Marc Marquez Kalahkan Quartararo, Hasil Lengkap MotoGP San Marino 2019

Dibuat oleh blogunik

Setelah beberapa pekan lalu, Marc Marquez dikalahkan oleh pebalap Suzuki, Alex Rins di MotoGP Inggris, kali ini Marquez kembali meraih kejayaannya dengan memenangi podium teratas MotoGP San Marino pada Minggu 15 September 2019.

Balapan yang diselenggarkan di Misano World Circuit Marco Simoncelli ini berlangsung dalam 27 putaran, Marquez sukses mengungguli Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha).

Pertandingan yang seru telah terlihat dari awal pertandingan, Maverick Vinales menempati posisi terdepan sejak awal pertandingan, namun langsung tergeser oleh ganasnya permainan Quartararo. Bukan hanya disalip oleh Quartararo, Vinales juga pasrah ketiga dirinya juga di salip oleh Marquez yang mencoba mengejar Quartararo.

Akhirnya terjadi adegan saling salip dari kedua pembalap papan atas tersebut. Marquez terus memperlihatkan kecepatannya yang mengagumkan, terlihat dimana pembalap dari Repsol Honda ini berulang kali mencetak lap tercepat.

photo via twitter.com/MotoGP

Sejak lap ke-8, Marc Marquez terus menunggu momen untuk menyalip, terutama di tikungan pendek. Namun hingga putaran ke-15, Quartararo pun masih nyaman di posisi terdepan, tetapi juga dibuntuti Marquez yang menempel ketat di urutan kedua. 10 lap terakhir, Marquez terus mendekati posisi Quartararo yang belum goyah di posisi pertama.

Setelah menunggu momen tepat, Marquez sempat menyalip Quartararo saat straight di lap terakhir. Sempat salip menyalip, akhirnya usaha Marquez berhasil, dan menjuarai MotoGP San Marino 2019.

photo via twitter.com/MotoGP

Posisi ketiga sendiri diamankan Vinales, diikuti Valentino Rossi dan Franco Morbidelli. Andrea Dovizioso yang juara di MotoGP San Marino tahun lalu, finish posisi ke-6.

Bagi Marquez, hasil MotoGP ini adalah kemenangan ketujuhnya sepanjang MotoGP 2019 dan semakin mengukuhkan posisinya sebagai pemuncak klasemen dengan 275 point.

Hasil Lengkap MotoGP San Marino 2019

1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)

2 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)*

3 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)

4 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1)

5 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)

6 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP19)

7 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16)

8 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)*

9 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19)

10 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP19)

11 Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16)

12 Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)

13 Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP18)

14 Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V)

15 Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16)

16 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)*

17 Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18)

18 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

Gagal Finish

Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)

Michele Pirro ITA Ducati Team (GP19)

Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)*


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *