10 Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah

Dibuat oleh blogunik

Saat ini menjadi seorang YouTuber merupakan hal yang banyak diminati dan disenangi oleh anak-anak muda. Menariknya lagi, pekerjaan ini dapat menghasilkan uang dan sudah banyak orang yang mendapatkan penghasilan tersebut. Banyaknya orang-orang yang terjun ke dunia per-YouTube-an ini tentunya membuat mereka berlomba-lomba untuk menyajikan konten, kualitas video dan tak kalah pentingnya yaitu kualitas audio yang baik. Jika kualitas video sudah bagus tanpa didukung dengan audio yang bagus, tentunya kualitas video tersebut kurang enak di tonton. Maka dari itu penting bagi kalian apalagi yang baru terjun ke dunia per-YouTube-an untuk memberikan kualitas audio yang baik dan ramah bagi pendengarnya dengan menggunakan microphone. Microphone sendiri pada umumnya memang memiliki harga yang relatif mahal, namun sebenarnya ada beberapa microphone yang harganya cukup murah dengan kualitas yang cukup bagus. Nah, berikut ini ada beberapa rekomendasi microphone untuk YouTuber terbaik dan murah yang bisa kamu coba.

1. ATR3350IS Clip on – Rp. 495.000

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - ATR3350IS Clip on

Photo via amazon.ca

ATR3350IS Clip on adalah salah satu microphone terbaik yang sangat ideal untuk membuat video. Microphone ini bisa menjadi pilihan favorit bagi aerobik, dance, instruktur olahraga atau yang lainnya. Desain microphone ini minimalis sehingga cocok digunakan untuk siapa saja. Selain itu, microphone ini juga memiliki adaptor smartphone yang bisa kamu gunakan untuk Android ataupun iPhone.

2. Boya Mini BY-VM01 – Rp. 460.000

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Boya Mini BY-VM01

Photo via plazakamera.com

Buat kalian yang suka nge-vlog, microphone ini mungkin bisa jadi pilihan untuk videomu. Kualitas suara yang dihasilkan microphone ini tidak kalah jernihnya dengan merk lain sekelasnya. Selain itu, microphone ini juga memiliki bentuk yang cukup compact jadi mudah untuk dibawa kemana-mana.

3. Boya BY-GM10 – Rp. 245.000

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Boya BY-GM10

Photo via blibli.com

Boya BY-GM10 adalah salah satu merk microphone untuk Youtuber terbaik dan memiliki harga terjangkau. Microphone jenis Lavalier ini diproduksi khusus untuk action camera seperti GoPro. Microphone ini dilengkapi dengan konektor mini usb sehingga kamu mendapatkan kualitas hasil rekam yang jauh lebih baik dibandingkan mic bawaan kamera.

4. Boya Clip-On Lavalier Microphone BY-M1 – Rp. 214.026

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Boya Clip-On Lavalier Microphone BY-M1

Photo via tokocamzone.com

Boya Clip-On Lavalier Microphone BY-M1 adalah microphone lavalier omnidirectional yang cocok untuk penggunaan video. Microphone ini dirancang untuk smartphone, DSLR, Camcorder, Perekam Audio, PC dan lainnya. Microphone lavalier ini memiliki pola pikap Omni untuk cakupan 360 derajat penuh. Selain itu, kabel terintegrasi 6 meter dengan steker emas 3.5 mm 4-pole yang dapat terhubung langsung ke smartphone dan sebagian besar kamera.

5. Rajawali Clip-On Microphone BY-M1 – Rp. 200.000

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Rajawali Clip-On Microphone BY-M1

Photo via plazakamera.com

Microphone satu ini biasanya digunakan para videografer amatir untuk membantu mengambil suara yang jelas saat melakukan video recording. Microphone ini memiliki bentuk kecil dan compact sehingga microphone ini mudah disembunyikan seperti dijepit di belakang jas atau pakaian. Selain itu, microphone ini juga memiliki kabel yang cukup panjang kurang lebih 2 meter yang dapat dihubungkan dengan perangkat perekam suara.

6. Takstar SGC-598 – Rp. 475.000

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Takstar SGC-598

Photo via indonesian.alibaba.com

Takstar SGC-598 adalah salah satu microphone terbaik untuk Youtuber yang memiliki kualitas suara yang lumayan jernih. Microphone ini memiliki desain yang simple sehingga cocok untuk kamu yang ingin mencoba kehebatan microphone jenis shotgun. Microphone jenis ini juga paling banyak digunakan oleh para Youtuber yang sudah lama bergelut dibidang video Youtube.

7. Takstar TCM-370 – Rp. 245.000

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Takstar TCM-370

Photo via aliexpress.com

Microphone ini memiliki port input 3.5 mm dan bisa dikatakan microphone ini dapat digunakan hampir pada perangkat apa saja. Microphone ini dapat digunakan untuk PC, laptop hingga smartphone. Untuk kualitas suaranya sendiri tidak kalah jernih dengan mic Lavalier mahal lainnya.

8. Taffware – Rp. 366.800

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Taffware

Photo via jakartanotebook.com

Taffware adalah salah satu microphone terbaik yang memiliki panjang kabel 2.5 m. Microphone ini berbahan logam dan menampilkan penyesuaian sudut dengan tombol pengunci. Microphone ini juga dilengkapi dengan busa untuk menahan dan melindungi microphone. Microphone ini ideal untuk studio penyiaran radio, voice-over sound studio, recording dan lainnya. Untuk kualitasnya sendiri cukup berkualitas sehingga bisa kamu gunakan untuk vlogger.

9. Wireles Bosstron BS-708A – Rp. 100.000

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Wireles Bosstron BS-708A

Photo via shopee.co.id

Microphone jepit Wireles Bosstron ini sangat mudah dan praktis digunakan. Frekuensi range VHF/FM, frekuensi respon 80-12500Hz. Operating voltage transmitter DC9v, receiver DC1.5v. Service area 20-30 wirelles system. Microphone ini dapat digunakan untuk kamera DSRL dan harganya pun cukup terjangkau.

10. Wireless Clip-On OP-WC1 – Rp. 354.900

Microphone Untuk Youtuber Terbaik Dan Murah - Wireless Clip-On OP-WC1

Photo via ngelag.com

Wireless Clip-On OP-WC1 ini merupakan microphone terbaik yang biasa digunakan untuk merekam suara saat wawancara atau liputan video. Dengan menggunakan microphone ini suara subjek akan lebih jelas dan terfokus. Selain itu, microphone ini juga cocok untuk penggunaan amatir maupun professional, jarak antara voice transmitter dan voice reciver adalah 5 meter.

Itulah 10 microphone untuk YouTuber terbaik dengan harga yang murah. Meskipun microphone diatas memiliki harga yang murah, namun kualitasnya pun bisa dikatakan cukup bagus.


Tinggalkan Balasan