Bergaya “Chic and Stylish” dengan Tas Ransel

Dibuat oleh blogunik

Tas ransel sudah menjadi keseharian wanita yang menyukai gaya boyish dan cool. Namun tahukah kalian ? kalau wanita bergaya feminim juga tetap bisa tampil cute dengan tas ransel. Asalkan kalian melakukan padupadan yang sesuai dan tak membuang kesan feminim. Berikut ini Gaya Chic and Stylish dengan tas ransel agar penampilanmu makin menarik

1. Studs Bag

Studs Bag membuat penampilan cool cocok untuk kamu yang senang bergaya boyish. Manfaatkan backpack polosmu lalu berikan sentuhan studs pada bagian yang kamu inginkan, nah, penampilan kamu kini akan semakin stylish dengan studs bag yang dipadukan dengan gaya ala korean style.

 

2. Mini Backpack

Kamu yang suka dengan tampilan yang cute dan feminim, meskipun bukan dengan sentuhan warna lembut seperti pink ataupun pastel, kamu masih dapat berpenampilan feminim dengan mini backpack yang super cute. Pilih mini backpack dengan motif lucu dan padukan dengan mini skirt dan boots.

 

3. Leather Backpack

Kamu yang memang sudah melekat dengan style boyish tetap bisa terlihat chic dengan mengenakan leather backpack seperti ini. Mix and match dengan pencil skirt dan leather jacket dan tidak ketinggalan sepatu boot.

 

4. Tie Dye Backpack

Kamu memiliki ransel yang polos dan sudah kusam atau tidak digunakan lagi ? jangan buru-buru membuangnya, tuangkan kreatifitasmu dengan membuat tie dye pada ranselmu.Pilihlah warna-warna ceria seperti ungu atau merah, namun jika kamu tidak suka dengan warna cerah kamu dapat memilih warna hitam atau putih.

 

5. Boho Backpack

Kamu ingi bergaya hippie dengan ransel, kamu bisa memilih ransel dengan model boho yang penuh dengan tassel dan colorful. Padupadankan dengan plain t-shirt atau bluse dan celana pendek.