Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal

Dibuat oleh blogunik

Mendengar kicauan burung di pagi hari memang mampu membuat hati menjadi tentram dan damai, jadi tak heran jika banyak orang khususnya para pria gemar memelihara burung kicau dirumahnya guna dapat mendengar kicauannya yang mendamaikan hati para pendengarnya. Selain itu, burung juga merupakan salah satu hewan yang tidak terlalu ribet dalam perawatannya sehingga semakin banyak orang yang ingin memelihara burung.

Nah siapa nih yang ayah ataupun saudara laki-lakinya yang hobi memelihara burung? Coba deh kalian perhatikan koleksi burungnya, siapa tahu ada burung yang bisa dilombakan. Ngomongin soal jenis burung lomba, perlu kalian tahu, ternyata nggak semua burung dilombakan karena kicauannya lho. Karena ada juga jenis burung yang dinilai dari proses kecepatannya terbang. Jadi perhatikan lagi jenis-jenis burung dirumahmu adakah yang bisa diikutsertakan lomba? Siapa tahu kan dengan mengikuti lomba, burung-burungmu bisa menang dan memberikan kamu hadiah yang pastinya menggiurkan.

Bukan hanya hadiah yang menggiurkan yang bisa kamu dapat jika burungmu menang lomba guys. Burung-burung yang pernah menang dari kategori lombanya masing-masing juga biasanya memiliki nilai jual yang jauh lebih tinggi dari burung-burung sejenisnya yang belum pernah memenangkan lomba lho.

Tapi, meskipun pernah menang ataupun tidak, jenis burung lomba tetap memiliki harga yang cukup fantastis guys, seekor burung lomba biasanya dijual dengan harga mulai dari ratusan ribu hingga ratusan juta rupiah. Wow! sangat menggiurkan bukan? Tapi kira-kira jenis burung apa saja yang sering diikut sertakan dalan lomba, dan memiliki harga yang mahal?

Untuk itu, kali ini Blog Unik akan berbagi mengenai jenis-jenis burung yang sering dilombakan dengan harga jual yang mahal. Untuk ulasannya, langsung cek dibawah ini yuk!

1. Burung Murai Batu

photo via : http://newcaramerawatburung.blogspot.com

Jenis burung yang sering dilombakan dan memiliki harga yang mahal pertama adalah jenis burung Murai Batu guys. Murai Batu adalah burung asli Indonesia. Jenis Murai Batu yang banyak dikenal adalah Murai Batu Medan dan Murai Batu Borneo. Namun yang paling menonjol dalam setiap perlombaan kicau burung adalah Murai Batu Medan.

Murai Batu Medan memiliki ciri khas ekor yang panjang bahkan bisa mencapai lebih 20 cm, berwarna orange kecoklatan dibagian perut dan hitam dibagian kepala, punggung hingga ekor. Burung ini juga merupakan burung yang mempunyai suara keras dan merdu jadi nggak heran kalau banyak orang ingin memiliki burung ini. Namun meskipun memiliki suara yang indah, nggak semua orang bisa memeliharanya lho. Pasalnya teknik perawatannya cukup rumit. Selain itu, harganyapun cukup mahal, untuk satu ekornya, burung ini dijual dengan harga kisaran Rp 1 juta sampai Rp 3 juta tergantung dari suara kicauan yang dimilikinya ataupun panjang ekor yang dimiliki. Namun bila sudah mampu menjadi juara di beberapa lomba, Murai Batu ini bisa dihargai antara Rp.15 juta hingga ratusan juta rupiah lho guys.

2. Burung Cucak Hijau

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Cucak Hijau

photo via : omkicau.com

Ada juga burung Cucak Hijau guys. Burung yang sering dilombakan satu ini merupakan burung asli Indonesia dan endemiknya lebih banyak di pulau Jawa. Sesuai namanya, burung ini memang memiliki ciri khas berwarna hijau di hampir semua bulunya, hanya saja di bagian kepala bagian bawah hingga ke paruh berwarna hitam. Untuk suara pun, burung satu ini memiliki kicau yang khas dan tak kalah indah dari burung kicau lainnya. Nggak heran kalau burung ini memiliki banyak penggemar.

Untuk harga, burung cucak hijau ini juga memiliki daya jual yang tak sembarang lho. Untuk seekor burung cucak hijau jenis standar yang sudah siap untuk dilombakan dijual dengan harga antara Rp 2,5 juta sampai Rp 3 juta. Menariknya lagi, Cucak Hijau yang sudah langganan juara di berbagai lomba, harga belinya jadi berkali-kali lipat lebih mahal. Untuk seekor Cucak Hijau yang sering memenangkan lomba, bisa dihargai antara Rp.10 Juta hingga Rp.80 juta lho.

3. Burung Cucak Rowo

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Cucak Rowo

photo via : sectoredwin.net

Selain cucak hijau, burung jenis cucak rowo juga sering dilombakan. Burung satu ini sering diremehkan karena penampilannya yang kurang menarik, namun sekali berkicau banyak orang akan terkesima dengan kicauannya karena burung ini memiliki kicauan yang merdu dan seperti menggema. Nggak heran burung cucak rowo ini banyak diburu para penghobi burung. Untuk burung cucak rowo biasa dalam artian tidak pernah mengikuti lomba, bueung ini dibandrol dengan harga Rp 800 ribu – Rp 9 juta. Namun harga cucak rowo yang sudah berpengalaman lomba dan menang bisa dibanderol dengan harga Rp 25 juta hingga Rp 50 juta per ekor.

4. Burung Anis Merah

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Anis Merah

photo via : id.wikipedia.org

Anis Merah atau Punglor Merah merupakan jenis burung berkicau asli Indonesia yang banyak dijumpai di pulau Jawa dan Bali. Burung ini memiliki ciri khas pada fisiknya yang warnanya hampir keseluruhannya berwarna merah bata. Dari puluhan jenis burung berkicau yang dilombakan, Anis Merah termasuk jenis burung yang unik dan memiliki gaya tersendiri ketika berkicau. Burung ini terbilang unik karena saat sedang berkicau kadang burung punglor ini punya kebiasaan teler. Teler yang di maksud disini adalah gaya ketika burung anis merah ini sedang berkicau dengan cara menundukan kepalanya kemudian di goyang-goyangkan kekanan dan kekiri, mirip ketika seseorang sedang teler. Keunikan tersebut yang membuat para pencinta burung memilih burung ini sebagai peliharaan burung kicaunya.

Untuk perlombaan, burung anis merah jantanlah yang biasanya lebih sering untuk diikutsertakan dalam perlombaan. Sebab burung ini lebih gagah dan gerakannya lebih lincah. Untuk harga burung anis merah yang telah siap lomba, dibanderol dengan harga Rp 1,5-2 juta dan tergantung dari gaya tarung serta kualitas dari burung Anis itu sendiri. Bila Anis Merah ini sudah menjadi burung juara di lomba, harganya bisa naik menjadi Rp.20 juta hingga Rp.75 juta.

5. Burung Kacer

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Kacer

photo via : burungnya.com

Burung Kacer juga merupakan burung yang sering di lombakan lho guys! Gaya tarung jenis burung ini sangat unik, dengan sayap kekarnya yang melebar dan mempunyai suara yang menjerit disaat dilombakan. Salah satu ciri khas kicauan burung kacer ini adalah suara “ciiiiii ciiuuuu” yang sering di lantunkan ketika di jemur. Ciri khas burung ini adalah memiliki warna bulu hitam dan putih yang mengkilap. Di samping itu, burung kacer berkualitas mempunyai paruh yang lebar, tebal, dan besar. Bagian mata burung berbentuk bulat besar. Itu merupakan ciri kalau burung ini memiliki mental yang bagus. Kisaran harga dari satu ekor burung ini adalah Rp. 250 ribu hingga Rp. 1,5 juta. Namun untuk burung Kacer yang sudah siap lomba bisa dihargai mulai dari Rp 1,5 – 2 juta bahkan bisa lebih mahal tergantung dari jenis dan kualitas burung kacer itu sendiri.

6. Burung Lovebird

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Lovebird

photo via : birdeden.com

Suatu keuntungan besar jika dirimu memelihara burung jenis Lovebird dirumahmu guys. Perlu kalian tahu guys, burung ini melambangkan sebuah kesetiaan dalam hubungan, karena itulah banyak orang yang mencari burung ini untuk dipelihara. Bukan hanya karena tampilannya yang indah berwarna-warni namun burung satu ini juga salah satu jenis burung yang paling sering dilombakan. Jenis lomba burung Lovebird ada dua yaitu lomba kicaunya dan lomba kecantikan.

Ciri kicauan lovebird adalah memiliki suara ngekek panjang. Burung yang berasal dari Afrika ini termasuk kategori burung mahal. Tidak mengherankan kalau dalam berbagai lomba burung, hadiah yang disediakan sangat menggiurkan. Untuk bisa membawa pulang burung Lovebird yang sudah bisa dilombakan kita mengeluarkan kocek antara 1,5 – 2 juta dan sampai yang termahal tergantung dari jenis dan warna serta kualitas dari burung Lovebird itu sendiri. Namun bila sudah memenangkan perlombaan, banyak orang yang berani membelinya dengan harga ratusan juta.

7. Burung Jalak Suren

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Jalak Suren

photo via : burungnya.com

Burung yang satu ini cukup sering diperlombakan dalam berbagai kejuaraan burung berkicau. Burung jalak suren bermental juara memiliki ciri tubuh panjang namun ramping. Selain itu, cengkeraman kakinya sangat kuat. Selain itu, burung jalak suren yang bagus juga memiliki bentuk mata yang besar serta sorot pandangan yang tajam. Jalak suren memang dinilai sebagai salah satu burung yang cukup cerewet dan memiliki banyak suara isian. Selain itu suara kicauan yang dihasilkan sangat merdu dan nyaring. Maka dari itu tidak heran jika burung ini sering di jadikan sebagai salah satu burung masteran. Untuk bisa membawa pulang burung jalak suren yang standar kamu perlu mengeluarkan kocek antara Rp 1 – 1,5 juta, bahkan bisa lebihg mahal jika burung tersebut sudah berpengalaman lomba dan menjadi juara di berbagai turnamen, meskipun harga yang ditawarkan tetap tergantung dari kualitas burung jalak suren itu sendiri.

8. Burung Kacamata/Pleci

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Kacamata Pleci

photo via : logupicy.pw

Burung Pleci sering disebut sebagai burung kacamata, karena terdapat warna melingkar putih untuk dibagian area bulu mata nya yang mirip seperti kaca mata. Burung ini memiliki ukuran tubuh yang kecil namun memiliki suara yang nyaring dan merdu. Oleh karenanya, burung ini termasuk yang sering dipertandingkan. Burung pleci yang yang memiliki kualitas juara memiliki fisik kuat dan sorot mata yang tajam. Harga jual pleci bakalan hanya berkisar di angka Rp 700 – 1 juta tergantung dari (jenis) dan kualitas burung pleci itu sendiri.Namun sekarang yang harga jualnya bisa mencapa puluhan ribu bahkan bisa mencapai ratusan bahkan jutaan rupiah jika sudah pengalaman menjadi juara perlombaan.

9. Burung Kolibri

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Kolibri

photo via : wikipedia.org

Jika di alam liar, burung Kolibri sering menghisap madu, namun kalau sudah dipelihara, rutinitas burung Kolibri adalah mengikuti perlombaan. Yup, burung yang kecil mungil ini juga sering diikuti perlombaan. Gaya tarung burung kolibri ini adalah dengan mendengakkan bagian kepala serta meebarkan sayap dan ekornya. Selain itu, suara burung Kolibri terbilang sangat unik sehingga banyak yang ingin memilikinya. Untuk burung standar yang sudah siap dilombakan bisa dijual dengan harga antara Rp. 700 – Rp 1 juta, namun jika sudah berpengalaman menjadi juara maka harga burung kolibri bisa naik berkali-kali lipat, tergantung dengan kualitas burung kolibri itu sendiri.

10. Burung Kenari/Canary

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Kenari Canary

photo via : www.revk.uk

Burung Kenari memang mirip endemik burung di Indonesia. Namun, burung Kenari adalah burung yang berasal dari Belanda. Burung satu ini, sedang populer untuk diikutsertakan dalam lomba burung. Kenari termasuk burung kecil yang mempunyai suara ngerol panjang. Warna bulunya indah, namun masyarakat tidak mengikutkan Kenari dalam lomba kecantikan seperti Lovebird. Masyarakat lebih suka melombakan kenari dalam kontes kicau burung karena suaranya yang gacor dan keras.

Masalah harga, untuk setiap ekornya dibandrol dengan harga Rp 200 ribu hingga jutaan rupiah. Bahkan untuk beberapa jenis kenari memiliki harga paling rendah 1 juta rupiah. Menariknya, bila sudah mampu menjadi juara di kontes burung, harganya bisa mencapai Rp.5 juta sampai Rp.15 juta rupiah. Selain perawatannya yang mudah, bentuk tubuhnya yang bagus serta suara yang gacor menjadi alasan mengapa burung ini dipilih oleh pencinta burung.

11. Burung Ciblek

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Ciblek

photo via : www.jalaksuren.net

Burung Ciblek juga tak ketinggalan seru nya dalam area perlombaan dimana memiliki gaya tarung yang unik dan memiliki suara tembakan yang keras dan tajam. Selain sering diikutkan lomba, burung cible juga banyak digunakan untuk suara masteran burung-burung lain nya. Karena keunikannya ini, banyak yang memburu burung cible sebagai peliharaan. Harganyapun tidak bisa dianggap remeh. Untuk satu ekornya burung ini dibanderol dengan harga Rp 700 – Rp 1 juta, bahkan bisa lebih mahal jika telah berpengalaman dalam menjuarai kontes.

12. Burung Hwa Mei

Daftar Jenis Burung Yang Sering Dilombakan Dengan Harga Yang Mahal - Burung Hwa Mei

photo via : http://hargaburung-master.blogspot.com

Burung Hwa Mei merupakan burung kelas premium yang banyak menarik minat para pencinta burung kontes. Burung impor dari negara China ini memang memiliki banyak kelebihan sebagai burung aduan dan dikenal menjuarai kontes burung. Selain kicauan yang hebat, burung Hwa Mei juga memiliki keunikan yaitu bergaya saat berkicau. Burung ini sering bergaya dengan menggoyang-goyangkan salah satu bagian tubuhnya saat sedang berkicau.

Harga burung yang berpostur besar dengan dominasi warna coklat muda ini bisa mencapai nilai Rp 1,5 hingga Rp 2,5 juta. Sedangkan bila sudah mampu menjadi burung juara di arena kontes kicauan, harga belinya mampu mencapai Rp 50 juta. Hal ini disebabkan karena teknik perawatannya yang sulit dan butuh ketelitian yang luar biasa.

Nah itu dia beberapa jenis burung yang sering diikutkan dalam lomba yang memiliki nilai jual yang mahal guys! Bagaimana? Tertarik untuk memelihara jenis burung lomba?


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *