15 Landmark Terbaik Dan Terindah di Dunia

Dibuat oleh blogunik

Di setiap negara atau kota di dunia tentunya memiliki sebuah landmark atau bangunan ikonik yang menjadi lambang atau wajah dari tempat tersebut. Landmark atau ikon ini biasanya sangat beragam dimana ada yang memiliki nilai sejarah, keindahan dan kemegahan wujudnya. Selain menjadi identitas sebuah negara atau kota, beberapa landmark di dunia juga ada yang dijadikan sebuah tempat wisata agar menarik para wisatawan untuk datang berkunjung. Dari sekian banyak landmark di dunia, berikut ini landmark terbaik di dunia.

1. Angkor Wat, Kamboja

Landmark Terbaik Di Dunia - Angkor Wat

Photo via wikipedia.org

Angkor Wat adalah salah satu landmark tebaik di dunia yang berada di Kamboja. Angkor Wat ini merupakan gugusan bangunan candi yang menjadi salah satu monumen keagamaan terbesar di dunia. Candi ini berdiri diatas situs seluas 162,6 hektar. Angkor Wat ini dibangun oleh Raja Suryawarman II pada pertengahan abad ke-12 selama periode pembangunan sekitar 20 tahun. Angkor Wat ini juga menjadi salah satu landmark dunia yang menjadi destinasi wisata religi yang populer di Kamboja. Awalnya Angkor Wat dibangun sebaagai candi agama Hindu Kerajaan Khmer yang dibaktikan untuk Dewa Wisnu. Tapi memasuki abad akhir ke-12 perlahan dialihfungsikan menjadi kuil Buddha. Hingga saat ini, landmark ini menjadi satu-satunya candi yang masih menjadi pusat keagamaan penting semenjak didirikan. Angkor Wat ini juga memiliki arsitektur khas Khmer yang sangat kental.

Lokasi : Krong Siem Reap, Kamboja

2. Acropolis, Athena – Yunani

Landmark Terbaik Di Dunia - Acropolis, Athena

Photo via infoglobe.cz

Mesikipun ada banyak akropolis di Yunani, namun Akropolis Athena sangat besar sampai-sampai kata akropolis kebanyakan merujuk pada akropolis ini. Akropolis ini secara resmi dinyatakan sebagai monumen unggulan dalam daftar monumen Pusaka Budaya Eropa pada 26 Maret 2007. Akropolis ini memiliki tebing berpuncak datar dengan ketinggian 150 m diatas permukaan laut di kota Athena dengan area permukaan seluas 3 hektar.

Lokasi : ‎Athens 105 58, Yunani

3. Big Ben, London – Inggris

Landmark Terbaik Di Dunia - Big Ben, London

Photo via dreamhouseapartments.com

Landmark satu ini tentunya sudah sangat populer dimana landmark ini terletak di Inggris bernama Big Ben. Big Ben adalah sebuah nama lonceng besar di tengah menara jam yang terletak di sebelah utara Istana Westminster, London, Britania Raya. Landmark ini secara menyeluruh memang diberi nama Big Ben, namun secara resmi menara ini diberi nama Elizabeth Tower bertepatan dengan pesta 60 tahun Ratu Elizabeth II memimpin Britania Raya dan Wilayah Persemakmuran. Big Ben ini menjadi salah satu ikon dari Kota London yang sangat populer hingga ke seluruh dunia. Big Ben ini selesai dibangun pada tahun 1858 dan saat ini umur dari landmark ini sudah lebih dari satu abad. Big Ben ini dirancang dengan gaya Gothik Victoria, selain itu mesin mekanik penggerak dari jam ini hanya diproduksi dua di dunia. Selain di Big Ben, mesin penggerak jam ini juga terdapat di Jam Gadang di Bukittinggi, Indonesia.

