Inovasi Teknologi Yang Bakal Booming 2018

Dibuat oleh blogunik

Perkembangan teknologi makin hari kian semakin maju. Dengan seiring berkembangnya waktu, penemuan dan teknologi baru bermunculan di semua bidang. Sedangkan untuk di masa depan khususnya pada tahun 2018 ini, teknologi akan lebih berfokus pada kecerdasan buatan (Artificial Inteligence / AI). Seperti yang diungkapkan oleh Chris Stephenson selaku Head of Strategy and Planning PHD Asia Pasific dalam acara Ad Asia yang lalu.

Selain hal tersebut, ada delapan inovasi lainnya yang nantinya akan booming pada tahun-tahun berikutnya yang kebanyakan akan didominasi oleh perangkat pintar dan asisten virtual yang nantinya akan membantu aktifitas manusia sehari-hari. Berikut ini merupakan teknologi yang akan booming tahun depan

1. Chatbot

photo via : regmedia.co.uk

Mungkin banyak dari kalian yang tidak sadar jika pada saat kamu melakukan chatting, yang kalian ajak chat bukanlah manusia melainkan mesin alias bot. Program chat bot dirancang sedemikan rupa agar mampu menjawab pesan yang diberikan oleh orang-orang. Contoh yang paling simpel dan pastinya tidak kalian sadari adalah saat kalian mengecek pulsa hape, ataupun memesan kuota internet dimana kalian mendapat balasan message ataupun chat dari operator seluler yang ada. Chatbot kedepannyapun akan terus berkembang dan diperkirakan beberapa tahun kedepan chatbot akan menggantikan peran manusia di industri customer service.

2. Asisten Virtual

photo via : solusiukm.com

Pada tahun depan, asistant virtual juga akan terus berkembang dengan pesat. Contoh saja asisten virtual seperti Siri, Google Assistang, Cortana dan yang lainnya dimasa depan akan menjadi lebih cerdas dan berakal. Apalagi persaingan OS antara iOs dan Android sangat ketat yang tentunya akan membuat perkembangan virtual assistant yang disematkan didalmnya pun akan semakin meningkat.

3. Perangkat Rumah Pintar

photo via : medium.com

MUngkin kalian pernah melihat di acara-acara tv diamana lampu bisa menyala sendiri saat ada tuan rumah yang datang, ataupun pintu terbuka dengan sendirinya. Hal tersebut termasuk dalam kategori rumah pintar, dimana seiring dengan perkembangan AI, di masa depan akan ada banyak perangkat pintar yang dikhususkan untuk fasilitas umum agar orang-orang semakin mudah untuk melakukan aktifias sehari-hari.

4. Perangkat Wearable

photo via : www.longevitynetwork.org

Antara trend fashion dan juga teknologi tentu saja dapat di gabungkan. Dimana nantinya akan ada banyak inovasi-inovasi khususnya dalam bidang wearable device yakni perangkat teknologi yang dapat digunakan langsung seperti layaknya asesoris. Mungkin saja di masa depan akan ada Wearable device yang dapat mendeteksi kondisi kesehan penggunanya dalam bentuk yang lebih kecil seperti cincin.

5. Perangkat Hearable

photo via : www.prime-do.com

Nantinya akan hadir perangkat dengar yang bisa disebut earphone pintar. Dimana perangkat ini mampu digunakan untuk menerjemahkan bahasa asing secara langsung ataupun mampu memberitahukan pesan yang kita dapat di smartphone disampaikan secara lisan melalui perangkar hearable ini. Untuk saat ini, beberapa perangkat seperti penerjemah bahasa ini bahkan sudah dan sedang dikembangkan.

6. Google Lens

photo via : boygeniusreport.files.wordpress.com

Google Lens adalah teknologi teranyar Google yang diciptakan dengan kecerdasan buatan dan machine learning milik Google untuk mendeteksi objek secara cerdas, langsung dari kamera perangkat Android. Agar lebih maksimal, Google Lens akan dibantu oleh Google Assistant.

7. Cermin Pintar

photo via : www.magicmirrorcentral.com

Mirip cermin pada umumnya namun dilengkapi dengan teknologi layar sentuh seperti smartphone raksasa. Cermin ini juga memiliki fitur tambahan seperti GPS, koneksi broadband dan sistem operasi.

8. Situs Virtual Reality

photo via : reality.news

Nantinya akan hadir situs web yang mendukung teknologi virtual reality dimana untuk mengakses informasi yang ada di dalam situs tersebut memerlukan perangkat virtual reality seperti headset VR. Dan situs ini nantinya akan tampil dalam tampilan VR yang realistis dan interaktif.