Serial Netflix Terbaru Juli 2021

Dibuat oleh blogunik

Mengingat saat ini pemerintah memberlakukan PPKM Darurat mulai 3 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021 akibat kasus covid-19 di Indonesia yang semakin meningkat, beberapa sektor hiburan seperti bioskop terpaksa harus ditutup untuk sementara. Akibatnya kita tidak bisa menikmati hiburan untuk sementara waktu deh. Jika ditanya apakah bosan? Sudah pasti iya tapi kamu tak perlu khawatir karena masih ada hiburan lainnya yang bisa kamu nikmati.

Meskipun saat ini kamu tidak bisa pergi menonton di bioskop, kamu masih bisa menonton di dalam rumah lho dengan menggunakan layanan streaming digital seperti Netflix salah satunya. Di masa pandemi ini, menonton lewat Netflix merupakan salah satu cara yang tepat untuk menghibur diri karena menyediakan berbagai macam tayangan yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan.

Di bulan Juli 2021 ini, ada berbagai serial Netflix terbaik yang akan ditayangkan untuk mengisi waktu luangmu dan meredakan rasa bosan selama masa PPKM. Lantas serial apa saja itu? Berikut ini serial Netflix terbaru Juli 2021 yang bisa kamu saksikan dirumah.

15 Serial Netflix Terbaru Juli 2021

1. Generation 56K season 1 (1 Juli 2021)

Sebuah pertemuan kebetulan membuat dua orang berusia 30-an tahun mengenang tahun 1998, saat mereka mengalami masa puber dan internet mengubah hidup mereka selamanya.

Bermula dari kehidupan sekelompok remaja bernama Daniel, Matilda, Luca dan Sandro pada akhir 1990an di Pulau Procida, Italia berubah ketika internet akhirnya masuk ke daerah mereka. Dengan sebuah perangkat modem 56K, mereka dapat menelusuri sejumlah konten di internet yang tidak pernah mereka lihat sebelumnya.

Serial ini tidak hanya menceritakan masa 90an saja, namun juga berfokus pada 20 tahun setelah kejadian tersebut dimana saat Daniel dan Matilda bertemu kembali bertemu setelah lama berpisah. Di masa kini, keduanya tengah berusaha untuk mencari tahu tentang satu sama lain dan hubungan perteman mereka secara perlahan berujung pada kisah cinta. Lantas apakah kisah cinta mereka akan berakhir dengan bahagia?

2. Young Royals season 1 (1 Juli 2021)

Serial Netflix satu ini bakalan menemanimu di awal bulan Juli, serial drama romantis ini mengangkat kisah seputar drama kehidupan keluarga kerajaan seperti judulnya.

Kisahnya diawali dengan skandal yang menjerat Pangeran Wilhelm, pada saat itu Pangeran Wilhelm tengah menghabiskan malam disebuah klub bersama para temannya. Di club ini ia pun mabuk dan memukul seseorang yang berusaha melakukan konfrontasi padanya.

Kejadian ini juga sempat terekam di kamera ponsel milik seorang pengunjung dan membuat publik Swedia gempar. Karena merupakan keluarga terpandang Penasihat Kerajaan pun memanggil Pangeran Wilhelm untuk menjelaskan kejadian itu.

Dari sana, Ratu Kristina pun mengambil keputusan untuk mengirim Pangeran Wilhelm ke sebuah asrama bergengsi bernama Hillerska. Walaupun awalnya tidak mau berdamai dengan masa lalunya, seiring dengan berjalannya waktu Pangeran Wilhelm pun mulai nyaman berada di asrama ini.

3. You Are My Spring (5 Juli 2021)

Serial Korea ini pastinya banyak yang menantikan kehadirannya karena dibintangi oleh sederet artis ternama seperti Seo Hyun Jin, Kim Dong Wook dan Yoon Bak. Drama ini akan berkutat pada fakta bahwa mereka masih memiliki pemikiran yang kekanak-kanakan sekalipun usia sudah beranjak dewasa.

Drama Korea produksi tvN ini akan mengikuti kisah dari tiga karakter utama yang masih terjebak dalam kenangan diri mereka di usia 7 tahun. Mereka bertiga adalah Kang Da Jeong, Joo Young Do dan Chae Joon.