Lokasi : Westminster, London SW1A 0AA, Inggris Raya

4. Burj Khalifa, Uni Emirat Arab

Landmark Terbaik Di Dunia - Burj Khalifa, Uni Emirat Arab

Photo via guinnessworldrecords.com

Burj Khalifa adalah landmark terbaik di dunia yang berada di Uni Emirat Arab (UEA), dimana landmark ini merupakan sebuah pencakar langit di Dubai yang memiliki ketinggian 828 meter. Burj Khalifa ini juga menjadi bangunan tertinggi di dunia yang pernah dibuat oleh manusia. Burj Khalifa ini juga memiliki banyak rekor seperti landmark yang memiliki lift tercepat dengan kecepatan 60 km/jam atau 16.7 m/s dan juga menjadi bangunan dengan banyak lantai yaitu 160 lantai.

Lokasi : 1 Sheikh Mohammed bin Rashid Blvd – Dubai – Uni Emirat Arab

5. Golden Gate Bridge, San Fransisco – Amerika Serikat

Landmark Terbaik Di Dunia - Golden Gate Bridge, San Fransisco

Photo via cnn.com

Mungkin selama ini kita hanya mengenal patung Liberty sebagai landmark dari Amerika Serikat, namun tahukah kamu selain patung Liberty terdapat juga Golden Gate Bridge. Golden Gate Bridge adalah sebuah jembatan gantung di sepanjang Golden Gate, sebuah bukaan dari Samudra Pasifik ke Teluk San Francisco. Jembatan ini menghubungkan kota San Francisco, California di Semenanjung San Francisco dan Kabupaten Marin, California. Golden Gate Bridge ini memiliki panjang keseluruhan sekitar 2.727 m, jarak antara menara adalah 1.280 m dan ketinggian sekitar 230 m di atas permukaan air. Yang menjadi ciri khas dari jembatan ini adalah warnanya yang merah.

Lokasi : Golden Gate Bridge, San Francisco, CA, Amerika Serikat

6. Menara Eiffel, Paris – Prancis

Landmark Terbaik Di Dunia - Menara Eiffel, Paris

Photo via blackxperience.com

Menara Eiffel adalah salah satu landmark terbaik di dunia yang berada di Paris. Menara Eiffel ini merupakan sebuah menara besi yang dibangun di Champ de Mars di tepi sungai Seine, Paris. Menara ini memiliki ketinggian sekitar 325 m yang selesai dibangun pada tahun 1889. Menara ini dinamai sesuai dengan perancangnya yaitu Gustave Eiffel. Selain itu lebih dari 200.000.000 orang telah mengunjungi menara ini sejak pembangunannya tahun 1889 dan hal ini menjadikan landmark berbayar yang paling banyak dikunjungi di dunia.

Lokasi : Champ de Mars, 5 Avenue Anatole France, 75007 Paris, Prancis

7. Menara Pisa, Italia

Landmark Terbaik Di Dunia - Menara Pisa, Italia

Photo via klook.com

Torre pendente di Pisa atau yang dikenal dengan Menara Pisa adalah sebuah campanile atau menara lonceng katedral di kota Pisa, Italia. Pada awalnya, menari ini dibuat agar berdiri secara vertikal seperti menara lonceng pada umumnya. Namun tak lama setelah pembangunannya yaitu pada Agustus 1173 menara ini mulai miring. Menara Pisa ini memiliki ketinggian menara sekitar 55,86 m dari permukaan tanah terendah dan 56,70 m dari permukaan tanah tertinggi. Kelebaran dinding di bawahnya mencapai 4,09 m dan di puncak 2,48 m serta bobotnya diperkirakan mencapai 14.500 ton. Menara ini memiliki sekitar 294 anak tangga dan Menara Pisa ini juga diterima sebagai salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO.

