Monyet Bunuh Ratusan Anjing Sebagai Aksi Balas Dendam

Dibuat oleh blogunik

BlogUnik.com – Tak hanya manusia saja yang bisa balas dendam jika mereka disakiti, hewan yang terkenal adem ayem pun jika disakiti bisa melakukan balas dendam dengan cara yang sangat mengerikan. Seperti yang terjadi di India baru-baru ini. Dimana dilaporkan ada kejadian mengerikan yang melibatkan sekumpulan monyet dan anjing.

Bagaikan manusia, sekumpulan monyet dan anjing tersebut rupanya terlibat pertikaian. Dimana pertikaian tersebut diduga diawali dengan kematian seekor bayi monyet karena diserang oleh sekelompok anjing.

Tidak terima, sekumpulan monyet tersebut lantas meluncurkan aksi balas dendamnya dengan memburu kawanan anjing yang mereka temui dan membunuhnya dengan cara yang kejam.

Kejadian megerikan tersebut terjadi di Desa Majalgaon dan Lavool, India. Total ada sebanyak 250 anjing yang dibunuh oleh kelompok monyet dengan cara diseret dan dilempar dari atas bangunan ataupun pepohonan.

Tidak hanya dilakukan sehari, ajang balas dendam yang dilakukan kelompok monyet tersebut dilaporkan terjadi selama sebulan terakhir. Dimulai dari desa Lavool, dimana terdapat beberapa monyet yang menyeret anjing ke tempat tinggi, kemudian menjatuhkannya hingga mati.

Monyet Bunuh Ratusan Anjing Sebagai Aksi Balas Dendam

photo via dearborn.org

Tak tanggung-tanggung, kumpulan monyet tersebut disebut terus melancarkan aksi balas dendamnya hingga populasi anjing di Desa Lavool musnah. Setelah tak ada lagi anjing yang ditemui didesa tersebut, kawanan monyet lalu pindah ke Desa Majalgaon, yakni di Distrik Beed. Sama seperti korban-korban lainnya, monyet-monyet tersebut membunuh para anjing yang ditemui dengan cara membawanya ke tempat tinggi dan melemparkannya ke tanah hingga mati.

Sementara itu, penduduk desa setempat sebenarnya telah melakukan berbagai hal untuk menyelamatkan para anjing. Bahkan
petugas kehutanan yang ditugaskan untuk menangkap monyet-monyet tersebut pun merasa kewalahan untuk mengatasi hal tersebut.

Selain tidak ada satupun monyet yang bisa ditangkap, para penduduk yang merusaha menyelamatkan para anjing juga ikut diserang oleh kawanan monyet hingga mengalami luka-luka.

Monyet Bunuh Ratusan Anjing Sebagai Aksi Balas Dendam

photo via nypost.com

Parahnya lagi, diketahui juga jika seekor monyet sempat menyerang dan menyeret anak berusia delapan tahun lantaran tak suka melihat warga berusaha menyelamatkan anjing. Beruntung anak tersebut berhasil selamat usai warga melempari monyet dengan batu. Karena hal tersebut, teror monyet yang semakin merajalela pun menimbulkan kepanikan di desa-desa terdekat.

Belakangan diketahui jika dua monyet yang terlibat dalam “pembunuhan” hampir 250 anjing di desa Maharashtra telah ditangkap. Monyet-monyet itu kemudian dipindahkan ke Nagpur dan akan dilepaskan di hutan terdekat.

Kejadian aneh dan mengerikan yang melibatkan kawanan monyet dan anjing inipun tidak hanya membuat heboh warga dan aparat, tapi juga viral di media sosial. Bagaimana tidak, pasalnya banyak warganet yang menyebut jika pertikaian antara monyet dan anjing ini terlihat seperti pertikaian antara dua kubu mafia di dalam sebuah film.

Bagaimana menurut kalian guys?