Tips Fashion Untuk Ke Pesta Agar Terlihat Stylish dan Cantik

Dibuat oleh blogunik

Membahas tentang dunia fashion memang tidak akan pernah habisnya. Selalu ada hal yang menarik dibahas jika mengenai fashion, salah satunya fashion ke pesta. Jika mendengar tentang pesta tentunya para wanita akan  sibuk memilih fashion apa yang akan digunakan, tema apa yang akan digunakan di pesta tersebut dan banyak hal yang pastinya akan membuat mereka pusing sendiri. Bahkan mereka akan menyiapkan hal tersebut jauh-jauh hari, agar penampilan mereka tampak cantik dan stylish. Ribet sih tapi mau gimana lagi, mereka juga pastinya tidak ingin kalah saing dengan para tamu undangan yang lainnya. Namun dalam memilih fashion ke pesta kamu harus pintar-pintar memadukan semuanya, agar nantinya tidak terkesan berlebihan. Selain itu kamu juga harus sesuaikan dengan tema dari acara tersebut. Nah, berikut ini ada beberapa tips fashion untuk ke pesta agar terlihat stylish.

 

1. Gunakan Dress

Photo via : https://www.milanoo.com

Photo via : https://www.showpo.com

Photo via : http://luckybridal.storenvy.com

Jika kamu tidak ingin ribet, kamu bisa menggunakan gaun untuk datang ke pesta. Untuk jenis gaun kamu bisa menggunakan long dress ataupun mini dress. Kamu bisa menggunakan long dress dengan model halter yang mengikat bagian leher atau model V yang memperlihatkan leher. Selain itu kamu juga bisa menggunakan model sabrina yang memperlihatkan pundak dan leher. Sedangkan mini dress, baju ini akan mengekspos bagian kaki dan pahamu. Jika kakimu jenjang makan sangat cocok dengan mini dress ini. Penampilanmu akan terlihat semakin menawan.

 

2. Gunakan Kebaya

Photo via : http://us.fashionnetwork.com

Photo via : https://www.playbuzz.com

Photo via : http://3.bp.blogspot.com

Kebaya merupakan salah satu baju yang bisa kamu gunakan ke pesta. Seiring berjalannya waktu, saat ini kebaya sering dipadukan dengan dress agar terlihat formal namun tetap anggun. Kamu bisa mix and match model kebaya kamu dan warna yang sesuai dengan yang kamu suka.

 

3. Gunakan Batik

Photo via : http://www.jakartafashionweek.co.id

Photo via : http://theactualstyle.com

Photo via : https://id.pinterest.com

Batik merupakan kain tradisional Indonesia. Batik sangat cocok digunakan dalam segala suasana. Namun untuk acara pesta motif batiknya harus yang resmi. Kamu bisa memilih motif bunga-bunga atau binatang dengan warna yang terang agar terlihat mewah. Selain itu kamu juga harus memperhatikan bahan dari batik tersebut. Kamu bisa menggunakan bahan sutera untuk datang ke pesta.

 

4. Gunakan Gamis

Photo via : http://theactualstyle.com

Photo via : https://www.tesetturisland.com

Photo via : https://id.pinterest.com

Buat para muslimah, saat ini banyak sekali model baju gamis yang bisa kamu gunakan. Gamis juga bisa kamu gunakan untuk acara pesta. Kamu bisa memadukan gamis dengan menambahkan aneka pernak-pernik, bordiran atau menambahkan butiran swarovski agar terlihat mewah. Kamu juga bisa menggunakan kerudung pashmina atau kerudung segi empat dengan bahan yang halus dan menarik.

 

5. Gunakan Jumpsuits

Photo via : https://id.pinterest.com/davidsbridal

Photo via : https://www.jlmcouture.com

Photo via : http://www.rebeccaschoneveld.com

Jika kamu tidak ingin menggunakan dress, kamu bisa menggunakan jumpsuits. Jumpsuits ini pertama dipopulerkan di luar negeri, namun popularitasnya di Indonesia tidak kalah hebatnya. Pilihlah jumpsuits dengan bahan yang berkualitas dan memiliki detail yang menarik. Selain itu kamu juga bisa memadukan jumpsuits kamu dengan blazer. Jika kamu ingin terlihat mewah kamu bisa menambahkan payet atau butiran swarovski.