Danilo Petrucci dan Andre Dovizioso Mendapatkan Hasil Memuaskan dalam Tes Pramusim MotoGP 2019

Dibuat oleh blogunik

Sebelum dimulai untuk musim 2019, tes pramusim MotoGP 2019 kali ini dilaksanakan di Circuito de Jerez setelah sebelumnya para pembalap mengunjungi Circuit Ricardo Tormo, Valencia pekan lalu. Sama seperti sesi uji coba pekan lalu, pada pekan sesi uji coba juga berlangsung selama 2 hari dengan durasi masng-masing 8 jam lamanya. Pada tes di Jerez, meskipun pit lane telah dibuka pada pukul 09:30 pagi waktu setempat, para pembalap tidak langsung bergegas menuju trek balapan.

Bahkan di dua jam pertama, tidak ada aksi balapan yang ada di lintasan balapan. Pada tes hari pertama MotoGP Jerez, Danilo Petrucci menjadi pembalap yang tercepat disusul oleh rekan setimnya Andre Dovizioso. Hasil ini merupakan hasil positif untuk Ducati karena dua pembalap utama mereka bisa menguasai sesi. Dovizioso sendiri tak ada masalah dengan kecepatan yang ditunjukkan tunggangannya.

*Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

Namun rider asal Italia itu masih penasaran soal peningkatan kemampuan menikung Desmosedici. Pada tes di Valencia pekan lalu, dia sempat merasakan ada sesuatu yang menarik dalam aspek ini berbekal sasis baru yang dibawakan Ducati. Selain hail itu kejutan selanjutnya, rider LCR Takaaki Nakagami berhasil menempati posisi ketiga. Namun dalam hal tersebut, Marc Marquez berada di posisi kelima di belakang Maverick Vinales. Rider baru Honda Repsol Jorge Lorenzo sempat memimpin di sesi pagi, namun harus puas menyudahi di peringkat ketujuh di belakang Franco Morbidelli.

photo via : hasilskor.id

Untuk posisi ketujuh hingga sepuluh, berturut-turut ditempati oleh Jack Miller, Alvaro Bautista, dan rookie Joan Mir. Sementara itu, Valentino Rossi masih belum maksimal dengan motor baru Yamaha miliknya yang membuat dirinya hanya mampu finis di urutan 17. Dalam tes kali ini, Cal Crutchlow (cedera) dan Aleix Espargaro (sakit) menjadi dua orang pembalap yang terpaksa absen. Sedangkan untuk Bradley Smith (Aprilia), Sylvain Guintoli (Suzuki), dan Bautista (Ducati) berpartisipasi sebagai pembalap penguji.

Tes ini sempat diwarnai red flag, menyusul kecelakaan yang dialami Mir di tikungan 7. Pebalap Suzuki itu kemudian menjalani pemeriksaan medis, sebelum kembali ke lintasan.

*Jika artikel ini muncul di website selain BlogUnik.com, maka dapat dipastikan bahwa web tersebut sudah mencuri dan menayangkan artikel ini tanpa persetujuan BlogUnik.com

Berikut ini adalah hasil Lengkap Tes MotoGP Jerez Hari Pertama

1. Danilo Petrucci ITA Ducati Team (Desmosedici) 1m 37.968s
2. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosesdici) 1m 38.185s +0.217s
3. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 1m 38.348s +0.380s
4. Maverick Vinales SPA Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 38.376s +0.408s
5. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 1m 38.517s +0.549s
6. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1) 1m 38.659s +0.691s
7. Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V) 1m 38.749s +0.781s
8. Jack Miller AUS Pramac Ducati (Desmosedici) 1m 38.816s +0.848s
9. Alvaro Bautista SPA Ducati Test Rider (Desmosedici) 1m 38.830s +0.862s
10. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 1m 38.956s +0.988s
11. Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 39.008s +1.040s
12. Tito Rabat SPA Reale Avintia (Desmosedici) 1m 39.097s +1.129s
13. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 39.150s +1.182s
14. Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (Desmosedici)* 1m 39.157s +1.189s
15. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1)* 1m 39.414s +1.446s
16. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 39.552s +1.584s
17. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 39.564s +1.596s
18. Bradley Smith GBR Aprilia Test Rider (RS-GP) 1m 40.174s +2.206s
19. Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 40.192s +2.224s
20. Karel Abraham CZE Reale Avintia (Desmosedici) 1m 40.438s +2.470s
21. Sylvain Guintoli FRA Suzuki Test Rider (GSX-RR) 1m 40.743s +2.775s
22. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16) 1m 41.699s +3.731s
23. Matteo Baiocco ITA Aprilia Test Rider (RS-GP) 1m 42.766s +4.798s (rin/raw)

 

Untuk hari kedua, Nakagami kembali mengejutkan semua pihak dimana jika sebelumnya ia hanya berada posisi ketiga dalam balapan hari pertama, di hari kedua Takaaki Nakagami mampu masuk dalam daftar pembalap dengan catatan waktu tercepat pada tes uji coba di Jerez, Spanyol. Pembalap asal Jepang ini mulai menggunakan motor dengan spek 2018 mili rekan setimnya yang saat ini sedang cidera yakni Cal Crutchlow.

Sungguh diluar dugaan orang-orang, dimana pembalap muda asal Jepang ini mampu mengguli semua pembalap dalam hal catatan waktu dan bahkan mampu mengungguli catatan waktu milik pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang saat itu menempati posisi kedua dengan perbedaan waktu yang amat tipis yakni 0,025 detik. Sama Seperti Rossi, rekan setimnya di Yama Movistar, Maverick Vinales juga merasa semakin nyaman dengan motor baru miliknya. Ia mampu mencatatkan waktunya di urutan ketiga dalam tes balapan di hari kedua yang memiliki peningkatan dibandingkan dengan hari pertama yang menempati posisi ke empat.

photo via : www.bola.com

Selain Vinales, pembalap Respsol Honda terbaru juga menunjukkan hasil yang memuaskan yakni Jorge Lorenzo. Catatan waktu pria asal spayol ini mampu menempati posisi keempat di hari kedua. Dengan ini, pada hari kedua, pembalap honda telah mengambil 3 posisi pada posisi mapt besar yang ada. Jika pembalap Ducati yakni Danilo Petrucci menempati posisi pertama pada balapan pertama, pada hari kedua, ia hanya menempati posisi ke lima.

Meskipun turun, ia masih merupakan pembalap Ducati tercepat. Performa yang baik ditampilkan oleh Vinales, bebanding terbalik dari rekan setimnya, Valentimo Rossi yang hanya mampu menempati urutan ke-11 pada tes hari kedua ini. Berikut ini adalah hasil selengkapnya ter pramusim MotoGP 2018 hari kedua.

Berikut ini adalah hasil Lengkap Tes MotoGP Jerez Hari Kedua

1. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 1 menit 37,945 detik

2. Marc Marquez (Repsol Honda) +0,025 detik

3. Maverick Viñales (Movistar Yamaha) +0,121 detik

4. Jorge Lorenzo (Repsol Honda) +0,160 detik

5. Danilo Petrucci (Ducati)  +0,164 detik

6. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) +0,173 detik

7. Jack Miller (Pramac Ducati) +0,262 detik

8. Andrea Dovizioso (Ducati)  +0,347 detik

9. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) +0,388 detik

10. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0,577 detik

11. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) +0,651 detik

12. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT)  +0,816 detik

13. Tito Rabat (Reale Avintia)  +0,931 detik

14. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +0,986 detik

15. Pol Espargaro (KTM) +1,199 detik

16. Alvaro Bautista (Ducati)  +1,393 detik

17. Karel Abraham (Reale Avintia)  +1,799 detik

18. Andrea Iannone (Aprilia)  +1,881 detik

19. Johann Zarco (KTM)  +1,919 detik

20. Aleix Espargaro (Aprilia) +2,211 detik

21. Bradley Smith (Aprilia)  +2,380 detik

22. Sylvain Guintoli (Suzuki Ecstar) +2,553 detik

23. Hafizh Syahrin (KTM)  +2,575 detik

24. Miguel Oliveira (KTM) +2,632 detik

25. Matteo Baiocco (Aprilia) +3,962 detik


Tinggalkan Balasan