12 Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet

Dibuat oleh blogunik

Semakin berkembangnya zaman, teknologi pun berkembang semakin canggih. Hal ini pun juga terjadi pada alat elektronik setrika. Jika dulu masyarakat pada umumnya menyetrika menggunakan setrika konvensional, namun saat ini banyak masyarakat yang lebih memilih setrika uap. Setrika uap ini banyak dipilih oleh ibu rumah tangga karena lebih cepat dan lebih menghemat waktu. Tak hanya itu saja setrika uap ini juga lebih praktis dan mampu membuat pakaian lebih rapi serta licin secara merata tanpa perlu menggosokannya lebih lama. Kira-kira strika uap yang bagaimana memiliki kualitas terbaik? Berikut ini Blog Unik rangkumkan 12 merk setrika uap yang bagus dan awet yang bisa kamu pilih.

1. Baijinlong Steam Iron

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Baijinlong Steam Iron

Photo via ralali.com

Baijinlong Steam Iron adalah salah satu merk setrika uap yang bagus dan awet. Jika dilihat-lihat setrika uap ini memiliki desain yang cukup unik berbeda dari setrika pada umumnya. Setrika ini menggunakan bahan yang cukup tebal dan lebih kuat sehingga dijamin dapat bertahan lama. Selain itu, pada bagian permukaan tapak setrika ini terbuat dari bahan stainless steel sehingga dapat menyebarkan panas lebih merata. Setrika uap ini juga memiliki katup yang berguna untuk mengatur kecepatan dari keluarnya uap sehingga nantinya kamu dapat menghemat air pada tangki.

2. Hetian CL-558B Travel Steam Iron

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Hetian CL-558B Travel Steam Iron

Photo via pricearea.com

Hetian CL-558B Travel Steam Iron adalah merk setrika uap yang memiliki fungsi ganda yaitu dapat digunakan setrika biasa dan setrika uap. Selain itu, setrika uap ini juga mudah dibawa kemana-mana tak heran jika setrika uap ini cocok untuk dibawa travelling. Setrika ini memiliki dua fitur yang menarik yaitu gagangnya dapat diputar dan adanya sikat bulu. Sehingga pakaian yang terdapat rambut atau bulu yang menempel akan dibersihkan dengan sikat bulu ini. Pekerjaan rumah tangga kalian pun semakin mudah dengan adanya setrika uap satu ini.

3. Meco Eleverde Meco Horizontal/Vertical Dry & Steamer Ironing

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Meco Eleverde

Photo via meco-ele.com

Satu lagi setrika uap terbaik yang bisa kamu jadikan pilihan yaitu Meco Eleverde Meco Horizontal/Vertical Dry & Steamer Ironing. Setrika uap satu ini memiliki durasi penguapan yang mampu bertahan sekitar 13 menit non-stop. Menariknya lagi setrika uap ini tidak hanya bisa digunakan untuk pakaian saja, namun juga untuk bedding, tirai dan sofa. Setrika uap ini juga gagangnya dapat berputar hingga 90 derajat sehingga praktis dipakai untuk menyetrika. Tak hanya itu saja, temperatur suhu juga mudah dilihat karena ditampilkan secara digital.

4. Oxone OX-839 Garment Steamer

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Oxone OX-839 Garment Steamer

Photo via shopee.co.id

Buat kamu yang tidak memiliki papan setrika, kamu bisa menggunakan setrika uap satu ini yaitu Oxone OX-839 Garment Steamer. Setrika uap ini hanya butuh waktu 45 detik dan setrika uap bisa digunakan selama 90 menit dengan dorongan uap stabil dan bervolume. Namun sayangnya, setrika uap ini memerlukan daya 1200 watt bisa dikatakan cukup besar untuk ukuran sebuah setrika. Namun setrika ini mampu membuat pakaian menjadi rapi dalam sekejap. Selain itu setrika ini juga mudah dibongkar pasang, setrika ini didesain portabel dan memiliki tiang yang dapat diatur ketinggiannya.

5. Philips PerfectCare Steam Iron GC3920

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Philips PerfectCare Steam Iron GC3920

Photo via philips.co.id

Philips PerfectCare Steam Iron GC3920 adalah salah satu merk setrika uap yang bagus dan awet. Dimana setrika ini memiliki teknologi OptimalTEMP, dimana teknologinya ini memungkinkan suhu setrika akan menyesuaikan dengan bahan pakaian secara otomatis. Namun sayangnya harga setrika ini cukup mahal dipasaran, tapi semua itu sudah sesuai dengan fitur yang ditawarkan oleh setrika uap ini.

6. Panasonic NI-V100N

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Panasonic NI-V100N

Photo via jualelektronik.com

Panasonic NI-V100N adalah merk setrika uap yang dikenal dapat bekerja dengan maksimal untuk merapikan dan melicinkan pakaian. Meskipun setrika uap ini memiliki desain yang sederhana, namun setrika uap ini dapat berfungsi dengan baik. Setrika uap ini memiliki bentuk alas yang melengkung sehingga lebih mudah digunakan. Merk setrika uap ini juga tergolong setrika uap murah sehingga ada fitur-fitur yang tidak dimilikinya seperti anti kalsium dan anti lengket.

7. Sinyo’s IRS01 Mini Clothes Handheld Steamer Iron

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Sinyo’s IRS01

Photo via tokosinyo.com

Setrika uap satu ini memiliki bentuk yang menarik dengan berbagai macam varian warna yang menarik, merk setrika uap ini yaitu Sinyo’s IRS01 Mini Clothes Handheld Steamer Iron. Setrika uap satu ini daapt digunakan untuk merapikan pakaian dan melicinkan pakaian. Selain itu merapikan pakaian, setrika uap ini juga dapat melembabkan ruangan dan face steaming.

8. Steam Q V2

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Steam Q V2

Photo via ebay.com

Steam Q V2 adalah merk setrika uap bagus yang menggunakan teknologi penguapan terbaru yang dapat memberikan hasil setrika lebih licin dan cepat kering. Selain itu, setrika uap ini juga lebih hemat tenaga dan waktu. Untuk bentuknya sendiri, setrika uap ini berbeda dari setrika uap lainnya namun tetap kompatibel untuk penggunaan menyetrika beragam jenis pakaian. Selain untuk pakaian, setrika ini juga bisa digunakan menyetrika gorden, seprai dan karpet.

9. Sanken ASI 800PI

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Sanken ASI 800PI

Photo via sanken.co.id

Kamu sedang mencari setrika uap yang murah dan berkualitas kamu bisa memilih setrika uap merk Sanken ASI 800PI. Merk setrika uap satu ini dikenal berkualitas dan memiliki lapisan anti lenget sehingga tak perlu khawatir pakaian akan rusak. Setrika uap ini juga memiliki kenop pengatur temperatur sehingga kain yang tipis hingga pakaian bayi yang kusut dapat dihaluskan. Setrika uap ini juga dilengkapi dengan tombol spray yang dapat mengeluarkan pelicin pakaian setelah memasukan ke dalam tangkinya.

10. Salav HS-05 Travel Steamer

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Salav HS-05 Travel Steamer

Photo via tokopedia.com

Merk setrika uap satu ini mungkin belum terlalu populer dikalangan masyarakat, namun memiliki kualitas yang bagus. Setrika uap satu ini menggunakan metode steaming bukan hanya optimal dalam menghilangkan kerutan pada berbagai jenis kain namun juga dapat membersihkan bulu hewan yang merekat di serat kain. Selain itu, setrika uap ini dibekali dengan kapasitas tangki sebanyak 80 ml sehingga memungkinkan alat ini bekerja hingga 10 menit.

11. Tobi Travel Steam Wand

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Tobi Travel Steam Wand

Photo via blibli.com

Tobi Travel Steam Wand adalah merk setrika uap terbaik yang cocok dibawa ketika travelling. Setrika uap satu ini mengeluarkan uap panas dari lubang tapaknya yang terpancar merata sehingga konsisten. Dengan menggunakan setrika uap ini pakaianmu akan menjadi halus tanpa butuh waktu yang lama. Tak hanya mengirim uap ke serat kain, setrika ini juga dapat mengharumkan dan menyegarkan pakaian. Menariknya lagi, setrika uap ini memiliki lint remover yang berguna untuk membersihkan bulu-bulu hewan.

12. Xiaomi Deerma DEM-HS006 Handheld Garment Steamer

Merk Setrika Uap Yang Bagus Dan Awet - Xiaomi Deerma

Photo via shopee.co.id

Xiaomi Deerma adalah merk setrika uap yang termasuk bagus dan awet, dimana setrika ini dapat digunakan dengan tiga cara sekaligus. Setrika uap ini dapat digunakan dalam posisi digantung, miring ataupun horizontal. Selain itu, uap dari setrika ini dapat mensterilkan pakaian dan dapat menghilangkan kerutan.

Itulah beberapa merk setrika uap  terbaik versi Blog Unik. Pilihlah setrika uap yang memiliki fitur yang kamu perlukan dan budgetnya pas dengan keuanganmu. Dari merk setrika uap diatas, mana yang menjadi favoritmu?


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *