Rekomandasi Laptop MSI Terbaru 2021 Lengkap Dengan Spesifikasi Dan Harga

Dibuat oleh blogunik

Lagi mencari laptop yang bagus dan tahan lama? Kamu bisa melirik brand laptop satu ini yaitu MSI. Awalnya MSI dikenal sebagai produsen aksesoris dan hardware komputer, tapi kini mereka memiliki produk laptop. Laptop yang ditawarkan pun cukup bergaram yang di bagi menjadi beberapa varian yaitu Gaming, Content Creator, Workstations dan Business & Productivity. Memiliki varian yang banyak tentunya kamu akan bingung memilihnya yang mana. Agar tidak terlalu bingung, BlogUnik telah merangkup beberapa laptop MSI terbaru 2021 lengkap dengan spesifikasi dan harganya.

Laptop MSI Gaming Terbaru

1. MSI GS76 Stealth

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ i9 generasi ke-11 terbaru dengan 8 core dan frekuensi dual core turbo hingga 4.9GHz. Laptop ini pun sangat cocok digunakan untuk bermain game, pekerjaan multi-task dan lainnya. Ditambah dengan hadirnya teknologi Intel® Turbo Boost Max Technology 3.0 (ITBM 3.0) yang canggih, membawa peningkatan frekuensi besar-besaran pada core tercepat agar performa lebih baik.

MSI GS76 Stealth dibekali juga dengan PCle Gen4 x4 NVMe M.2 SSD yang kecepatan bacanya melampaui 5GB/s. Pekerjaan akan cepat selesai tanpa hambatan dengan menggunakan laptop ini. Untuk kartu grafisnya ada pilihan yaitu Discrete Graphics Mode atau MSHybrid Graphics Mode (NVIDIA Optimus). Kartu grafisnya ini menawarkan efisiensi dan performa gaming yang menakjubkan.

Membicarakan laptop gaming rasanya kurang lengkap jika tidak membicarakan layarnya. Layar dari laptop ini memang diciptakan untuk kebutuhan gaming dan didukung juga dengan refresh rate yang tinggi dan visual yang mulus. Membuat acara bermain game menjadi lebih menyenangkan.

Tak perlu takut laptop akan panas karena teknologi eksklusif MSI Cooler Boost memastikan disipasi termal yang optimal. Bilah kipas canggih 0.1 mm tertipis di dunia, Cooler Boost Trinity+ terbaru menigkatkan aliran udara dan membuat acara bermain game menjadi menyenangkan. Bye…bye…panas

Spesifikasi MSI GS76 Stealth:

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i9 Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Type-C (USB / DP / Thunderbolt™ 4) with PD charging, 1x Type-C (USB3.2 Gen2 / DP), 2x Type-A USB3.2 Gen2, 1x RJ45, 1x SD (XC/HC), 1x (8K @ 60Hz / 4K @ 120Hz) HDMI
  • Display : 17.3″ FHD (1920×1080), 360Hz, IPS-Level, 17.3″ QHD (2560×1440), 240Hz, IPS-Level, 17.3″ UHD (3840×2160), 120Hz, IPS-Level
  • Chipset : Intel® HM570
  • Graphics : NVIDIA® GeForce RTX™ 3080 Laptop GPU 16GB GDDR6 Up to 1365MHz Boost Clock, 95W Maximum Graphics Power with Dynamic Boost.
  • Memory : DDR4-3200 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen3), 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Webcam : IR HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Per-Key RGB Backlight Keyboard
  • Communication : Killer Gb LAN (Up to 2.5G), Killer ax Wi-Fi 6E + Bluetooth v5.2
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 99.9 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 230W Slim adapter
  • Dimension (W x D x H) : 396.1 x 259.4 x 20.25 mm
  • Weight : 2.45 kg
  • Color : Core Black

Harga : Rp. 48.999.000

2. MSI GE66 Raider

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

MSI GE66 Raider ini dilengkapi dengan prosesor Intel® Core™ i9 generasi ke-10 dan ditenagai oleh kartu grafis NVIDIA® GeForce RTX™ 30 Series. Kartu grafis seri GeForce RTX™ 30 ini menawarkan standar tertinggi dan performal real-time ray tracing revolusioner. Lebih baik dan lebih sempurna dari sebelumnya. Rasakan pengalaman bermain game yang luar biasa dengan menggunakan laptop dari MSI satu ini.

Keyboard dari MSI GE66 Raider begitu berwarna dengan Mystic Light terbaru dengan desain panorama cahaya aurora. Menciptakan kombinasi virtual yang tak terbatas dalam 16.8 juta warna.

Tahukah kamu jika MSI G366 Raider ini menjadi laptop pertama di dunia yang telah dilengkapi dengan Wi-Fi 6E. Wi-Fi 6E ini menawarkan kecepatan luar biasa sangat mulus dan kestabilan jaringannya nomor 1. Rasakan kekuatan dari suara dan nikmati pengalaman yang luar biasa dari kemegahan audio dengan Duo Wave Speaker terbaru dari MSI dalam sistem suara Dynaudio kelas dunia.

Spesifikasi MSI GE66 Raider :

  • CPU : Up to 10th Gen. Intel® Core™ i9 Processor
  • OS : Windows 10 Home
  • I/O Ports : 1x Type-C (USB3.2 Gen2 / DP), 2x Type-A USB3.2 Gen1, 1x Type-A USB3.2 Gen2, 1x Type-C USB3.2 Gen2x2, 1x RJ45, 1x SD (XC/HC), 1x (4K @ 60Hz) HDMI, 1x Mini-DisplayPort
  • Display : 15.6″ UHD (3840×2160), IPS-Level, 15.6″ FHD (1920×1080), 240Hz, IPS-Level, 15.6″ FHD (1920×1080), 300Hz, IPS-Level
  • Chipset : Intel® HM470
  • Graphics : NVIDIA® GeForce RTX™ 3080 Laptop GPU 8GB GDDR6, NVIDIA® GeForce RTX™ 3080 Laptop GPU 16GB GDDR6
    Up to 1635MHz Boost Clock, 130W Maximum Graphics Power with Dynamic Boost.
  • Memory : Up to DDR4-3200 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 2x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen3)
  • Webcam : FHD type (30fps@1080p)
  • Keyboard : Per-Key RGB Backlight Keyboard
  • Communication : Killer Gb LAN (Up to 2.5G), 802.11 ax Wi-Fi 6E + Bluetooth v5.2
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 99.9 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 230W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 358 x 267 x 23.4 mm
  • Weight : 2.38 kg

Harga : Rp. 29.999.000

3. MSI GP66 Leopard

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Nikmati setiap detail dalam game dengan resolusi 2560 x 1440 dan panel refresh rate 165Hz yang sangat cepat dan pengalaman visual lebih nyata. Rasakan dan dengarkan audio yang ssungguhnya berkat kualitas premium dari Hi-Resolution Audio yang disematkan dalam MSI GP66 Leopard.

Intel® Core™ i7 generasi ke-11 terbaru dan kartu grafis NVIDIA® GeForce RTX™ 30 Series yang secara khusus ditujukan untuk desainer engineering yang membutuhkan performa terbaik.

Keyboard gaming RGB per tombol oleh SteelSeries ini memiliki tampilan yang sangat keren. Kamu juga dapat menyaksikan jutaan cahaya mengiringi alunan lagu favoritmu. Solusi termal khusus untuk CPU dan GPU dengan 6 heat pipes, bekerja secara harmonis dengan meminimalisir panas dan memaksimalkan aliran udara untuk pengalaman bermain yang mulus dalam sasis yang ringkas.

Spesifikasi MSI GP66 Leopard:

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i7 Processor
  • OS : Windows 10 Home
  • I/O Ports : 1x RJ45, 1x (8K @ 60Hz / 4K @ 120Hz) HDMI, 1x Mini-DisplayPort, 3x Type-A USB3.2 Gen1
  • Display : 15.6″ FHD (1920×1080), 240Hz, IPS-Level, 15.6″ QHD (2560×1440), 165Hz, IPS-Level
  • Chipset : Intel® HM570
  • Graphics : NVIDIA® GeForce RTX™ 3070 Laptop GPU 8GB GDDR6 Up to 1720MHz Boost Clock, 140W Maximum Graphics Power with Dynamic Boost.
  • Memory : DDR4-3200 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen3), 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Per-Key RGB Backlight Keyboard
  • Communication : Gb LAN (Up to 2.5G), Killer ax Wi-Fi 6E + Bluetooth v5.2
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 65 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 280W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 358 x 267 x 23.4 mm
  • Weight : 2.38 kg
  • Color : Core Black

Harga : Rp. 24.499.000

4. MSI Katana GF66

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Rasakan performa bermain game yang sesungguhnya dari MSI Katana GF66. MSI Katana GF66 ini diciptakan dengan keterampilan luar biasa yang dilengkapi dengan prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-11 terbaru dan kartu grafis NVIDIA® GeForce RTX™ 30 Series.

Laptop ini hadir dengan iluminasi merah dan dibangun diatas pelindung metal solid dengan key travel 1,7 mm untuk responsivitas dan taktil yang lebih baik. Keyboard baru yang dirancang secara ergonomis ini akan memenuhi semua kebutuhanmu.

Dengan 144Hz IPS-Level thin bezel gaming display, tampilan game tercepat menghadirkan visual paling nyata sehingga kamu tidak akan pernah terkalahkan.

Spesifikasi MSI Katana GF66:

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i7 Processor
  • OS : Windows 10 Home
  • I/O Ports : 1x Type-A USB2.0, 1x RJ45, 1x (4K @ 60Hz) HDMI, 1x Type-C USB3.2 Gen1, 2x Type-A USB3.2 Gen1
  • Display : 15.6″ FHD (1920×1080), IPS-Level, 15.6″ FHD (1920×1080), 144Hz, IPS-Level
  • Chipset : Intel® HM570
  • Graphics : NVIDIA® GeForce RTX™ 3050 Laptop GPU, 4GB GDDR6 Up to 1500MHz Boost Clock, 60W Maximum Graphics Power.
  • Memory : DDR4-3200 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen3)
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, Red)
  • Communication : Gb LAN, 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.2
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 53.5 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 150W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 359 x 259 x 24.9 mm
  • Weight : 2.25 kg
  • Color : Black

Harga : Rp.14.499.000

5. MSI Alpha 15

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

MSI Alpha 15 merupakan salah satu laptop MSI terbaru 2021, nikmati gameplay yang dipercepat dengan prosesor Ryzen yang paling canggih dan teknologi 7nm Radeon RX graphics. Secara cerdas mengalokasikan daya dan sistem pendingin antara prosesor dengan grafik, memungkinkan performa yang lebih tinggi dan penggunaan baterai yang efisien.

Nikmati permainan game yang mulus dengan layar freesync 144/120Hz. Keyboard gaming per-key RGB dari Steelseries meningkatkan tampilan keyboard laptop MSI ini. Atur setiap tombolnya sesuai dengan keinginami dan dapatkan status in-game secara langsung melalui lampu latar keyboard atau lihatlah lampu yang menari mengikuti musik favoritmu.

Perluas penglihatan Anda di beberapa layar dengan HDMI dan mini DisplayPort dan nikmati indahnya resolusi 4K (3840×2160) dengan output 60Hz untuk produktivitas ekstra.

Spesifikasi MSI Alpha 15 :

  • CPU : Up to AMD Ryzen™ 7 3000 H-Processor
  • OS : Windows 10 Home
  • I/O Ports : 1x RJ45, 1x SD (XC/HC), 1x (4K @ 60Hz) HDMI, 1x Mini-DisplayPort, 1x Type-C USB3.2 Gen1, 3x Type-A USB3.2 Gen1
  • Display : 15.6″ FHD (1920×1080), 144Hz, IPS-Level, 15.6″ FHD (1920×1080), 120Hz, IPS-Level
  • Graphics : AMD Radeon™ RX 5500M with 4GB GDDR6
  • Memory : DDR4-2400 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD Combo slot (NVMe PCIe Gen3 / SATA), 1x 2.5″ SATA HDD
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, Red)
  • Communication : Killer Gb LAN, 802.11 ac Wi-Fi + Bluetooth v5
  • Audio Jack : 1x Mic-in, 1x Headphone-out (HiFi / SPDIF)
  • Battery : 51 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 180W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 357.7 x 248 x 27.5 mm
  • Weight : 2.3 kg

Harga : Rp. 14.899.000

Laptop MSI Content Creation Terbaru

6. MSI Prestige 15

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Untuk menunjang para kreator agar semangat mengeksplorasi dan meningkatkan kreatifitas, MSI memberikan koleksi laptopnya yang terbaik yaitu MSI Prestige 15. MSI Prestige 15 ini dilengkapi dengan prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-10 (Comet Lake) terbaru, menghadirkan kinerja kelas berat dan portabilitas yang ringan yang akan membuatmu untuk tetap berada dalam arus. Prosesor 6-core mempercepat operasi software kreatif, memungkinkan kreator yang sedang melakukan perjalanan dapat menyelesaikan tugas-tugas yang menuntut lebih cepat dari sebelumnya.

GPU GeForce® memberikan kinerja yang luar biasa pada aplikasi yang kamu gunakan. Dikombinasikan dengan Driver NVIDIA Creator Ready, membuat kamu bekerja lebih baik. Layar True Pixel yang eksklusif menghantarkan gambar yang nyata. Menyoroti lima fitur penting yaitu resolusi 4K, gamut warna AdobeRGB 100%, Delta E<2, Teknologi True Color dan Terverifikasi oleh CalMan alat yang diperlukam untuk pekerjaan kreatif, desain dan pengeditan foto serta video.

Spesifikasi MSI Prestige 15:

  • CPU : Up to 10th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Micro SD, 1x (4K @ 60Hz) HDMI, 2x Type-C (USB3.2 Gen2 / DP / Thunderbolt™3) with PD charging, 2x Type-A USB3.2 Gen2
  • Display : 15.6″ FHD (1920×1080), IPS-Level, 15.6″ UHD (3840×2160), IPS-Level
  • Graphics : NVIDIA® GeForce® GTX 1650 With Max-Q Design, 4GB GDDR5
  • Memory : DDR4-2666 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen3), 1x M.2 SSD Combo slot (NVMe PCIe Gen3 / SATA)
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 82 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 90W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 356.8 x 233.7 x 15.9 mm
  • Weight : 1.6 kg

Harga : Rp. 21.999.000

7. MSI Prestige 14

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Laptop MSI Prestige 14 ini dibuat menggunakan alumunium yang tipis dan super ringan sehingga sangat mudah dibawa kemana saja dan terlihat lebih bergaya. Dengan flat-lay 180° dan layar real estate yang dimaksimalkan dengan layar bezel tipis, laptop ini memudahkanmu untuk berbagi ide dan desain.

Dibekali dengan beberapa port Thunderbolt 3, mendukung pengisian listrik melalui portnya sehingga kamu dapat mengisi perangkat dengan cepat, memindahkan data pada 40Gbps dan menghubungkannya ke beberapa layar dan periferal.

Keamanan dan kenyamanan adalah prioritas bagi para kreator. Dengan Windows Hello, kamu dapat masuk dengan wajah ataupun sidik jari. Masuk dengan lebih cepat dan lebih aman hingga 3 kali lebih cepat dari menggunakan kata sandi. Nikmati pengalaman bebas-sandi pada layanan web yang didukung dengan otentikasi FIDO 2 terbaru.

Spesifikasi MSI Prestige 14:

  • CPU : Up to 10th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 2x Type-A USB2.0, 1x Micro SD, 2x Type-C (USB3.2 Gen2 / DP / Thunderbolt™3) with PD charging
  • Display : 14.0″ FHD (1920×1080), IPS-Level, 14.0″ UHD (3840×2160), IPS-Level
  • Graphics : NVIDIA® GeForce® GTX 1650 With Max-Q Design, 4GB GDDR5
  • Memory : LPDDR3-2133 onboard Memory Type, Max 16GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD Combo slot (NVMe PCIe Gen3 / SATA)
  • Webcam : IR HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 52 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 90W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 319 x 215 x 15.9 mm
  • Weight : 1.29 kg
  • Color : Pure White, Rose Pink, Carbon Gray

Harga : Rp. 19.999.000

8. MSI Creator 17

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Laptop ini hadir dengan Layar Mini LED pertama di dunia dengan ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-10 (Comet Lake H) dan grafis GeForce® RTX SUPER™ Series. Yang memberikan performa lebih cepat dengan 8 core untuk memproses pekerjaan secara multitasking dan pro-level.

MSI Creator 17 ini hadir dengan layar Mini LED yang mampu memberikan visual yang menakjubkan dengan kecerahan mencapai 1000 nits mampu memberikan warna putih paling cerah dan warna hitam paling pekat. Layar laptop ini juga telah disertifikasi oleh VESA Display HDR 1000 yang menjamin layar cerah dan nyata.

MSI Creator 17 ini mendukung 100% DCI-P3 untuk menampilkan warna yang paling luar biasa dan menakjubkan. Layar yang menakjubkan ini mampu mereproduksi gambar dan video dengan kualitas, tekstur dan tingkat akurasi yang lebih baik.

Spesifikasi MSI Creator 17:

  • CPU : Up to 10th Gen. Intel® Core™ i9 Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Type-C (USB3.2 Gen2 / DP / Thunderbolt™3) with PD charging, 1x Type-C (USB3.2 Gen2 / DP), 3x Type-A USB3.2 Gen1, 1x RJ45, 1x Micro SD, 1x (4K @ 60Hz) HDMI
  • Display : 17.3″ UHD (3840×2160), IPS-Level, 17.3″ FHD (1920×1080), 144Hz, IPS-Level, 17.3″ UHD (3840×2160), MiniLED, HDR 1000, 60Hz, IPS-Level
  • Chipset : Intel® HM470
  • Graphics : NVIDIA® GeForce® RTX 2080 SUPER™ With Max-Q Design, 8GB GDDR6
  • Memory : Up to DDR4-3200 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 2x M.2 SSD Combo slot (NVMe PCIe Gen3 / SATA)
  • Webcam : IR HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : Gb LAN, 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in, 1x Headphone-out (HiFi)
  • Battery : 82 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 230W Slim adapter
  • Dimension (W x D x H) : 396.1 x 259.4 x 20.25 mm
  • Weight : 2.4 / 2.5 (miniLED) kg
  • Color : Space Gray

Harga : Rp. 40.999.000

9. MSI Modern 14 – B10R

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Untuk menunjang kreativitasmu gunakan saja MSI Modern 14 – B10R ini karena telah didukung dengan prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-10 terbaru (Comet Lake) dan grafis diskrit NVIDIA®. Yang menghasilkan performa supercepat dengan SSD yang akan meringankan beban pekerjaanmu yang menumpuk. Laptop ini hadir dengan dua varian warna yang dapat mengekpresikan dirimu.

Dengan sasis aluminium ringan yang ramping, laptop ini akan menemanimu untuk menemukan inspirasi dimana pun dan kapan pun dalam keseharianmu. Rasio screen-to-body yang mendekati 90% dengan fungsi flip-n-share 180° membuat tampilan lebih luas.

Dilengkapi dengan dua port USB-A dan satu port USB-C, memungkinkanmu untuk terhubung dengan berbagai perangkat menjadi lebih mudah. Melalui card reader micro SD dan output HDMI, kamu dapat dengan mudah menampilkan semua memori indah yang telah kamu dokumentasikan tanpa kesulitan yang berarti.

MSI Modern 14 – B10R menawarkan baterai 52Whr yang dapat digunakan hingga 10 jam tanpa kendala. Cocok digunakan saat berpergian atau menikmati kebebasan tanpa batas saat bekerja.

Spesifikasi MSI Modern 14 – B10R:

  • CPU : Up to 10th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 2x Type-A USB2.0, 1x Micro SD, 1x (4K @ 30Hz) HDMI, 1x Type-C USB3.2 Gen2
  • Display : 14.0″ FHD (1920×1080), IPS-Level
  • Graphics : Geforce® MX330 with 2GB GDDR5
  • Memory : DDR4-2666 Memory Type, 1 Slot Number of SO-DIMM Slot, Max 32GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD Combo slot (NVMe PCIe Gen3 / SATA)
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ac Wi-Fi + Bluetooth v5
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 52 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 65W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 319 x 220.2 x 16.9 mm
  • Weight : 1.3 kg
  • Color : Carbon Gray, Blue Stone

Harga : Rp. 13.999.000

Laptop MSI Workstations Terbaru

10. WE65 Mobile Workstation

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Didukung dengan arsitektur NVIDIA Turing™, menghadirkan kemajuan yang signifikan dalam grafik komputer selama lebih dari satu dekade untuk alur kerja profesional. Laptop ini memiliki keyboard full-size dengan lampur latar putih yang memudahkanmu menggunakannya jika berada diruangan yang gelap.

Memaksimalkan tampilan dan menimalkan gangguan dengan bezel super tipis yang menghasilkan rasio layar-ke-badan laptop begitu ringkas. Panel IPS menampilkan ketepatan warna yang luar biasa dan tingkat kontras yang tinggi, menghadirkan layar terbaik. Ambil screenshot dan simpan ke folder yang telah ditentukan hanya dengan satu ketukan, menyederhanakan pekerjaan mengambil gambar menjadi lebih mudah.

Audionya 5 kali lebih lantang dari suara kencang lainnya lebih beresonansi dan berkualitas tinggi. Diakui secara resmi oleh 90% ISV utama di industri AEC, media & hiburan, otomotif dan bidang simulasi seperti AutoDesk, Dassault Systems, Adobe dan lainnya.

Spesifikasi WE65 Mobile Workstation:

  • CPU : Intel® Xeon® processor Up to 9th Gen. Intel® Core™ i7 Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Type-C USB3.2 Gen1, 3x Type-A USB3.2 Gen1, 1x RJ45, 1x SD (XC/HC), 1x (4K @ 30Hz) HDMI, 1x Mini-DisplayPort
  • Display : 15.6″ FHD (1920×1080), IPS-Level
  • Chipset : Intel® CM246, Intel® HM370
  • Graphics : Nvidia® Quadro® T2000 with 4GB GDDR5
  • Memory : DDR4-2666, DDR4-2400 ECC, DDR4-2666 ECC Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD Combo slot (NVMe PCIe Gen3 / SATA), 1x 2.5″ SATA HDD
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : Gb LAN, 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in, 1x Headphone-out (SPDIF)
  • Battery : 51 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 150W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 357.7 x 248 x 26.9 mm
  • Weight : 2.23 kg

Harga : Rp. 20.999.000

Laptop MSI Business & Productivity Terbaru

11. MSI Summit E13 Flip Evo

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

MSI Summit E13 Flip Evo ini dilengkapi dengan engsel 360° dan layar rasio emas 16:10 sehingga menjadikan laptop ini sebagai laptop yang ringkas dan serbaguna. Menggunakan prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-11 dan kartu grafis Intel® Iris® X menghadirkan performa maksimal dan portabilitas optimal. Dipadukan dengan Intel® Evo™ menawarkan kombinasi sempurna.

Laptop ini memungkinkan penggunanya mengekpresikan ide mereka dengan bebas menggunakan stylus. MS Pen menyarukan fitur stylus dan remote presentasi untuk fungsionalitas yang lebih banyak. Nikmati pengalaman mencatat pada aksesori all-in-one, baik secara tradisional atau modern.

Dilengkapi dengan Wi-Fi 6E terbaru yang menawarkan kecepatan tertinggi namun tetap mempertahankan jaringan yang mulus dan stabil bahkan saat berbagi jaringan dengan banyak pengguna sekalipun.

Spesifikasi MSI Summit E13 Flip Evo:

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Micro SD, 1x Type-C USB3.2 Gen2, 1x Type-A USB3.2 Gen1, 2x Type-C (USB4 / DP / Thunderbolt™4) with PD charging
  • Display : 13.4″ FHD+ (1920×1200), 16:10, IPS-Level, Touchscreen, Support MSI Pen
  • Graphics : Intel® Iris® Xe graphics
  • Memory : LPDDR4X onboard Memory Type, Max 32GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Webcam : IR HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ax Wi-Fi 6E + Bluetooth v5.2
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 70 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 65W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 300.2 x 222.25 x 14.9 mm
  • Weight : 1.35 kg
  • Color : Pure White, Ink Black

Harga : Rp. 20.999.000

12. MSI Summit B15

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Di desain spesial untuk elit bisnis yang menawarkan produktivitas, keamanan, kualitas dan gaya yang terbaik di kelasnya. Varian MSI Summit B15 ini menghadirkan prosesor prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-11 dan grafis Intel® Iris® X yang menawarkan performa kelas berat dan portabilitas ringan yang akan membantumu agar tetap nyaman saat bekerja.

Mengunakan kartu grafis NVIDIA® GeForce® MX untuk pengeditan video dan foto HD yang menakjubkan, plus pengalaman bermain yang lebih baik. Didukung penyimpanan PCI-E Gen 4 secara efektif meningkatkan alur kerja sehari-hari dengan menghadirkan kecepatan penyimpanan level berikutnya.

Dipasangkan dengan port Thunderbolt 4, seri SUMMIT mampu mentransfer data hingga 40Gbps dengan USB 4.0 type-C dan terhubung ke banyak layar dan periferal. UHS-III micro SD Card Reader menawarkan transfer data berkecepatan super.

Menariknya lagi, produk ini memenuhi standar militer MIL-STD-810G untuk keandalan dan daya tahan.

Spesifikasi MSI Summit B15:

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Micro SD, 1x (4K @ 60Hz) HDMI, 1x Type-A USB3.2 Gen1, 2x Type-A USB3.2 Gen2, 1x Type-C (USB / DP / Thunderbolt™) with PD charging
  • Display : 15.6″ FHD (1920×1080), 15.6″ FHD (1920×1080), IPS-Level
  • Graphics : Up to Intel® Iris® Xe graphics
  • Memory : Up to DDR4-3200 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen3), 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 52 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 65W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 356.8 x 233.75 x 16.9 mm
  • Weight : 1.6 kg
  • Color : Ink Black

Harga : Rp. 15.999.000

13. MSI Summit E14

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Rasakan gerakan multi-sentuh dan respons intuitif dengan touchpad kaca halus ekstra besar. Key travel 1.5 mm yang dioptimalkan memungkinkan pengalaman mengetik menjadi lebih nyaman. Dengan layar sentuh, memungkinkan penggunanya untuk navigasi lebih jauh dan mudah baik itu scrolling, memperbesar ataupun lainnya.

MSI Center untuk bisnis & produktivitas ini memberikan pengoptimalan untuk menuju level berikutnya dengan mode dan sumber daya sistem yang mudah disesuaikan untuk berbagai skenario dan kebutuhan. Dibekali dengan MSI Sound Tune juga mampu mendeteksi dan mengenali suara melalui algoritma AI untuk memastikan panggilan suara yang jernih dan tajam.

Nikmati sensasi pendengaran yang menyenangkan dengan Hi-Resolution Audio. Selain itu, Teknologi Trusted Platform Module (TPM) di desain untuk memberikan fungsi terkait keamanan berbasis hardware. Kamu dapat menyimpan data dan kata sandi dengan kunci enkripsi untuk keamanan tingkat tinggi.

Spesifikasi MSI Summit E14 :

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Type-A USB2.0, 1x Micro SD, 2x Type-C (USB / DP / Thunderbolt™) with PD charging
  • Display : 14.0″ FHD (1920×1080), IPS-Level, Touchscreen
  • Graphics : NVIDIA® GeForce® GTX 1650 Ti With Max-Q Design, 4GB GDDR6
  • Memory : LPDDR4X onboard Memory Type, Max 32GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Webcam : IR HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 52 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 90W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 319 x 219 x 15.9 mm
  • Weight : 1.32 kg
  • Color : Ink Black

Harga : Rp. 24.999.000

14. MSI Summit E15

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Kekuatan GPU terpisah mengakselerasikan berbagai tugas grafismu. Nikmati kekuatan ekstra dan performa optimal setiap hari dari grafis NVIDIA® GeForce® GTX. MSI Summit E 15 ini dibekali sasis aluminium ringan yang ramping dan dirancang spesial untuk mobilitas tinggi. Diciptakan untuk bekerja tanpa henti, saat bepergian, kapan saja dan di mana saja dengan baterai yang tahan lama serta teknologi pengisian daya yang cepat.

Multitasking dengan 3 monitor, perluas penglihatanmu di berbagai layar dengan HDMI dan Thunderbolt 4 untuk produktivitas ekstra. Ubah tabletmu menjadi layar kedua nirkabel nol lag dengan teknologi eksklusif MSI Duet Display dan jadilah dua kali lebih produktif baik di kantor maupun luar.

Teknologi Trusted Platform Module (TPM) didesain untuk menyediakan fungsi terkait keamanan berbasis hardware, kamu dapat menyimpan data dan kata sandi dengan kunci enkripsi untuk keamanan tingkat tinggi. Melalui Windows Hello, kamu juga dapat mengakses laptop dengan wajah atau sidik jari. Nikmati pengalaman bebas kata sandi pada layanan web yang didukung autentukasi FIDO 2 terbau.

Spesifikasi MSI Summit E15:

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Micro SD, 1x (4K @ 60Hz) HDMI, 2x Type-A USB3.2 Gen2, 2x Type-C (USB / DP / Thunderbolt™) with PD charging
  • Display : 15.6″ FHD (1920×1080), IPS-Level, Touchscreen
  • Graphics : NVIDIA® GeForce® GTX 1650 Ti With Max-Q Design, 4GB GDDR6
  • Memory : Up to DDR4-3200 Memory Type, 2 Slots Number of SO-DIMM Slot, Max 64GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen3), 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Webcam : IR HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 82 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 90W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 356.8 x 233.7 x 16.9 mm
  • Weight : 1.79 kg
  • Color : Ink Black

Harga : Rp25.999.000

15. MSI Summit B14

Laptop MSI Terbaru 2021

photo via msi.com

Laptop MSI terbaru 2021 terakhir ada MSI Summit B14, laptop ini didesain untuk elit bisnis yang menawarkan produktivitas, keamanan, kualitas dan gaya yang terbaik di kelasnya. Sama seperti produk diatas, laptop ini juga dilengkapi dengan Teknologi Trusted Platform Module (TPM) untuk menyediakan fungsi terkait keamanan berbasis hardware. Cara yang intuitif untuk memahami status webcam, lampu LED khusus memberi tahu pengguna status On/Off webcam dengan cepat. Data sangatlah berharga dan rahasia, pengucian perangkat secara terpusat mengelola akses ke port USB dan slot SD card, menambahkan lapisan keamanan ekstra untuk melindungi datamu.

Menghadirkan prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-11 dan grafis Intel® Iris® X, menawarkan performa kelas berat dan portabilitas ringan yang akan membantu pekerjaan kemana pun kamu pergi. Prosesor dengan 4 core ini meningkatkan produktivitas dan mempercepat alur kerja, pekerjaan pun lebih cepat dari sebelumnya. Dengan kartu grafis NVIDIA® GeForce® MX pengeditan video dan foto HD pun menjadi lebih baik.

Spesifikasi MSI Summit B14:

  • CPU : Up to 11th Gen. Intel® Core™ i7 U-Processor
  • OS : Windows 10 Home, Windows 10 Pro
  • I/O Ports : 1x Micro SD, 1x (4K @ 60Hz) HDMI, 2x Type-A USB3.2 Gen2, 1x Type-C (USB / DP / Thunderbolt™) with PD charging
  • Display : 14.0″ FHD (1920×1080), IPS-Level
  • Graphics : Intel® UHD Graphics
  • Memory : Up to DDR4-3200 Memory Type, 1 Slot Number of SO-DIMM Slot, Max 32GB Max Capacity
  • Storage Capability : 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Webcam : HD type (30fps@720p)
  • Keyboard : Backlight Keyboard (Single-Color, White)
  • Communication : 802.11 ax Wi-Fi 6 + Bluetooth v5.1
  • Audio Jack : 1x Mic-in/Headphone-out Combo Jack
  • Battery : 52 Battery (Whr)
  • AC Adapter : 65W adapter
  • Dimension (W x D x H) : 319 x 219 x 16.9 mm
  • Weight : 1.3 kg
  • Color : Ink Black

Harga : Rp. 14.600.000

Itulah rekomendasi laptop MSI terbaru 2021 lengkap dengan spesifikasi dan harganya. Jika diperhatikan harga laptop dari MSI ini tergolong mahal, yah pastinya ada harga ada kualitas yang mendukungnya. Tapi agar kamu tidak salah dalam membeli laptop, pastikan untuk melihat spesifikasinya dan pilih yang sesuai dengan yang kamu butuhkan.