Aplikasi Dan Situs Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri, Gratis!

Dibuat oleh blogunik

Idul Fitri atau Lebaran tahun 2020 dan 2021 ini bisa dikatakan jauh berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Ketika Idul Fitri dan Lebaran datang biasanya kita mengunjungi sanak keluarga atau saudara. Tapi karena pandemi Covid-19 yang menyerang Indonesia, acara berkumpul keluarga pun harus di tunda entah sampai kapan, karena pemerintah melarang warganya untuk mudik. Sedih sudah pasti ia, kapan lagi kita bisa berkumpul bersama lagi?

Meskipun di masa yang sulit ini kita tidak bisa berkumpul bersama keluarga, kita masih bisa saling bersilaturahmi dengan memanfaatkan teknologi yang ada dengan hanya menggunakan smartphone. Setiap orang pastinya memiliki smartphone, nah dengan smartphone ini kita bisa mengirimi kartu ucapan digital untuk saudara dan keluarga hanya dengan menggunakan aplikasi atau situs web.

Dizaman yang serba canggih ini, kartu ucapan tidak lagi berbentuk seperti yang biasanya. Sekarang kita bisa membuatnya dalam bentuk digital dengan bantuan aplikasi. Kemudahan ini tentunya juga dapat mengirit biaya jika kita membeli kartu ucapan yang biasanya dijual di toko-toko. Selain itu, jangkauan kartu ucapan digital ini juga lebih luas nantinya kita bisa membagikannya lewat beberapa aplikasi chatting dan media sosial. Bagaimana praktis bukan?

Nah, buat kamu yang ingin memberikan kartu ucapan Idul Fitri ke saudara atau keluarga. Berikut ini ada beberapa aplikasi dan situs pembuat kartu ucapan Idul Fitri yang bisa kamu gunakan

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

1. Adobe Spark

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Pertama-tama cobalah menggunakan aplikasi dari Adobe Spark, aplikasi ini bisa kamu unduh lewat PlayStore yang ada di smartphonemu. Dengan aplikasi ini mulailah dalam hitungan menit untuk membuat kartu ucapan-mu sendiri.

Pilih gambar, tambahkan teks dan pilih filter yang kamu sukai untuk menambah kesan menarik pada kartu ucapanmu. Jika sudah selesai kamu bisa mengunduhkan kemudian sebarkan ke saudara atau keluargamu, bisa juga kalian menyebarkannya melalui akun media sosial.

2. Canva

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Canva adalah platform desain grafis yang dapat digunakan untuk membuat desain presentasi, poster, desain media sosial dan lainnya. Aplikasi ini memiliki dua jenis layanan yaitu berbayar dan gratis.

Buatlah kartu ucapan yang penuh warna dan menarik dengan aplikasi ini. Pada aplikasi ini tersedia juga menu khusus “Eid Al-Fitr Card” sehingga kamu bisa memilih tempalate yang kamu sukai.

Dengan menggunakan aplikasi ini, membuat kartu ucapan pun menjadi semakin mudah. Namun sayangnya ada beberapa objek dan templates berbayar di aplikasi ini.

Selain itu, Canva juga memiliki versi web yang bisa kamu kunjungi.

3. Fotor

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Selain Canva terdapat juga aplikasi Fotor, aplikasi ini sudah dilengkapi dengan template yang beragam sehingga tidak perlu bingung lagi ketika membuat kartu ucapan.

Selain template, aplikasi ini juga menyediakan beberapa tools yang bisa kamu gunakan untuk mendesain kartu ucapanmu sendiri sesuai dengan keinginanmu.

Setelah desain kartumu sudah selesai, kamu bisa langsung mengunduhnya dan membagikannya.

4. Invitation Card Maker

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Buat kalian yang pemula dalam soal mendesain tak perlu khawatir, karena dengan menggunakan aplikasi ini hasil desainmu tidak akan kalah jauh. Aplikasi ini telah menyediakan beragam tema yang bisa kamu pilih.

Pilih saja template yang kamu inginkan kemudian tambahkan teks yang ingin kamu sampaikan pada kartu ucapan Idul Fitri. Taraaa……kartu ucapanmu pun sudah jadi dan siap di sebarkan ke keluarga serta kerabatmu.

5. Muslim Cards Pro: Eid & Ramadan 2020

 Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Membuat kartu ucapan Idul Fitri sendiri untuk teman dan keluarga pastinya sangat menyenangkan. Dengan aplikasi ini buatlah desain kartun ucapan kamu sendiri dan berikan selamat kepada teman, keluarga dan kerabatmu ketika Idul Fitri atau Lebaran.

Aplikasi ini memiliki template ucapan Idul Fitri yang beragam, kamu dapat memilih salah satunya dan menulis pesan ucapanmu. Kamu juga dapat mengubah font, warna dan ukuran di kartu ucapanmu.

6. Over

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Buat desain dan edit segala hal secara cepat serta mudah dengan menggunakan aplikasi satu ini. Aplikasi ini memiliki beragam pilihan template, font dan alat edit yang sangat mudah digunakan. Gunakan juga filter serta efek untuk membuat kartu ucapan kamu lebih menarik lagi.

Selain dapat digunakan untuk membuat kartu ucapan, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membuat logo, flyer, poster dan lainnya.

7. Postagram

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Postagram merupakan aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk membuat kartu pos, selamat ulang tahun, selamat tahun baru hingga Idul Fitri.

Aplikasi ini juga memungkinkan kamu untuk menambahkan foto dari galeri media social atau kamera langsung. Yang menarik dari aplikasi inni, kita bisa mengirimnya langsung ke alamat tujuan.

8. PicsArt

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Siapa yang tidak mengenal aplikasi satu ini yaitu PicsArt. Aplikasi ini memiliki beragam tools yang bisa kamu gunakan untuk mendesain kartu ucapan Idul Fitri.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa memilih latar belakang kartu ucapan dengan foto keluarga atau warna. Kemudian tambahkan teks ucapan yang ingin kamu sampaikan.

Selain itu, kamu juga dapat menambahkan beberapa ornamen khas Lebaran untuk mempercantik tampilan.

9. TouchNote: Cards & Gifts – TouchNote Ltd

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Kirimlah kartu ucapan berkualitas dengan bantuan aplikasi satu ini. Di aplikasi ini kamu bisa menggunakan kartu ucapan yang telah tersedia atau gunakan foto pribadimu. Kemudian tambahkan teks Selamat Hari Raya Idul Fitri.

Tak lupa tambahkan filter khusus seperti filter foto, stiker hingga prangko. Selamat mencoba!

10. Unfold

Aplikasi Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via play.google.com

Aplikasi satu ini cukup populer dikalangan anak muda, karena memiliki banyak template gratis yang pastinya banyak disukai. Tapi ada juga beberapa template yang berbayar.

Meskipun begitu template yang gratis masih bisa kamu gunakan untuk kartu ucapan karena memiliki desain yang beragam. Pilih template dari koleksi seperti Film dan Scrapbook. Gunakan teks canggih dengan font yang memiliki beragam gaya.

Tak lupa tambahkan filter foto, tekstur dan latar belakang. Setelah itu bagikan ke Instagram, WhatsApp, Facebook dan lainnya.

Situs Web Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

1. Greetings Island

Situs Web Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via greetingsisland.com

Greetings Island merupakan salah satu situs pembuat kartu ucapan yang bisa kamu gunakan ketika ingin membuat kartu ucapan Idul Fitri. Situs ini memiliki beragam kategori mulai dari pesta, ulang tahun, pernikahan, kelahiran dan lainnya.

Pilihan template disini juga cukup banyak dan kemungkinan kamu akan bingung memilih yang mana. Ketika kamu sudah menemukan yang tepat, lanjut ke proses editing selanjutnya dimana kamu bisa memasukan kata-kata di dalamnya. Disini kamu juga bisa mengubah warna, font, font size serta tata letak.

Pokoknya situs satu ini harus kamu coba gunakan.

2. Punchbowl

Situs Web Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via punchbowl.com

Layanan undangan online berbasis web dan situs kartu ucapan digital ini bisa kamu pertimbangkan untuk membuat kartu ucapan Idul Fitri. Situs greeting card ini memiliki berbagai macam kategori salah satunya Ramadan.

Pilihan template Ramadan-nya memang tidak terlalu banyak tapi tidak masalah, yang penting isi dari kartu ucapannya. Ketika kamu sudah memilih template yang diinginkan maka kamu akan dibawa ke tampilan desain kartu, disini pada bagian inside kamu bisa menuliskan kata-kata yang ingin disampaikan untuk sahabat atau keluarga.

Sama seperti situs web lainnya, Punchbowl ini juga dilengkapi dengan tools seperti font style, font size, spasi, perataan dan warna teks. Situs ini juga dilengkapi dengan amplop yang logo, stamp serta backgroundnya dapat dirubah.

3. PosterMyWall

Situs Web Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via postermywall.com

PosterMyWall adalah sebuah situs pembuatan kartu ucapan yang sangat mudah digunakan. Setidaknya terdapat kurang lebih 170.000 template untuk media sosial, web dan cetak. Di situs ini kamu bisa menggabungkan antara gambar, video dan musik secara bersamaan.

Selain itu, kamu juga dapat menambahkan elemen-elemen menarik tentang Idul Fitri. Kreasikan kartu ucapan Idul Fitrimu semenarik mungkin dengan dukungan beberapa tools yang akan membantu.

Simpan kartu kemudian bagikan ke saudara atau keluarga terdekatmu.

4. Smilebox

Situs Web Pembuat Kartu Ucapan Idul Fitri

photo via smilebox.com

Situs pembuat kartu ucapan selanjutnya yang harus kamu coba gunakan yaitu Smilebox. Pada situs ini setidaknya terdapat kurang lebih 1000 desain yang ditawarkan. Namun untuk menggunakan situs ini kamu harus login terlebih dahulu, tenang saja situs ini gratis kok meskipun terdapat pilihan berbayarnya juga.

Setelah itu mulailah berkreasi dengan kartu ucapanmu. Ada yang menarik dari situs satu ini dimana kartu ucapannya dibuat seperti video yang lengkap dengan musiknya. Kamu juga dapat menambahkan foto, musik dan spesial effect lainnya yang telah disediakan pada template tersebut.

Akhir Kata

Itulah beberapa aplikasi dan situs pembuat kartu ucapan Idul Fitri gratis yang bisa kamu gunakan. Meskipun kamu tidak bisa berkumpul bersama keluarga dan kerabat lainnya, setidaknya kamu masih bisa memberikan kartu ucapan kepada mereka.