagi penggemarnya.

Genre yang beraneka ragam dari action, komedi, hingga romance membuat bollywood semakin menarik untuk disaksikan. Berikut beberapa film Bollywood yang berpredikat sebagai film terpopuler dan terbaik sepanjang masa.

1. Dilwale Dulhania Le Jayenge

photo via : http://onedaycart.com

Pesona Shah Rukh Khan dan Kajol jika sudah dipasangkan dalam sebuah film memang dapat memberikan Chemistry yang sangat mendalam hingga mampu membuat penontonnya terbuai dengan alur ceritanya. Dilwale Dulhania Le Jayenge merupakan salah satu film yang diperankan oleh pasangan Shah Rukh Khan dan Kajol. Film ini sering disebut sebagai film bollywood paling romantis sepanjang masa. Film ini berhasil mendapatkan setidaknya 13 penghargaan bergengsi di dunia perfilman India, termasuk Best Actor untuk Shahrukh Khan.

2. Kuch Kuch Hota Hai

photo via : medium.com

Sukses dengan Dilwale Dulhania Le Jayenge, Shah Rukh Khan dan Kajol lembali dipasangkan dalam film Kuch Kuch Hota Hai. Seperti film sebelumnya, film Kuch Kuch Hota Hai inipun sukses besar dan menjadi salah satu film legendaris India.

3. PK

photo via : www.kompasiana.com

Film yang dibintangi Aamir Khan, Anushka Sharma, dan Sanjay Dutt ini dengan cerdas bisa membuka banyak mata agar tidak terkotak-kotak dalam perbedaan. Meski kisah tema yang diangkat sangat beresiko, namun rupanya PK bisa tayang di berbagai negara tanpa ada sensor sedikitpun. Bahkan, banyak kritikus film memuji kualitas film Bollywood terbaik satu ini.

4. Chennai Express

photo via : bestoftheyear.in

Sepertinya rata-rata film yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan menjadi sorotan banyak publik. Chennai Express adalah salah satunya dari sekian banyak filmnya yang booming dipasaran. Dipasangkan dengan Deepika Padukone, fim ini mengisahkan tentang perjalanan seorang pria dari Mumbai ke Rameshwaram. Diwarnai dengan selingan komedi dan action yang pasti membuat kalian semangat untuk menontonnya.

5. 3 Idiots

photo via : http://www.santabanta.com

Sepertinya pencinta film bollywood sudah tak asing lagi dengan film satu ini. Setelah sempat booming beberapa tahun lalu, eksistensi film inipun sepertinya belum meredup, sebab beberapa stasiun tv kadang masih memutar film ini. Film drama komedi yang dibintangi Aamir Khan ini mengisahkan persahabatan antara tiga mahasiswa dari jurusan teknik yang memuat satire terhadap sistem pendidikan Asia yang penuh tekanan. 3 Idiots sukses mengantongi enam penghargaan di Filmfare Awards.

6. Bajrangi Bhaijaan

photo via : http://www.india.com

India memang rajanya membuat film yang sedikit menyentil tentang krisis kemanusiaan yang dialami orang jaman sekarang. Salah satunya adalah film Bajrangi Bhaijaan ini. Dibintangi oleh Salman Khan dan Kareena Kapoor. Salman berperan sebagai seorang pemeluk dewa Hindu, Hanuman, yang bertekad membawa gadis bisu Pakistan yang terpisah dengan orangtuanya di India, kembali ke kampung halamannya di Pakistan.

7. Dangal

photo via : http://www.thejakartapost.com

Aamir Khan memang aktor yang serba bisa, dan tak kalah dengan Shah Rukh Khan, film-film Aamir Khan juga laris manis dan menjadi film populer bukan hanya di India namun di negara-negara lain. Salah satunya adalah film yang berjudul Dangal ini. Mengisahkan tentang pegulat amatir, Mahavir Singh Phogat, yang melatih putri-putrinya, Geeta Phogat dan Babita Kumari menjadi pegulat level dunia. Film Dangal ini telah banyak mencetak rekor dan sukses memuncaki daftar film India yang ditayangkan diluar negeri, sekaligus film Bollywood paling laris sepanjang masa.

8. Kabhi Khushi Kabhie Gham

photo via : filmysasi.com

Potret keluarga yang sempurna, mungkin itulah kalimat yang pantas menggambarkan formasi pemain film Kabhi Khushi Kabhie Gham. Sederet nama besar artis papan atas seperti Amitabh Bachchan, Jaya Bhaduri Bachchan, Shah Rukh Khan, Kajol, Hrithik Roshan dan Kareena Kapoor, menjadi pemeran utama dalam film ini, tak heran film ini menjadi film yang ditunggu-tunggu saat itu. Selain para pemain papan atas, kisah film inipun patut diacungi jempol. Film ini bercerita tentang konflik keluarga sekaligus kisah percintaan antara para pemain. Hingga saat ini pun Kabhi Khushi Kabhie Gham masih begitu dicintai para penggemarnya.

9. Dil Se

photo via : http://wordkraft.in

Masih ingat kan dengan kemunculan Briptu Norman Kamaru yang mengunggah joget berlatarkan lagu Chaiyya-Chaiyya? Yup lagu Chaiyya-Chaiyya adalah salah satu soundtrack dari film Dil Se. Saking populernya film ini, banyak yang mengcover lagu dari film ini. Film inipun mengisahkan tentang seorang pemuda yang tertarik dengan sorang wanita yang sebenarnya adalah seorang mafia.

10. Koi Mil Gaya

photo via : cine.nl

Ada yang masih ingat dengan fil India satu ini? Film Koi Mil Gaya ini sering disebut-sebut sebagai salah satu ikon fiksi ilmiah Bollywood, sebuah film yang kemudian dikembangkan menjadi trilogi. Di film ini, kita akan menemukan aksi menawan dari Hrithik Roshan yang dipasangkan dengan Preity Zinta. Menceritakan tentang seorang pemuda dengan keterbelakangan mental yang selalu diejek oleh teman-temannya. Namunsuatu ketika dirinya bertemu dengan alien yang mengubahnya menjadi orang yang yang cerdas, kuat dan populer dilingkungannya.

11. Chori Chori Chupke Chupke

photo via : www.kapanlagi.com

Film Bollywood satu ini berkisah tentang pasangan suami istri yang telah menikah namun tak kunjung memiliki anak, dan mereka akhirnya mencari ibu pengganti untuk dapat melahirkan anak mereka. Cerita yang tak biasa ini menjadi populer di India saat itu, bahkan di Indonesiapun film ini sering di putar dan menjadi favorit ibu-ibu rumah tangga.

12. Kaho Naa Pyaar Hai

photo via : www.imdb.com

Kisah cinta Rohit dan Sonia dalam film Kaho Naa Pyaar Hai memang tak gampang untuk dilupakan. Cerita yang manis diselingi dengan kisah yang tragis dan diwarnai dengan lagu-lagu yang dapat membuatmu berjoget, mampu membuat film ini menjadi salah satu film populer di India, bahkan di beberapa negara lain menayangkan film ini, salah satunya di Indonesia.

13. Mohabbatein

photo via : www.cinema.de

Mohabbatein adalah salah satu film Bollywood yang sering di putar di Indonesia. Berkisah tentang kehidupan di sebuah universitas bernama Gurukal, yang memiliki kedisiplinan yang begitu tinggi dan sangat menjunjung tinggi nilai-nilai tradisi, namun kedatangan dosen baru yang mengajar musik merubah segala perturan yang ada di Gurukal. Dibintangi oleh aktor Amitabh Bachchan dan Shahrukh Khan tak heran jika film ini begitu populer dimasanya.

14. My Name Is Khan

photo via : http://www.santabanta.com

My Name Is Khan diperankan oleh Shahrukh Khan dan Kajol, memiliki tema yang lebih sensitif karena memasukan tentang agama dan politik. Shah Rukh Khan berperan sebagai seorang pria muslim penderita Aspergers Syndrome dan Kajol sebagai wanita Hindu yang anaknya menjadi korban bully di sekolahnya. Karakter Khan disini ingin bertemu dengan Presiden Barrack Obama untuk membuktikan bahwa tidak semua muslim adalah teroris. Film satu memang menjadi film yang populer karena mengundang kontroversi.

15. Taare Zameen Par

photo via : http://www.sinedu.id

Satu lagi film Aamir Khan yang populer, bertajuk Taare Zameen Par. Bercerita tentang seorang anak disleksia yang penuh imajinasi yang hanya dimengerti olehnya, hingga dirinya dikucilkan oleh teman-temannya. Tetapi semua berubah setelah kedatangan guru seni yang mengerti bagaimana mengembangkan bakat anak disleksia ini. Aamir Khan bertindak sebagai Aktor, Produser dan Sutradara. Film ini berhasil meraih Best Movie di ajang FilmFare Awards.

16. Dil To Pagal Hai

photo via : youtube.com

Lagu-lagu yang indah dan tarian yang membuat siapapun ikut berjoget membuta film ini semakin seru untuk ditonton. Film romance satu ini dibintangi oleh Shahrukh Khan dan Madhuri Dixit. Mengisahkan tentang kelompok sebuah kelompok penyanyi yang mencari seorang penari baru untuk show terbaru mereka. Diwarnai dengan kisah cinta yang manis membuat film ini begitu digemari untuk ditonton.

17. Lagaan, Once Upon A Time In India

photo via : http://www.tvguide.com

Film ini dibintangi oleh Aamir Khan yang juga bertindak sebagai produser dan disutradarai oleh Ashutosh Gowariker. Meski memiliki latar belakang olahraga kriket, sebenarnya film ini adalah film perjuangan rakyat kecil melawan kekuasaan asing yang bertindak semena-mena terhadap mereka dengan menaikkan pajak yang tinggi. Banyak media internasional memasukkan film India terbaik ini sebagai salah satu film terbaik di daftar film-film terbaik yang mereka susun, seperti BBC, majalah Empire dan Time, membuat Lagaan semakin dikenal oleh masyarakat perfilman dunia.

18. Slumdog Millionaire

photo via : www.amazon.com

Slumdog Millionaire menceritakan tentang seorang office boy yang mengikuti kuis Who Wants To Be A Milllionaire. ia berhasil menjawab semua pertanyaan yang diberikan hingga ia sampai ke pertanyaan terakhir. Namun, sebelum sampai ke pertanyaan terakhir kru acara tersebut menuduhnya telah melakukan kecurangan sehingga bisa menjawab semua pertanyaan yang diberikan. Dari sekian banyak film India terbaik mungkin hanya Slumdog Millionaire yang merupakan film Bollywood yang bisa membawa pulang 4 piala Golden Globes dan 8 Piala Oscar. Bahkan, masyarakat dunia pun mengakui bahwa Slumdog Millionaire memiliki jalan cerita yang unik dan beda dari film-film India lainnya.

19. Secret Superstar

photo via : 24optical.com

Secret Superstar adalah cerita tentang seorang gadis berusia 14 tahun bernama Insia, yang bercita-cita menjadi seorang penyanyi. Namun, cita-citanya tersebut ditentang oleh ayahnya. Film ini menjadi film yang berkualitas dan wajib ditonton. Diproduseri oleh seorang aktor Bollywood ternama, yakni Aamir Khan, tak heran jika film ini menjadi populer saat penayangannya.

20. Happy New Year

photo via : www.bollywoodmantra.com

Satu lagi film Shahrukh Khan yang berhasil menjadi film terpopuler, bertajuk Happy New Year. Film ini bercerita tentang sekelompok perampok yang diketuai oleh Shahrukh Khan, yang akan mencuri berlian untuk membalas dendam atas kematian ayahnya. Berbaga unsur dari komedi, romance, hingga action dapat kalian temui dalam film ini. Tak heran jika film ini menjadi salah satu film bollywood terpopuler sepanjang masa.