Kang Da Jeong adalah seorang manajer di hotel berbintang lima yang saat ini sedang bermasalah dengan kehidupan asmaranya. Joo Young Do adalah seorang psikiater yang selalu berusaha untuk menyelamatkan hidup orang lain. Ia sangat tulus karena ia sendiri merasa bersalah tidak bisa menyelamatkan kakaknya dan salah satu pasiennya bunuh diri secara tragis. Sedangkan Chae Joon meripakan seorang CEO dari sebuah perusahaan investasi yang tertarik dengan Da Jeong.

Kehidupan mereka bertiga mulai dipersulit saat Kang Dae Jeong terlibat dalam sebuah kasus pembunuhan di apartemen barunya. Penasaran kenapa Kang Da Jeong terlibat didalamnya? Kuy, nonton serialnya di Netflix

4. The War Next Door season 1 (7 Juli 2021)

Apa jadinya jika dua keluarga yang bermusuhan tinggal bersebelahan di lingkungan mewah? Aduh…sudah pasti akan menimbulkan perang yang tidak tau kapan berakhir. Hal ini pun terjadi dalam serial “The War Next Door season1”.

Setelah insiden dimana Leonor miskin uang tetapi kaya cinta. Ia membeli sebuah tiket undian sebuah rumah. Kehidupan ia dan keluarganya pun berbalik ketika memenangkan undian tersebut. Serial ini bergenre komedi pastinya akan membuatmu terhibur meskipun dua keluarga tersebut bermusuhan.

5. Resident Evil: Infinite Darkness (8 Juli 2021)

Penggemar Resident Evil mari merapat karena permainan horor survival ternama di dunia ini kembali diadaptasi menjadi serial anime bertajuk Resident Evil: Infinite Darkness di Netflix. Kamu tidak perlu menunggu lama, pasalnya serial ini akan tayang pada 8 Juli 2021.

Resident Evil: Infinite Darkness sendiri merupakan serial horor-aksi yang fokus pada kisah dua karakter populer, Leon S. Kennedy dan Claire Redfield. Diceritakan mengenai akses ilegal ke dokumen rahasia Kepresidenan yang ditemukan di jaringan Gedung Putih tahun 2006.

Leon S.Kennedy sebagai agen federal Amerika menyelidiki insiden ini dan diundang ke Gedung Putih. Ia harus menghadapi situasi darurat ketika terpaksa menghadapi segerombolan zombie di gedung itu. Claire Redfield berada di tim staff TerraSave menemukan gambar misterius menyerupai seorang korban infeksi virus kemudian ia menyelidikinya.

Claire Redfield kemudian bertemu Leon dan mengungkapkan kegelisahannya pada foto wabah itu, tapi Leon acuh saja. Kemudian wabah zombie pun menghantui dua negara hingga menimbulkan segala kekacauan.

6. The Cook of Castamar (9 Juli 2021)

Serial ini berlatar belakang di Madrid pada tahun 1720, dimana seorang juru masak berbakat menarik perhatian seorang aristokrat yang sudah tidak beristri. Bersamaan dengan kembali aktifnya sang aristokrat dalam lingkaran sosialita kelas atas, drama pun terjadi diantara mereka berdua. The Cook of Castamar ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Fernando J. Muez yang dibintangi oleh Michelle Jenner dan Roberto Enriquez.

7. Biohackers Season 2 (9 Juli 2021)

Setelah dari Madrid mari kita terbang menuju Jerman, pasalnya Netflix akan segera menanyangkan film sci-fi asal Jerman berjudul Biohackers Season 2. Di musim pertamanya serial ini berakhir dengan cukup menggantung, karena itu penggemar bertanya-tanya apa yang menanti mereka di musim kedua.

Di musim kedua, setelah berhasil mengungkap eksperimen ilegal dengan DNA di musim pertama. Mahasiswa kedokteran Mia Akerlund tiba-tiba menyadari bahwa dia telah kehilangan ingatan jangka pendeknya selama 3 bulan terakhir. Dalam upaya untuk memahami apa yang terjadi, dia mendapati dirinya berda di tengah situasi yang jauh lebih besar yang akan mendorongnya ke tepi jurang.

8. Atypical Season 4 (9 Juli 2021)

Selain Biohackers Season 2, di tanggal yang sama kamu juga dapat menyaksikan Atypical Season 4. Serial ini akan menjadi musim terakhir dari serial komedi ini. Diceritakan Sam yang berada di spektrum autisme dalam pencariannya untuk menemukan romansa mendapatkan lebih banyak kemandirian dan memulai kuliah.

Di musim empat, Sam pindah ke flatnya sendiri dan merenungkan kehiudpan setelah kuliah. Ibunya tidak menyembunyikan betapa banggannya dia, pada saat yang sama dia memberi tahu Sam bahwa dia akan meneleponnya setiap malam. Seolah-olah pindah dari rumah ibunya dan masuk ke perguruan tinggi tidak cukup membuat stres, Sam harus menghadapi masa percobaan akademis saat dia mencoba mencari tahu apa yang sebenarnya dia inginkan untuk masa depannya.

9. Virgin River season 3 (9 Juli 2021)

Yang sudah menunggu season 3, Virgin River akan kembali hadir di Netflix dengan 10 episode terbarunya pada hari Jumat 9 Juli 2021. Sebelumnya Netflix telah merilis trailer resmi pertama untuk Virgin River season 3 ini pada 11 Juni.

Dlam klip dua menit itu, kamu dapat melihat Jack secara dramatis didorong ke rumah sakit dengan Mel di sisinya. Sebelum melompat tepat waktu ke tiga minggu kemudian, menujukkan Jack yang sekarang sudah pulih kembali ke barbekyu saat Mel menyuruhnya untuk santai.

Selain mengungkapkan bahwa Jack sebenarnya masih hidup, trailer tersebut juga menggoda dilihat dari sejumlah titik plot yang akan datang dari pria baru Charmaine dan Pengkhotbah yang berjuang untuk menjaga putra Paige, Christopher hingga diagnosis medis Doc dan keinginan Mel untuk memiliki bayi dengan Jack.

10. Heist (14 Juli 2021)

Yang suka dengan serial kriminal wajib deh menonton serial Netflix satu ini yaitu Heist. Serial dokumenter pendek terbaru dari Netflix ini mengusung genre true crime yang akan berfokus pada tiga kasus pencurian terbesar di era Amerika Modern. Cerita dari Heist ini nantinya akan dibagi menjadi tiga bagian yaitu “Sex Magick Money Murder”, “The Money Plane” dan “The Bourbon King”.

Di bagian “Sex Magick Money Murder” menceritakan tentang kisah perempuan berumur 21 tahun yang berusaha untuk mencuri uang dari sebuah kasino. Di episode “The Money Plane” akan berkutat pada seorang ayah yang berusaha mencuri uang dari Miami Airport. Sedangkan di episode “The Bourbon King” akan menceritakan tentang perjalanan seorang ayah asal Kentucky yang dituduh sebagai pelaku di balik pencurian minuman bourbon terbesar dalam sejarah.

Pastinya serial ini sangat menarik ditonton, apalagi kisah pencurian ini diceritakan melalui perspektif para pelakunya. Siapkan popcorn juga agar semakin seru saat menontonnya.

11. A Perfect Fit (14 Juli 2021)

Jika dari tadi kebanyakan serial Netflix dari luar negeri, kali ini berasal dari Indonesia dengan judul A Perfect Fit. Serial drama komedi romantis ini merupakan film orisinal pertama yang diproduksi sendiri oleh Netflix Indonesia bersama Starvision.

Diceritakan Saski, merupakan seorang gadis Bali yang menghadapi peristiwa besar yang mengubah hidupnya ketika sedang mencari sepatu yang cocok untuk pakaiannya. Saski kemudian bertemu dengan sang pembuat sepatu yang penuh semangat bernama Rio. Rio yang mendorong Saski untuk melihat dunia dari sudut pandang berbeda. Meskipun cinta hadir di antara mereka, namun takdir keduanya telah ditetapkan dan tidak ada yang bisa mengubah jalan hidup Saski.

12. Never Have I Ever: Season 2 (15 Juli 2021)

Kisah masa remaja Devi Vishwakumar dalam serial Never Have I Ever akan berlanjut ke season 2. Di season 2 ini para pemainnya akan tetap dibintangi Maitreyi Ramakrishnan, Poorna Jagannathan, Richa Moorjani, Jaren Lewison dan Darren Barnet.

Season 2 ini akan melanjutkan musim pertama, Devi terlihat sedang mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan dari dua orang yang ia sukai. Mereka adalah Ben Gross dan Paxton Hall-Yoshida yang menjadi pujaan hatinya selama bertahun-tahun.

Di tengah perbincangan dengan kedua sahabatnya, Eleanor dan Fabiola sebuah ide gila terlintas. Alih-alih menambatkan hatinya pada satu orang, Devi akan mencoba memacari keduanya dalam waktu bersamaan. Wow…ide yang sangat gila

Masalah yang dihadapi Devi kian rumit dengan hadirnya murid baru bernama Aneesa yang juga keturunan India. Anessa terlihat mudah membaur dan akrab dengan orang-orang di sekolah termasuk Ben.

Bagaimana kisah Devi selanjutnya? Yuk nonton di Netflix pada tanggal 15 Juli 2021.

13. Deep (16 Juli 2021)

Sawadee kha….. Deep merupakan serial Thailand terbaru yang akan tayang di Netflix pada tanggal 16 Juli 2021. Serial ini sangat cocok untuk kamu yang ingin memacu adrenalin tinggi karena mengusung genre misteri dan thriller.

Deep ini menceritakan tentang eksperimen dari seorang peneliti asal Jerman yang berencana untuk merilis obat terbarunya, Deep. Sebelum diedarkan secara luas, ia ingin menguji coba penelitiannya ini kepada beberapa sukarelawan.

Obat yang dibuatnya ini memiliki sejumlah level, semakin tinggi dosisnya maka semakin tinggi juga uang yang ditawarkan oleh perusahaan farmasi tersebut.

Di tingkatan awal, para sukarelawan ini akan mendapatkan uang sebesar 100.000 Bath. Tentunya jumlah uang ini sangat menggiurkan dan Jane sangat tertarik untuk mengikuti penelitian ini. Sang peneliti juga menghimbau Jane agar tidak tidur sama sekali. Karena jika tertidur lebih dari 1 menit, jantungnya akan berhenti selamanya sebagai salah satu efek samping obat ini.

Sudah tahu efek sampingnya seperti apa, Jane tetap setuju dengan persyaratan itu. Kemudian disuntiklah Jane beserta tiga orang relawan lainnya yaitu Win, Cin dan Peach. Keempatnya pun merasa setelah di suntik sangat menyenangkan karena dapat melakukan aktivitas secara maksimal. Namun lama kelamaan efek samping dari obat tersebut beraksi, dimana mereka mulai merasa mengantuk.

Lantas mampukah mereka mengatasi rasa mengantuk tersebut? Yuk cari jawabannya dengan menonton Deep pada tanggal 16 Juli 2021 di Netflix.

14. Master of The Universe: Revelation (23 Juli 2021)

Serial animasi satu ini akan tayang pada 23 Juli 2021 di Netflix, tentunya hal ini menjadi kabar gembira bagi para penggemar serial klasik. Alur cerita Master of The Universe: Revelation ini akan melanjutkan kisah dari pertarungan akhir antara He-man dan Skeletor. Selain itu, serial ini juga menyorot upaya Teela dalam mencari kekuatannya yang hilang.

15. Sky Rojo (23 Juli 2021)

Sepertinya di bulan Juli ini ada banyak sekali serial yang berasal dari luar negeri, seperti Sky Rojo ini salah satunya yang berasal dari Spanyol. Serial bergenre drama kriminal ini mengisahkan tentang tiga wanita tunasusila yang melarikan diri dari mucikarinya. Tiga wanita tersebut adalah Wendy, Gina dan Coral.

Ketiga wanita ini kabur dari Romeo yang menjalankan sebuah Klub Las Novias dan bisnis gelap lainnya. Mereka melarikan diri karena ingin mencari kebebasan meskipun harus bersembunyi dari anak buah Romeo. Perjuangan mereka pun penuh dengan liku-liku, namun persahabatan mereka semakin erat dengan seiring berjalannya waktu.

Penasaran dengan kisah persahabatan mereka bertiga? Nantikan kehadirannya pada 23 Juli 2021 di Netflix.

Itulah beberapa serial Netflix terbaru Juli 2021 yang bisa kamu saksikan dirumah agar tidak merasa bosan. Dari deretan serial Netflix diatas, serial mana yang sangat ingin kamu tonton atau sudah lama kamu nantikan kehadirannya? Tulis di kolom komentar ya!