Lokasi : Piazza del Duomo, 56126 Pisa PI, Italia

8. Petronas Towers, Kuala Lumpur – Malaysia

Landmark Terbaik Di Dunia - Petronas Towers, Kuala Lumpur

Photo via sam-and-paul.com

Petronas Towers adalah landmark terbaik di dunia yang berada di Malaysia. Bangunan ini merupakan sepasang menara kembar yang pernah menjadi bangunan tertinggi di dunia pada tahun 1998 hingga 2004. Menara ini dirancang oleh arsitek Cesar Pelli dari Argentina dan selesai dibangun pada tahun 1998 setelah menghabiskan waktu tujuh tahun. Menara ini dibangun diatas fondasi pacuan kuda Kuala Lumpur. Kedalaman batuan dasar menjadikan bangunan ini dibangun dengan fondasi paling dalam di dunia, fondasi sedalam 120 meter yang memerlukan beton yang tidak sedikit. Petronas Towers ini memiliki 88 lantai dan memiliki sebuah jembatan yang menghubungkan kedua menara di lantai 41 dan 42.

Lokasi : Kuala Lumpur City Centre, 50088 Kuala Lumpur, Federal Territory of Kuala Lumpur, Malaysia

9. Patung Liberty, Amerika Serikat

Landmark Terbaik Di Dunia - Patung Liberty, Amerika Serikat

Photo via ustravelia.com

Siapa yang tidak mengenal landmark paling populer di dunia satu ini yaitu Patung Liberty. Patung Liberty adalah patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty di muara Sungai Hudson di New York Harbor, Amerika Serikat. Patung ini dihadiahkan Prancis untuk Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan meripakan simbol selamat datang untuk pengunjung, imigran dan orang Amerika yang kembali. Patung ini diresmikan pada tanggal 28 Oktober 1886 dan menjadi hadiah seratus tahun kemerdekaan Amerika Serikat dan merupakan ungkapan persahabatan antara kedua negara. Patung Liberty ini juga masuk ke dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO. Patung ini dipahat oleh Frederic Auguste Bartholdi dan Gustave Eiffel merancang struktur penyangga dalamnya.

Lokasi : Pulau Liberty, muara Sungai Hudson, New York Harbor, Amerika Serikat

10. Petra, Yordania

Landmark Terbaik Di Dunia - Petra, Yordania

Photo via britannica.com

Petra adalah sebuah situs arkeologikal di Ma’an, Yordania. Tempat ini tekenal dengan baungan arsitektur yang dipahat pada bebatuan serta sistem pengairannya. Bangunan ini diperkirakan dibangun pada awal tahun 312 sebelum masehi sebagai ibu kota dari Nabath yang sekarang menjadi simbol dari Yordania dan juga menjadi tempat berkunjung favorit para turis. Tempat ini selain dikenal kemegahannya, landmark terbaik di dunia ini menjadi unik karena strukturnya yang dikelilingi pegunungan dan dibangun dari tebing batu yang sangat besar.

11. St. Basil’s Cathedral, Moskow – Rusia

Landmark Terbaik Di Dunia - St. Basil's Cathedral, Moskow

Photo via beautiful-photo.net

Berkunjung ke Rusia rasanya belum lengkap jika tidak mengunjungi landmark terbaik di dunia satu ini yaitu St. Basil’s Cathedral. St. Basil’s Cathedral adalah gereja yang memiliki kubah berbentuk bawang di Kompleks Lapangan Merah, Moskow yang secara tradisional dipandang sebagai simbol posisi unik Rusia diantara Eropa dan Asia. Bangunan ini tidak begitu besar dan terdiri dari sembilan kapel dibangun dengan fondasi tunggal. Konsep awal katedral ini adalah sebuah kumpulan kapel, masing-masing dipersembahkan kepada setiap santo yang hari pestanya jatuh pada saat Tsar menang dalam suatu pertempuran. Namun pembangunan sebuah menara tunggal mempersatukan ruang-ruangan ini menjadi satu katedral. Selain itu, menurut legenda Ivan memerintahkan agar sang arsitek Postnik Yakovlev dijadikan buta agar tidak membangun bangunan yang lebih indah untuk orang lain. St. Basil’s Cathedral ini dibangun pada periode 1555 hingga 1561 dan menjadi simbol dari Gereja Ortodoks Rusia.

Lokasi : Red Square, Moscow, Rusia, 109012

12. Sydney Opera House, Sydney – Australia

Landmark Terbaik Di Dunia - Sydney Opera House, Sydney

Photo via theguardian.com

Berbicara tentang Australia tentunya tak lepas dari hewan kangguru dan Sydney Opera House. Sydney Opera House atau Gedung Opera Sydney adalah salah satu bangunan abad ke-20 yang paling unik dan terkenal. Gedung ini terletak di Bennelong Point di Sydney Harbour dekat Sydney Harbour Bridge dan pemandangan kedua bangunan ini menjadi ikon tersendiri bagi Australia. Gedung ini memiliki daya tarik dalam bentuknya yang seperti cangkang, selain sebagai objek pariwisata gedung ini juga menjadi tempat berbagai pertunjukkan teater, balet dan berbagai seni lainnya. Gedung ini dikelola oleh Opera House Trust dan menjadi markas bagi Opera Australia, Sydney Theatre Company dan Sydney Symphony Orchestra.

Lokasi : Bennelong Point, Sydney NSW 2000, Australia

13. Taj Mahal, Agra – India

Landmark Terbaik Di Dunia - Taj Mahal, Agra

Photo via holidify.com

Taj Mahal adalah salah satu landmark terbaik di dunia, dimana bangunan ini terletak di Agra, India. Bangunan ini dibangun atas keinginan Kaisar Mughal Shah Jahan, anak Jahangir sebagai sebuah musoleum untuk istri Persianya Arjumand Banu Begum atau yang dikenal juga sebagai Mumtaz-ul-Zamani atau Mumtaz Mahal. Taj Mahal ini merupakan sebuah adi karya dari arsitektur Mughal. Shah Jahan sendiri adalah kaisar dari Kekaisaran Mughal yang memiliki kekayaan yang besar selama masa kejayaannya. Pada 1631 istri ketiganya yang merupakan istri yang paling dicintainya wafat sewaktu melahirkan putrinya Gauhara Begum anak ke-14 mereka. Taj Mahal ini dibangun pada 1630 hingga 1653 dan pada tahun 1983, Taj Mahal diterima sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.

Lokasi : Dharmapuri, Forest Colony, Tajganj, Agra, Uttar Pradesh 282001, India

14. The Great Wall of China, China

Landmark Terbaik Di Dunia - The Great Wall of China

Photo via thematter.co

Semua orang pastinya mengenal landmark terbaik di dunia satu ini yaitu The Great Wall of China. The Great Wall of China atau Tembok Besar Tiongkok adalah bangunan terpanjang yang pernah di ciptakan manusia yang berlokasi di Tiongkok. Tembok Besar Tiongkok ini dianggap sebagai salah satu dari tujuh keajaiban dunia. Tembok ini memiliki panjang ribuan kilometer, struktur menakjubkan ini juga membutuhkan waktu lebih dari 2000 tahun hingga selesai dibangun pada 1644.

Lokasi : Huairou District, Tiongkok

15. Tokyo Tower, Tokyo, Jepang

Landmark Terbaik Di Dunia - Tokyo Tower, Tokyo

Photo via travel.gaijinpot.com

Berkunjung ke Jepang rasanya kurang lengkap rasanya jika belum berkunjung ke Tokyo Tower. Tokyo Tower adalah sebuah menara di Taman Shiba, Tokyo, Jepang dimana memiliki tinggi keseluruhan sekitar 332,6 m dan merupakan menara baja tertinggi di dunia yang tegak sendiri di permukaan tanah. Berdasarkan peraturan keselamatan penerbangan, menara ini dicat dengan warna oranye internasional dengan warna putih di beberapa tempat. Bangunan disekelilingnya lebih rendah sehingga Tokyo Tower ini dapat dilihat dari berbagai lokasi di pusat kota.

Lokasi : 4 Chome-2-8 Shibakoen, Minato City, Tokyo 105-0011, Jepang

Itulah beberapa landmark terbaik di dunia yang sangat menarik untuk dikunjungi. Dari beberapa landmark diatas, landmark mana yang sangat ingin kamu kunjungi?


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *