Outfit Of The Week: Tampil Casual Dan Juga Formal Untuk Wanita Profesional

Dibuat oleh blogunik

Setiap wanita pasti selalu menginginkan penampilan yang menawan dari segi riasan wajah hingga outfit yang dikenakan. Baik itu untuk momen-momen tertentu, aktifitas harian, acara santai hingga dalam aktifitas kantor. Nah ngomongin aktifitas kantor, kamu nggak harus menggunakan kemeja dan rok pensil yang terlihat terlalu formal lho. Pasalnya para wanita tetap bisa tampil rapi dan sopan meskipun menggunakan t-shirt dan celana panjang. Karena yang terpenting adalah cara kamu memadukannya dengan item fashion lainnya yang sesuai. Jika mix n match kamu tepat, maka kamu akan tampil gaya sekaligus profesional.

photo via thefinestfeed.com

Seperti inspirasi fashion yang Blog Unik akan bahas untuk kalian kali ini. OOTD kali ini akan menghadirkan dua kesan yang berbeda dalam satu outfit. Kamu bisa terlihat casual dan juga bisa terlihat bagaikan wanita profesional. Outfit satu ini sangat cocok buat kamu yang memiliki jadwal hangout bareng teman setelah selesai bekerja di kantoran. Dengan outfit ini tentu saja penampilan kantormu akan sangat classy dan penampilan saat hangout juga akan terlihat casual dan nyaman. Untuk lebih lengkapnya, berikut item fashion yang harus kamu siapkan kalau kamu tertarik dengan OOTD satu ini!

1. Stripe t-shirt

photo via lazada.co.id

Item pertama yang harus kamu siapkan adalah t-shirt putih dengan garis-garis horizontal berwarna hitam. T-shirt akan membuat kamu nyaman selama melakukan berbagai aktifitas. Selain itu kaos juga membuat kamu tampil lebih casual dan tak terlalu formal. Motif garis-garis horizontal akan membantu membuat kesan yang lebih berisi pada tubuh kurusmu. Untuk tipsnya, pilihlah t-shirt yang tidak terlalu besar ditubuh kamu. Nah buat kamu yang tertarik dengan t-shirt ini, kamu bisa mencarinya di Lazada dengan harga Rp 99.900.

2. Blazer

photo via lazada.co.id

Jika t-shirt membuatmu tampil casual, maka blazer mampu membuat penampilan kamu lebih profesional. Meskipun tidak terlalu formal, namun blazer mampu menciptakan kesan classy dan profesional pada dirimu. Pilihlah blazer yang ukurannya tidak terlalu panjang. Warna biru dongker ataupun warna gelap lainnya adalah pilihan blazer yang tepat untuk dipadukan dengan t-shirt garis-garis. Buat kamu yang ingin memiliki blazer yang serupa, kamu bisa mengunjungi Lazada dan membeli blazer dengan harga Rp 301.000.

3. Professional pants

photo via lazada.co.id

Untuk bawahan, pilihlah professional pants atau celana kerja berwarna terang. Dalam hal ini warna krem ataupun putih akan sangat sempurna untuk mendukung penampilan profesionalmu. Pilihlah celana kantor dengan model pencil untuk membetuk kakimu agar lebih terlihat ramping. Celana jenis ini mampu cocok digunakan dalam berbagai momen, bisa menjadi bawahan yang formal untuk kegiatan kantor dan bisa juga menjadi celana casual untuk segala kegiatan santai. Buat kamu yang ingin memiliki celana satu ini, kamu bisa mendapatkannya di Lazada dengan harga Rp 280.000.

4. Flat shoes

photo via shopee.co.id

Item selanjutnya, kamu bisa mengganti high heelsmu dengan flat shoes. Selain nyaman digunakan dalam berbagai kegiatan, flat shoes juga mampu membuat kakimu terlihat lebih cantik. Perpaduan celana kerja dengan flat shoes akan menampilkan kesan casual dan juga formal. Tertarik dengan flat shoes ini, kamu bisa membelinya dengan harga terjangkau di Shopee yakni sekitar Rp 150.000.

Nah itu dia inspirasi fashion untuk minggu ini. Tampil casual dan juga formal dalam satu outfit ini bisa menjadi ide OOTD yang sempurna buat kamu yang memiliki banyak kegiatan selain kegiatan di kantor. OOTD satu ini juga akan sangat pas jika kamu memadukan beberapa jenis tas yang sesuai dengan kebutuhanmu, bisa dengan sling bag, ataupun clutch bag yang menawan. Semoga inspirasi fashion kali ini bermanfaat buat kalian.


Tinggalkan Balasan