Guide Care Menggunakan Bane Mobile Legend

Dibuat oleh blogunik

Bane merupakan salah satu hero tipe fighter dalam game mobile legend. Dimana hero ini memiliki damage yang cukup besar, ditambah skill support yang dimilikinya. Untuk itu bisa dibilang hero ini memiliki kemampuan yang komplit. Untuk memaksimalkan kemampuan sang bajak laut ini, ada baiknya kalian mengetahui dengan baik cara menggunakan hero yang satu ini. Berikut ini adalah guide, tips dan trik menggunakan hero Bane.

Latar Belakang

photo via : i.ytimg.com

Bertahun – tahun yang lalu ada seorang kapten bajak laut yang sangat hebat. Kapten itu bernama Bane. Bane terus mengililingi lautan dan samudera dengan kapal legendarisnya yang bernama The Black Pearl.

Saking hebat dan terkenalnya, bahkan penghuni laut paling mengerikan saja menjuluki Bane dengan sebutan Lord of the Sevens Seas. Sebutan yang sangat hebat bagi seorang penjelajah laut seperti Bane. Sudah banyak peperangan dan badai yang diterjang oleh Bane. Bane kemudian hancur ditelan laut dan legenda dia masih membenak di antara orang banyak.

Saat ini Bane yang terkubur dilautan lepas bangkit kembali dan tersadar dari tidurnya yang cukup lama. Dia bangkit dengan keadaan yang tidak biasa. Tubuhnya yang terkena kutukan bangkit kembali dengan menyisakan tengkorak hidup serta baju yang telah compang-camping.

Dia kembali kelautan bebas bersama kapal legendaris miliknya yakni Black Pearl. Dia mulai mencari kembali ketenarannya dan memberitahu kemunculannya kepada para penghuni laut. Dia akan mengambil kembali rezimnya yang telah lama hilang. Jadi berisaplah!

Skill Bane Mobile Legends

photo via : www.futuregamereleases.com

Skill Pasif Bane : Shark Bite

Setiap 6 detik sekali, serangan basic Bane akan meningkat 40%-70% dan mendapatkan serangan tambahan sebesar 100% serta efek slow ke musuh.

Skill 1 Bane : Crab Claw Cannon

Bane akan mengeluarkan sebuah tembakan ke arah musuh dan menghasilkan 375/400/425/450/475/500 damage fisik. Musuh yang ada di dekatnya akan menerima 50%/55%/60%/65%/70%/75% damage. Selain itu terdapat efek slow sebesar 60% dan pengurangan Armor sebanyak 15%/18%/21%/24%/27%/30% selama 2 detik.

Skill 2 Bane : Rum

Bane akan mengeluarkan sebuah rum yang bisa mengisi darah musuh sebanyak 680/960/1240/1520/1800/2080 point.

Skill Ultimate Bane : Air Assault

Bane akan mengeluarkan sebuah kapal perang di udara. Kapal tersebut akan menyerang 2 musuh sekaligus dengan damage 115/150/185 di sepanjang jalannya. Selain itu Turret musuh juga akan menerima 30% damage

Build Item Bane

photo via : mobile-legends.net

Untuk menggunakan Bane memang agak sedikit tricky. Jika kalian salah dalam menggunakan build item menggunakan Bane jadi malah bumereng dimana kalian menjadi bulan-bulanan tim lawan. Untuk itu berikut ini adalah build item yang pas digunakan untuk Bane.

  • Blade of the 7 Seas
  • Swift Boots
  • Berseker’s Fury
  • Immortality
  • Malefic Roar
  • Blade of Despair

Guide Cara menggunakan Bane

Meskipun tergolong sebagai hero fighter, Bane memiliki tugas penting yakni sebagai war starter. Yakni hero yang berfungsi untuk memulai war. Saat war terjadi, jangan pernah lupa untuk menggunakan skill 2 (Rum) yang kalian miliki karena dapat menambah jumlah HP tim kalian saat sedang menghadapi banyak musuh.

Setelah skill 2 aktif, selanjutnya gunakan skil ulti atau skill 3 kalian. Dengan skill ini mampu membuat musuh jadi kocar kacir tanpa arah. Dengan skill pasif yang dimiliki oleh bane, membuat hero ini memiliki damage yang cukup besar. Jadi kalian tidak perlu takut untuk melawan musu 1 lawan 1.

Selain untuk membuka war, Bane juga baik digunakan sebagai hero pusher yakni dengan menggunakan skill 3 miliknya. Karena skill 3 yang ia miliki selain menyerang musuh hero dengan baik, skill 3 Bane ini juga mampu menyerang tower dengan damage yang tidak kalah besar dibandingkan damage yang ia hasilkan untuk menyeraj hero yang ada disekitarnya.