Sulit Tidur Di Malam Hari? Ini Solusi dan Cara Mengatasinya

Dibuat oleh blogunik

BlogUnik.com – Sulit tidur atau insomnia merupakan suatu kondisi dimana seseorang kesulitan tidur, sering terbangun di waktu tidur atau bangun lebih cepat dan tidak bisa melanjutkan tidur lagi. Padahal setiap orang setidaknya membutuhkan waktu tidur sebanyak 7 -8 jam sehari.

Kondisi ini sering terjadi di zaman sekarang, tapi tak bisa juga dianggap sepele karena dapat mempengaruhi kesehatan. Bahkan jika terjadi dalam jangka panjang, kondisi ini dapat memicu munculnya masalah kesehatan. Kualitas tidur yang buruk akibat dari insomnia juga dapat mempengaruhi fisik maupun mental seseorang.

Penyebab dari sulit tidur di malam hari ini cukup beragam seperti stres yang dialami seseorang sehingga mempengaruhi kualitas dan kuantitas tidurnya. Ketika stress pikiran akan tetap aktif pada malam hari sehingga membuat seseorang sulit tidur. Jadwal yang padat juga dapat membuat seseorang mengalami insomnia. Ketika sibuk bekerja hingga larut malam, maka jam tidur juga akan terganggu.

Penyebab sulit tidur lainnya juga dapat disebabkan akibat dari kebiasaan tidur yang buruk, dimana banyaknya aktivitas sebelum tidur, bekerja, makan dan menonton di tempat tidur juga dapat membuatmu sulit tidur. Makan terlalu banyak sebelum tidur juga menjadi salah satu penyebab terjadinya insomnia. Memang tidak salah mengkonsumsi camilan ringan sebelum tidur, hanya saja jangan terlalu banyak karena dapat menimbulkan rasa tidak nyaman ketika berbaring.

Setelah kamu mengetahui penyebabnya, berikut ini cara mengatasi susah tidur yang bisa kamu lakukan

1. Relaksasi

Cara Mengatasinya Sulit Tidur Di Malam Hari

photo via spektrum.de

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi sulit tidur yaitu relaksasi. Kegiatan ini bisa berupa yoga atau pilates, aktivitas ini dapat memberikan rasa tenang dan nyaman sehingga ketika malam hari kamu bisa tidur dengan lelap. Relaksasi lainnya yang bisa kamu coba yaitu mandi air hangat atau membaca buku.

2. Terus Berpikir Positif

Meskipun kamu lagi dilanda masalah, cobalah untuk berpikir positif. Dengan berpikir positif kamu bisa lebih tenang, jika pikiran tenang kamu juga akan mudah terlelap di malam hari.

3. Mengkonsumsi Makanan Sehat

Cara Mengatasinya Sulit Tidur Di Malam Hari

photo via diariolibre.com

Mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi juga dapat membantu mengatasi sulit tidur di malam hari. Hindarilah makanan yang berlemak jenuh tinggi dan karbohidrat kompleks pada malam hari. Karena makanan tersebut dapat membuat sistem pencernaan bekerja sehingga tubuh sulit untuk beristirahat. Jika rasa lapar menyerang di malam hari, akan lebih baik kamu mengkonsumsi makanan ringan seperti biskuit tawar atau yogurt.

4. Hindari Minuman Mengandung Alkohol dan Kafein

Cara mengatasi sulit tidur selanjutnya yaitu hindari mengkonsumsi minuman yang mengandung alkohol dan kafein sebelum tidur. Minuman tersebut dapat membuat tubuh menjadi sulit beristirahat dan akan membuatmu terjaga hingga larut malam. Sebagai gantinya, kamu dapat mengkonsumsi susu hangat dan air putih untuk mengatasi susah tidur.

5. Tidak Merokok Menjelang Tidur

Cara Mengatasinya Sulit Tidur Di Malam Hari

photo via mysightnotts.org

Merokok menjelang tidur juga dapat menyebabkan seseorang sulit tidur. Di dalam rokok terdapat kandungan nikotin yang membuat seseorang sulit tidur. Maka dari itu hindari merokok ketika akan tidur di malam hari.

6. Mengantisipasi Perubahan Jam Tidur Ketika Kerja atau Berpergian

Ketika kita berpergian ke tempat dengan zona waktu yang berbeda, ternyata ini dapat menyebabkan gangguan ritme sirkadian. Ritme Sirkadian adalah mekanisme alami tubuh untuk mengatur jadwal tidur dan bangun, metabolisme dan suhu tubuh. Jika sistem ini terganggu, tubuh pun berpeluang mengalami gangguan tidur. Untuk mencegah hal ini, ada baiknya kamu mengatur kegiatan sehari-hari dan usahakan tidur serta bangun dijam yang sama setiap harinya.

7. Membuat Kamar Tidur Terasa Nyaman

Cara Mengatasinya Sulit Tidur Di Malam Hari

photo via shoppedonline.com

Agar kamu tidur lebih cepat, buatlah suasana kamar tidur menjadi senyaman mungkin. Kamu bisa mematikan lampu atau membatasi penerangan dan atur suhu kamar sesejuk mungkin. Selain itu, pemilihan bantal serta kasur yang nyaman juga dapat mendukungmu untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik. Tak hanya itu saja, kamu juga bisa menerapkan sleep hygiene, dimana kamu memisahkan kamar dengan area belajar, bekerja hingga arena menonton TV.

8. Menerapkan Gaya Hidup Sehat

Cara mengatasi sulit tidur selanjuntya yaitu menerapkan gaya hidup sehat. Pola hidup yang sehat bisa kamu lakukan mulai dari mengatur asupan makanan, mengurangi stres dan berolahraga secara rutin setidaknya 30 menit setiap hari.

9. Batasi Waktu Tidur Siang

Cara Mengatasinya Sulit Tidur Di Malam Hari

photo via adelaideclub.com

Buat sebagian orang, tidur di siang hari dapat menyegarkan tubuh setelah beraktivitas. Tapi disisi lain, tidur siang juga dapat membuat seseorang menjadi lebih susah tidur di malam hari. Jika kamu sangat lelah dan ingin tidur siang sejenak untuk mengembalikan energi yang hilang, usahakan untuk tidur siang selama 10 – 20 menit saja dan sebelum jam 3 sore.

10. Batasi Penggunaan Gadget Di Malam Hari

Menggunakan gadget di malam hari memang tidak bisa dihindari sebab ketika malam hari kita sudah lepas dari berbagai aktivitas yang melelahkan. Tapi tahukah kamu jika menggunakan gadget di malam hari dapat membuatmu sulit tidur? Hal ini disebabkan dari sinar dari alat elektronik yang dapat menyebabkan terganggunya produksi melatonin yaitu hormon yang membantu kamu tertidur. Maka dari itu sebisa mungkin ketika sudah menunjukkan waktu tidur hindari penggunaan gadget.

11. Mendengarkan Musik Yang Membuat Rileks

Cara Mengatasinya Sulit Tidur Di Malam Hari

photo via today.line.me

Mendengarkan musik yang rileks juga dapat membuatmu terlelap lebih cepat, namun juga dapat membuat tidurmu menjadi lebih berkualitas. Kegiatan ini dapat juga digunakan untuk meredakan gangguan tidur kronis seperti insomnia. Cobalah untuk mulai menyetel musik 45 menit sebelum waktunya tidur. Pilihlah musik yang bisa membantu tidur, musik-musik tersebut kini sudah banyak tersedia dalam aplikasi maupun aplikasi streaming lainnya.

12. Tidur dan Bangun Di Waktu Yang Sama Setiap Hari

Banyak sekali orang-orang menebus jam tidurnya yang terlewat di hari kerja dengan tidur berlebih di akhir pekan. Padahal kebiasaan ini justru dapat membuat jadwal tidur alami tubuh terganggu, bahkan cara ini akan semakin memperburuk kondisi susah tidur. Untuk mengatasinya, usahakan untuk selalu tidur dan bangun di waktu yang sama setiap harinya tidak terkecuali di hari libur. Hal ini dapat membantu tubuh agar terbiasa dengan ritme tidur yang konsisten sehingga kamu akan lebih mudah tidur.

 

Itulah berbagai cara mengatasi sulit tidur di malam hari. Jika kamu sudah menerapkan cara-cara diatas namun tidak juga berhasil mengatasinya sebaiknya berkonsultasi dengan dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.