16 Masker Mata Yang Bagus Untuk Mengatasi Mata Panda dan Kantung Mata

Dibuat oleh blogunik

Memiliki lingkaran di mata atau yang biasa disebut dengan mata panda tentunya dapat mengganggu penampilanmu terutama bagi wanita. Selain karena akan terlihat wajah terlihat pucat, mata panda juga dapat menurunkan tingkat kepercayaan diri wanita. Maka dari itu, diperlukan masker untuk menghilangkan mata panda. Di pasaran ada banyak sekali masker mata yang memberikan efek yang bagus untuk mata. Berikut ini daftar masker mata yang bagus dan ampuh

1. Bioaqua Eye Mask Hydra Nourish

Masker Mata Yang Bagus - Bioaqua Eye Mask Hydra Nourish

Photo via aliexpress.com

Bioaqua Eye Mask Hydra Nourish adalah salah satu masker mata yang bagus dan ampuh. Masker ini memiliki kemasan yang lucu dan bermanfaat untuk mencerahkan area mata. Selain itu masker mata ini juga dapat melembabkan area sekitar mata.

2. Cle De Peau Vitality Enhancing Eye Mask

Masker Mata Yang Bagus - Cle De Peau Vitality Enhancing Eye Mask

Photo via cledepeaubeaute.com

Cle De Peau Vitality Enhancing Eye Mask adalah masker mata yang bagus. Masker ini memiliki kualitas yang baik dalam hal mengatasi permasalahan pada area mata. Dengan menggunakan masker mata ini area disekitar matamu akan tampak lebih cerah dan berkilau.

3. Collagen Crystal Eye Mask

Masker Mata Yang Bagus - Collagen Crystal Eye Mask

Photo via blibli.com

Collagen Crystal Eye Mask adalah masker matar yang mampu mengatasi kantung mata. Selain dapat mengatasi kantung mata, masker mata ini juga dapat mengurangi keriput halus dibawah mata. Masker mata ini berbentuk gel sehingga mudah diaplikasikan di daerah mata.

4. Deck Out Women Eyelid Patch

Masker Mata Yang Bagus - Deck Out Women Eyelid Patch

Photo via amazon.com

Deck Out Women Eyelid Patch adalah masker mata terbaik dan ampuh mengurangi kantong mata. Selain itu, masker ini juga mampu mengurangi keriput halus di sekitar area mata. Tak hanya itu saja, produk ini juga mampu mengurangi lingkaran hitam, mengencangkan dan melembabkan kulit bawah mata.

5. Etude House Collagen Eye Patch

Masker Mata Yang Bagus - Etude House Collagen Eye Patch

Photo via priceprice.com

Etude House Collagen Eye Patch adalah salah satu produk masker mata yang berasal dari Korea Selatan. Dimana masker mata ini memiliki kolagen sebagai kandungan utama yang dikenal dapat merevitalisasi kulit hingga tampak lebih kencang dan cerah.

6. Estee Lauder Advanced Night Repair Concentrated Recovery Eye Mask

Masker Mata Yang Bagus - Estee Lauder Advanced Night Repair

Photo via esteelauder.com

Estee Lauder Advanced Night Repair Concentrated Recovery Eye Mask adalah salah satu merk masker mata yang cocok digunakan untuk wanita yang berusia 40 tahun ke atas. Masker mata satu ini menggunakan formula dan teknologi Advanced Night Repair. Dimana formulanyaa itu mampu mengurangi tanda-tanda penuaan di kulit.

7. Holika Holika Spot Band Eye Zone Patch

Masker Mata Yang Bagus - Holika Holika Spot Band Eye Zone Patch

Photo via holikaholika.co.id

Holika Holika Spot Band Eye Zone Patch adalah masker mata yang bagus dan ampuh. Dimana masker mata ini mengandung niacinamide dan adenosine yang mampu melawan dark circle. Selain itu, produk ini juga mengandung coenzyme Q10 dan boripyrin untuk mengurangi kerutan di area sekitar mata.

8. Heimish Hydrogel Eye Patch

Masker Mata Yang Bagus - Heimish Hydrogel Eye Patch

Photo via parapara.easy.co

Satu lagi masker mata yang bisa kamu gunakan untuk area sekitar matamu yaitu Heimish Hydrogel Eye Patch. Produk satu ini memiliki kandungan allantoin dan ekstrak Centella asiatica yang dapat meringankan efek iritasi pada kulit. Selain itu, produk ini juga mengandung castor oil dan rose water yang dapat memberikan kelembapan ekstra pada kulit. Masker mata ini juga sangat cocok digunakan untuk kulit sensitif karena bebas paraben dan dimethicone.

9. Images Golden Osmanthus Nourishing Eye Mask

Masker Mata Yang Bagus - Images Golden Osmanthus Nourishing Eye Mask

Photo via shopee.co.id

Images Golden Osmanthus Nourishing Eye Mask adalah produk masker mata yang mengandung emas dan ekstrak osmanthus yang ampuh untuk menyegarkan mata. Produk ini juha dapat melembabkan mata dan mampu menghilangkan area hitam pada mata. Selain itu dengan menggunakan produk ini, area sekitar matamu juha akan halus dan cerah.

10. Laneige Eye Sleeping Mask

Masker Mata Yang Bagus - Laneige Eye Sleeping Mask

Photo via sephora.com

Buat yang menyukai produk kecantikan Korea Selatan tentunya tahu dengan brand satu ini yaitu Laneige. Brand satu ini dikenal memiliki produk masker mata yang diberi nama Laneige Eye Sleeping Mask. Laneige Eye Sleeping Mask ini menggunakan teknologi Eye Moisture Wrap agar hydro ion dan bahan aktifnya dapat menyerap ke dalam kulit. Produk ini juga dilengkapi dengan aplikator cermaic ball yang dapat berputar 180 derajat untuk memijat area di sekitar mata. Dengan menggunakan produk ini area sekitar mata kamu akan segar, lembab dan bebas dari dark circle.

11. L’Occitane en Provence Reine Blanche Illuminating Eye Care & Mask

Masker Mata Yang Bagus - L'Occitane en Provence Reine Blanche Illuminating Eye Care & Mask

Photo via soco.id

L’Occitane en Provence Reine Blanche Illuminating Eye Care & Mask adalah salah satu masker mata yang bagus dan ampuh untuk mengatasi masalah di sekitar mata. Produk ini mengandung ekstrak meadowsweet dan white mulberry yang membantu mencerahkan warna kulit kamu. Selain itu masker mata ini juga memiliki formula gel yang ringan di kulit, kamu juga bisa menggunakannya sebagai krim.

12. Nature Republic Snail Solution Hydrogel Eye Patch

Masker Mata Yang Bagus - Nature Republic Snail Solution Hydrogel Eye Patch

Photo via shopee.co.id

Brand satu ini memang sudah cukup populer di Indonesia dimana produk ini dikenal dengan smoothing aloe vera-nya. Selain memiliki smoothing aloe vera, brand ini juga memiliki masker mata yang bernama Nature Republic Snail Solution Hydrogel Eye Patch. Produk ini memiliki kandungan snail secretion filtrate yang dapat melembabkan kulit secara mendalam. Selain itu produk ini juga mampu membantu menutrisi kulit dan mencegah munculnya lingkaran hitam.

13. Peace Out Puffy Eyes

Masker Mata Yang Bagus - Peace Out Puffy Eyes

Photo via peaceoutskincare.com

Peace Out Puffy Eyes adalah salah satu masker mata yang bagus dimana produk ini termasuk rekomendasi masker mata terbaik. Produk ini dapat memberikan kesegaran di sekitar area mata dan dapat mengurangi lingkaran hitam pada mata atau yang biasa disebut mata panda.

14. Qiansoto Cucumber Eye Patch Mask

Masker Mata Yang Bagus - Qiansoto Cucumber Eye Patch Mask

Photo via shopee.co.id

Qiansoto Cucumber Eye Patch Mask adalah masker mata yang mengandung ekstrak mentimun yang dapat menyegarkan mata sembap. Produk ini juga memiliki ekstrak aloe vera dan memiliki kandungan vitamin A, B2 dan C untuk menutrisi kulit.

15. SK II Eye Mask

Masker Mata Yang Bagus - SK II Eye Mask

Photo via bukalapak.com

SK II Eye Mask adalah salah satu produk dari brand SKII, dimana produk masker mata ini mampu mengatasi masalah pada area sekitar mata. Masker mata ini dapat mengencangkan daerah kantung mata dan menutrisinya. Tak hanya itu saja, produk ini juga dapat mengatasi mata panda, mengurangi garis halus dan mencerahkan kulit kusam disekitar mata.

16. The Body Shop Drops of Youth Bouncy Eye Mask

Masker Mata Yang Bagus - The Body Shop Drops of Youth Bouncy Eye Mask

Photo via naheed.pk

Merk kecantikan ini memang sudah sangat populer di Indonesia, salah satu produknya yang patut dicoba adalah The Body Shop Drops of Youth Bouncy Eye Mask. Produk masker mata ini memiliki tekstur yang unik yaitu ketika diaduk bentuknya akan kembali semula, hal ini karena produk ini memiliki teknologi memory shape. Produk ini memiliki perpaduan ekstrak edelweiss, criste marine dan sea holly yang dapat membantu mengurangi garis-garis halus.

Itulah beberapa rekomendasi masker mata yang bagus dan ampuh untuk mengatasi masalah-masalah pada area mata. Untuk mendapatkan manfaatnya tentunya kamu harus menggunakannya secara teratur.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *