Aneka Makanan Warna-Warni Yang Ternyata Baik Untuk Kesehatan

Dibuat oleh blogunik

Siapa sih yang nggak tergoda saat melihat makanan dengan warna cerah? Tentu kebanyakan orang ingin langsung mencicipinya karena penampilannya yang menarik. Namun ada sebuah ketakutan bagi masyarakat terutama di Indonesia untuk memakan makanan berwarna cerah terlebih bercorak warna-warni. Pasalnya isu-isu pebisnis kuliner yang menggunakan pewarna tekstil sangat marak terjadi di Indonesia. Jadi nggak heran kalau makanan warna-warni sangat dihindari karena dianggap dapat membahayakan bagi tubuh.

Tapi bagaimana kalau warna-warni makanannya didapat dari bahan makanan yang memang memiliki warna cerah alami? Tentu tidak akan berbaya dan justru menyehatkan bagi tubuh. Secara ada banyak jenis bahan makanan, buah-buahan hingga sayuran yang memang memiliki warna-warna cerah dan menarik. Sebut saja seperti semangka dan stroberi yang memiliki warna merah alami, ada juga ubi ungu yang menghasilkan warna ungu yang indah hingga kunyit yang mampu menghasilkan warna kuning alami yang menarik.

Nah sebelum kita melihat makanan warna-warni apa saja yang ternyata baik untuk kesehatan. Ada baiknya kita cari tahu warna-warna apa saja ya yang bisa menambah nutrisi pada tubuh. Pasalnya setiap warna yang dimiliki oleh makanan secara alami menunjukkan kandungan zat gizinya. Lantas warna apa saja ya yang bisa menambah nutrisi tubuh kita? Berikut ulasannya

Kandungan gizi makanan berdasarkan warna

1. Warna Hijau

Warna hijau pada sayuran dan buah menandakan kandungan sulforaphane, isothiocyanate, dan indoles. Semuanya berfungsi merangsang level pembuatan komponen yang memecah unsur kimiawi penyebab kanker. Semakin gelap warna hijau pada sayuran dan buah, makin banyak klorofil yang dikandungnya dan semakin besar pula kemampuan untuk perlindungan antioksidan.

Contoh sayuran dan buah yang berwarna hijau yang memiliki manfaat tinggi bagi kesehatan tubuh adalah alpukat, brokoli, selada, bayam, pok choi, dan teh hijau.

2. Warna Merah

Sayuran, buah-buahan, serta bahan makanan berwarna merah mengandung banyak pigmen yang berguna melawan penyakit dan likopen atau zat yang berperan menjaga kesehatan sel serta mengurangi risiko kanker.
Buah-buahan yang masuk kategori ini di antaranya adalah tomat, semangka, dan apel merah. Buah-buahan yang mengandung antioksidan paling tinggi adalah stroberi, cranberi, cheri, anggur merah, bit, dan paprika merah.
Selain buah-buahan tersebut, beras merah yang kerap digunakan sebagai pengganti nasi putih ini sering dikaitkan dengan tren gaya hidup sehat. Pandangan tersebut memang tidak salah karena kandungan gizi beras merah memang patut diunggulkan.

3. Warna Kuning,orange/Jingga

Buah-buahan yang berwarna kuning diketahui mengandung vitamin C yang baik untuk melindungi sel tubuh, selain juga mengandung betacryptoxanthin, salah satu komponen karotenoid. Jeruk squash, blewah, labu, persik, wortel, mangga, apricot, dan pepaya adalah sebagian contoh buah dan sayuran yang berwarna kuning/jingga.
Warna jingga yang dimiliki buah dan sayuran menandakan adanya kandungan alfa dan betakaroten.

Dua jenis unsur nutrisi ini jika dikonsumsi cukup akan bermanfaat menghambat pertumbuhan sel kanker. Setiap porsi dari buah dan sayuran itu dapat menyehatkan tubuh dan mencukupi kebutuhan vitamin C. Vitamin C merupakan senyawa penting untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Imunitas atau daya tahan tubuh kita dapat menurun saat kita banyak beraktivitas tanpa disertai pola makan yang sehat dan teratur.

4. Warna Putih

Makanan berwarna putih banyak mengandung flavonoid yang dapat melindungi membran sel. Sayuran dan buah berwarna putih tampaknya kurang populer di masyarakat. Padahal, sayuran dan buah berwarna putih memiliki nutrisi yang baik bagi tubuh dan tak kalah dari sayuran berwarna hijau.
Pola pikir yang menyebutkan makanan berwarna putih kurang lezat harus diubah. Banyak manfaat bagi tubuh yang bisa diambil dari sayuran dan buah-buahan tersebut. Pisang, jamur, kentang, kembang kol, lobak, tahu, bawang putih, pir, keju rendah lemak, yogurt, dan susu adalah contoh makanan berwarna putih yang banyak mengandung flavonoid.
Kandungan flavonoid dapat membantu membran sel. Susu rendah lemak juga dapat membantu daya kerja jantung, sedangkan kalsiumnya bermanfaat membangun lemak dan menurunkan berat badan.

5. Warna Biru/ungu

Warna biru keunguan pada makanan memang sulit untuk ditemukan. Namun kamu dapat memilih buah blueberry yang banyak mengandung antioksidan yang diperlukan oleh tubuh. zat anti-oksidan ini mengandung zat anti-inflamasi dan anti-karsinogenik terbesar. zat ini membantu dalam menurunkan risiko penyakit kardiovaskular, obesitas, dan diabetes.

Selain itu, makanan yang memiliki warna biru keunguan alami juga mengandung Resveratrol yang merupakan zat anti-oksidan yang memiliki sifat anti penuaan. zat ini baik untuk kesehatan jantung sebab membantu mengurangi peradangan dan kolesterol jahat. Selain itu resveratrol juga mampu mencegah kanker dan penyakit Alzheimer.

Secara keseluruhan, makanan dengan warna ini dapat membantu meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan, memperpanjang umur, dan meningkatkan kesehatan memori.

Deretan Makanan Warna-Warni Yang Bagus Untuk Kesehatan

Nah setelah mengetahui kandungan baik pada warna-warna alami makanan, berikut aneka makanan lezat yang berwarna-warni yang baik untuk kesehatan tubuh. Check it out guys!

1. Smoothie

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Smoothie

photo via mrsflury.com

Makanan berwarna-warni pertama yang ternyata sehat untuk dimakan setiap hari adalah Smoothie. Smoothie adalah minuman berbahan baku buah-buahan, sayuran, sirup gula/ gula pasir, susu tawar cair dan es batu yang memiliki tekstur yang lebih pekat daripada jus. Selain penambahan susu sebagai ciri khas smoothie, yoghurt, cokelat dan susu kental manis juga seringkali ditambahkan ke dalam smoothie.

Selama ini, banyak yang ragu mengkonsumsi smoothie karena warnanya yang bervariasi cenderung cerah, namun kalian nggak usah khawatir guys, pasalnya smoothie tidak menggunakan tambahan warna makanan dalam proses pembuatannya. Sebab, sebagian orang membuat smoothie dengan mencampur beberapa jenis buah atau mengkombinasikan buah dan sayuran sehingga tercipta rasa yang lebih kaya. Selain rasa yang kaya, pemilihan buah-buahan tertentu seperti bluebery, strawbery, alpukat, buah naga dan buah-buah berwarna lainnya juga membuat warna smoothie menjadi lebih menarik.

Bukan hanya warnanya saja yang menarik, smoothie juga memiliki kandungan serat dan nutrisi yang tinggi. Mengkonsumsi semangkuk smoothie dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan kekuatan otak, membersihkan sistem pencernaan, mampu memperbaiki kualitas tidur. Minum smoothies buah setiap harinya dipercaya akan memberi tambahan dorongan energi. Smoothie juga dapat membantu menurunkan berat badan. Smoothie buah juga dikatakan dapat membantu kesehatan kulit sehingga lebih bercahaya. Tak hanya itu, smoothies buah juga bisa sebagai pengganti makanan karena padat dan kaya akan serat, lemak sehat, dan vitamin.

2. Salad Sayur

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-salad-sayur

photo via floraandvino.com

Dari melihat penampilannya saja, kita tahu kalau salad sayur adalah salah satu makanan warna-warni yang menyehatkan. Berbagai macam jenis dan warna sayuran dicampur menjadi satu sehingga sudah pasti salad sayur menjadi makanan yang kaya serat dan vitamin. Salad sayur biasanya dicampur dengan minyak zaitun atau mayonaise. Tidak hanya terlihat segar dan menarik, namun salah sayur juga sangat menyehatkan, banyak serat, kaya nutrisi, dan tentunya rendah kalori yang baik untuk tubuh.

Mengkonsumsi salad sayur yang terdiri dari tomat, paprika, wortel, buah zaitun, bayam, brokoli, timun, ataupun kubis merah, tidak hanya memberikan tekstur yang renyah dan segar namun juga bergizi dan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

3. Salad buah

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-salad-buah

photo via wonderfulisland.org

Sama halnya dengan salad sayur, salad buah juga menjadi salah satu makanan yang memiliki penampilan yang berwarna-warni dan juga menyehatkan. Penyajiannya yang mudah dan rasanya yang enak menjadikan salad buah sebagai pilihan menu diet yang menyenangkan. Kandungan vitamin dan mineral pada salah buah tergantung pada jenis buah-buahan yang digunakan. Jadi semakin beragam jenis buah yang dimasukkan maka akan memaksimalkan asupan vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Tak hanya itu, pemilihan jenis buah-buahan beserta dressing yang tepat akan makin meningkatkan manfaat salad buah, sehingga tidak hanya lebih sehat untuk dikonsumsi, tetapi juga lebih enak.

4. Fruit popsicles

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Fruit-popsicles

photo via jovenesaccion.com

Fruit popsicles adalah sejenis es berbentuk lollipop yang bahan utamanya terdiri dari buah-buahan segar. Selain menggunakan buah segar yang sudah dipotong-potong, kamu juga bisa membuat fruit popsicles dari jus. Rasa dari fruit popsicles ini akan terasa lebih segar daripada es krim, selain itu rasanyapun akan disesuaikan dengan buah yang digunakan. Meskipun terlihat seperti es krim namun fruit popsicles, tetap lebih sehat dari pada eskrim karena terbuat dari buah segar, baik dalam bentuk potongan-potongan kecil maupun di jus. Beberapa jenis buah yang sering digunakan sebagai bahan dasar fruit popsicles antara lain strawberry, jeruk, blueberry, blackberry, kiwi, nanas, peach, dan semangka, jadi nggak heran kenapa Fruit popsicles memiliki warna yang menarik.

5. Rainbow pizza

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Rainbow-pizza

photo via trendzplus.blogspot.com

Pizza biasanya identik dengan topping daging, baik itu bacon, daging ayam, sapi, hingga seafood. Namun tidak dengan rainbow pizza satu ini. Rainbow pizza merupakan pizza yang memiliki topping dari berbagai jenis dan warna sayuran. Sehingga rainbow pizza satu ini identik disebuat sebagai vegan pizza. Karena toppingnya dari aneka jenis sayuran berwarna-warni, sudah bisa dipastikan kalau rainbow pizza ini memiliki kandungan gizi dan vitamin yang lebih tinggi dari pizza pada umumnya, apalagi, topping sayurannya tidak dipanggang terlalu lama sehingga masih segar dan warnanya tidak berubah, selain itu, kandungan vitaminnya juga tidak menghilang.

6. Spiral vegetables tart

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Spiral-vegetables-tart

photo via beautyfoodblog.com

Kalau apple tart atau egg tart mungkin sudah sering kamu dengar, namun kalau vegetables tart mungkin masih asing ditelinga kalian. Yup sayuran juga bisa digunakan untuk membuat sebuah tart lho. Hasilnyapun terlihat berwarna-warni karena menggunakan berbagai jenis dan warna sayuran yang dipotong tipis memanjang lalu ditata membentuk spiral sebagai isian tart. Sama halnya dengan aple tart, kandungan vitamin yang ada dalam vegetables tart juga sangat baik untuk kesehatan tubuh.

7. Colourful rainbow sandwich

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Vegetable-sandwich

photo via annelinawaller.com

Buat kamu yang suka makan sandwich di pagi hari sebagai menu sarapan, nggak ada salahnya mencoba resep rainbow sandwich satu ini. Rainbow sandwich terbuat dari roti gandum dan memiliki isian dari beberapa jenis sayuran yang bergizi bagi tubuh. Ada bayam muda, kubis merah, alpkat, wortel hingga ubi ungu yang bermanfaat sebagai tambahan antioksidan. Karena terbuat dari sayuran-sayuran beraneka warna, sandwich ini tidak hanya memiliki penampilan yang menarik, namun juga memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh.

8. Rice paper rolls

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Rice-paper-rolls

photo via instagram.com/healthandhack

Mungkin banyak diantara kalian yang masih asing dengan rice paper. Rice paper merupakan sejenis kulit lumpia yang terbuat dari tepung beras yang memiliki warna transparan dan bertekstur lembut yang biasa digunakan oleh orang-orang untuk membungkus makanan seperti membuat lumpia isi atau spring roll. Karena warnanya yang transparan, banyak orang yang memadukan rice paper dengan berbagai macam isian yang berwarna-warni. Salah satunya seperti rice paper rolls di atas, yang memanfaatkan berbagai macam buah dan sayuran sehingga membuat penampilan rice paper menjadi lebih berwarna-warni dan tentu lebih menyehatkan.

9. Sushi sandwiches

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Sushi-sandwiches

photo via instagram.com/foodie.yuki

Sushi memang merupakan makanan khas Jepang yang terkenal menyehatkan karena menggunakan bahan-bahan yang segar tanpa proses memasak yang lama. Selain menyehatkan, sushi juga bisa dikreasikan menjadi lebih menarik dengan menggunakan beberapa macam jenis dan warna sayuran sehingga membuatnya terlihat lebih colorful. Dengan menggunakan lebih dari satu jenis sayuran, tentu kandungan vitamin dan gizi pada sushi menjadi lebih kaya.

10. Unicorn noodles

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Unicorn-noodles

photo via instagram.com/the_sunkissed_kitchen

Pertama kali melihat sajian mie warna-warni diatas, pasti kebanyakan dari kalian menganggap kalau warna mie diatas didapat dari pewarna makanan atau parahnya pewarna tekstil. Tenang guys, pasalnya mie warna-warni atau unicorn noodles diatas sama sekali tidak menggunakan pewarna kimia. Warna biru pada mie didapat dari air rebusan red cabbage atau kubis merah. Glass noodle ataupun bihun yang direbus menggunakan air rebusan kubis merah akan berubah menjadi warna biru. Selanjutnya mie yang telah berwarna biru disiram dengan air perasan lemon untuk mendapatkan warna pink. Jadi sajian Unicorn noodles ini masih terbilang sehat karena tidak menggunakan pewarna kimia.

Tidak hanya itu, sebagai pelengkap, mie satu ini juga menggunakan buah alpukat sebagai toping dan sedikit herbal micro dan garam herbal untuk perasa makanan. Tentu sangat menyehatkan dan cocok untuk menu diet kalian.

11. Rainbow toasts

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Rainbow-toasts

photo via instagram.com/the_sunkissed_kitchen

Sarapan sehat pakai roti panggang tapi selainya pakai selai warna-warni? Nggak usah takut pakai pewarna, sebab selai warna-warni juga bisa dibuat tanpa pewarna dan juga tanpa gula lho. Kamu bisa membuat selai warna-warni dengan santan kelapa yang kental, lalu tambahkan pewarna alami seperti buah naga untuk warna merah, matcha untuk warna hijau, kunyit untuk warna kuning, serta bunga violet, atau violet edible flower yang akan memberikan warna ungu yang indah. Selain warna yang menarik, topping dari roti panggang satu ini juga menyehatkan karena terhindar dari pemanis buatan yang terkandung dalam selai pada umumnya.

12. Glass gem corn/Rainbow corn

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Rainbow-corn

photo via instagram.com/amishoesmith

Kalau ngomongin soal makanan warna-warni yang menyehatkan, tentu kita tidak bisa melupakan jagung warna-warni alias Glass gem corn atau akrab disebut dengan rainbow corn. Seperti namanya jagung ini tidak hanya memiliki warna kuning pada umumnya, tapi juga ada warna hijau, merah, ungu, biru hingga hitam. Selain kaya akan warna, rainbow corn juga memiliki rasa yang lebih pulen dan memiliki kadar gula yang lebih rendah sehingga baik dikonsumsi oleh penderita diabetes maupun hipertensi. Selain itu, kadar protein yang jauh lebih tinggi dibandingkan jagung biasa, membuatnya memiliki lebih dari sepuluh khasiat bagi kesehatan.

13. Blue Oatmeal Jar

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Blue-Overnight-Oatmeal-Jar

photo via instagram.com/mrs_kitchen_fairy

Makanan sehat berwarna-warni selanjutnya yang wajib kalian coba adalah oatmeal yang terbuat daru berbagai jenis warna buah-buahan. Seperti yang kita tahu, oatmeal adalah salah satu makanan sehat yang biasa dikonsumsi oleh mereka yang sedang melakukan diet. Manfaat kesehatan dari oatmeal akan semakin besar jika kamu memadukannya dengan berbagai macam buah-buahan. Untuk membuatnya lebih menarik, kamu juga bisa membuat oatmealmu berubah menjadi warna biru dengan bantuan Blue Spirulina. Jadi oatmealmu akan tetap sehat meskipun memiliki warna yang menarik dan cerah.

14. Chia Pudding

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Chia-Pudding

photo via instagram.com/mrs_kitchen_fairy

Pudding chia merupakan salah satu makanan yang menyehatkan karena kandungan yang dimilikinya. Biji chia seed merupakan jenis biji-bijian kecil yang berasal dari tanaman Salvia hispanica L. Biji kecil ini memiliki manfaat yang sangat baik bagi tubuh, apalagi bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan. Salah satu cara mengolah chia adalah menjadikannya menjadi pudding warna-warni yang menarik. Meskipun memiliki tampilan yang menggoda dengan warna-warna yang cerah tak membuat pudding satu ini terkontaminasi dengan pewarna buatan pabrik. Pasalnya pewarna pudding chia ini menggunakan pewarna alami yang semuanya berasal dari buah-buahan. Jadi tetap enak dan menyehatkan.

15. Granola

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Granola

photo via instagram.com/weangreen

Meskipun warnanya tak secerah makanan lainnya, namun granola merupakan salah satu makanan warna-warni yang menyehatkan. Granola sendiri adalah makanan yang terdiri dari oat, kacang-kacangan, buah-buahan kering, dan juga bisa ditambahkan dengan minyak, madu atau pemanis lainnya. Setiap granola bisa mengandung bahan yang berbeda-beda, sehingga juga membuatnya mempunyai nilai gizi yang berbeda. Beberapa mungkin memiliki kandungan gula, lemak, kalori, atau protein yang lebih banyak, tergantung dari bahannya.

Namun, kandungan utama dari granola adalah oat dan kacang-kacangan, sehingga membuat granola mengandung serat yang tinggi. Serat yang tinggi dalam granola ini membuat granola bermanfaat untuk melancarkan pencernaan, mencegah sembelit, membantu mengontrol kadar gula darah, membantu menurunkan kadar kolesterol, dan membuat kamu kenyang lebih lama.

16. Snack bars

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Snack-bars

photo via instagram.com/sunsol_muesli

Pengen ngemil sehat, nggak perlu beli cemilan sehat atau snack bars yang mahal di minimarket, kamu juga bisa membuat snack sehatmu sendiri bahkan kamu bisa mengkreasikannya menjadi snack bars yang berwarna-warni. Kamu bisa mengganti granola dengan oatmel sebagai dasarnya, kemudian layeri dengan adonan pasta
kacang mete yang diberi warna ungu dari blueberry, warna putih dari coklat putih dan warna pink dari raspberries. Meskipun berwarna-warni, namun snack satu ini tetap sehat dan aman dimakan untuk pengganjal perut.

17. Vegan pancakes

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Vegan-pancakes

photo via instagram.com/mrs_kitchen_fairy

Siapa sih yang nggak tergoda jika dihadapkan dengan pancakes berwarna lucu seperti diatas, apalagi dengan topping buah yang menggiurkan. Tapi melihat warnanya yang cerah, pasti banyak yang berpikiran kalau warna dressing sausnya menggunakan pewarna buatan. Tenang guys, pasalnya dressing saus berwarna biru pada pancake tersebut terbuat dari blueberry. Tak hanya itu, adonan pancakenya pun gluten-free dan sugar free, jadi aman buat kamu yang diet dan juga bagi penderita diabetes.

18. Sushi doughnut

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Sushi-doughnut

photo via instagram.com/meltingeats

Sebagian orang menyukai rasa lezat dan segar dari sushi, namun pernahkah kamu mencoba donat sushi yang memiliki tampilan yang berwarna-warni? Sushi satu ini dibuat menyerupai bentuk donat dengan toping yang ditata sedemikian rupa sehingga membuatnya terlihat cantik. Ada warna orange dari ikan salmon, hijay dari alpukat dan warna-warna lainnya yang didapat dari bahan-bahan alami yang segar.

19. Rujak buah

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Rujak-buah

photo via instagram.com/bandungfoodsociety

Nah kalau makanan satu ini tentu kalian semua sudah tahu. Yup rujak buah yang biasanya terdiri dari berbagai macam warna buah membuat makanan satu ini memiliki warna yang beragam dan menarik untuk dilihat. Selain warnanya yang menarik, rasanyapun sangat menyegarkan meskipun ada rasa pedas. Kalau soal kesehatan, jangan diragukan lagi, kandungan gizinya tergantung dengan buah yang kamu gunakan. Semakin tinggi kandungan vitamin pada buah yang kamu gunakan untuk bahan rujak maka semakin kaya juga manfaatnya pada kesehatan kalian. Hanya saja hindari bumbu rujak yang terlalu pedas agar tidak mengganggu pencernaan kalian.

20. Vegan riceball

Aneka-Makanan-Warna-Warni-Yang-Ternyata-Baik-Untuk-Kesehatan-Vegan-riceball

photo via instagram.com/chinamisakamoto/

Nah satu lagi guys, makanan warna-warni yang sehat untuk dimakan adalah vegan riceball. Hampir mirip seperti onigiri, Vegan riceball juga merupakan nasi yang dibentuk seperti bola yang kemudian dibungkus dengan sayuran dan biji-bijian yang menyehatkan, seperti wijen, quinoa dan lain-lain. Selain penampilan yang menarik, makanan satu ini juga sangat menyehatkan dan cocok buat kamu yang vegetarian.

Nah itulah beberapa makanan warna-warni yang ternyata baik untuk kesehatan dan aman dikonsumsi untuk kamu yang lagi diet. Dari 20 daftar makanan warna-warni sehat diatas, mana nih yang ingin kamu coba?


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *