Daftar Lagu Indonesia Yang Sering Diputar Di Stasiun Radio Saat Ini

Dibuat oleh blogunik

Berbicara tentang dunia permusikkan Indonesia pastinya tidak akan pernah ada habisnya, setiap bulannya selalu ada saja lagu-lagu terbaru maupun penyanyi baru yang bermunculan dan mengeluarkan sebuah single ataupun album. Meskipun kebanyakan orang-orang lebih sering mendengarkan lagu-lagu barat namun lagu Indonesia sebenarnya tidak kalah bagusnya juga dari lagu barat. Lagu Indonesia sendiri memiliki lirik lagu yang mendalam dan didukung dengan alunan musik yang indah, hal inilah yang membuat orang-orang tertarik untuk mendengarkannya apalagi jika orang tersebut mengalami kisah yang sama dengan lirik lagu tersebut. Karena memiliki lirik yang mendalam dan lantunan musik yang indah banyak orang-orang me-request lagu tersebut di stasiun radio-radio. Nah, kira-kira lagu Indonesia apa saja yang sering di putar di radio? Berikut ini daftar lagu Indonesia yang sering diputar di stasiun radio

1. Andmesh Kamaleng – Hanya Rindu

Lagu Hanya Rindu milik Andmesh Kamaleng ini merupakan salah satu lagu yang paling sering diputar di radio. Bagaimana tidak, lagu yang berjudul “Hanya Rindu” ini memiliki arti lirik yang menyentuh dan membuat siapa saja yang mendengarkannya terbawa suasana. Selain itu, lagu ini ternyata diciptakan sendiri oleh Andmesh khusus untuk mendiang ibunya yang telah tiada. Ia berharap lagu ini bisa mengobati rasa rindu dirinya terhadap almarhum ibu tercinta.

2. Afgan, Isyana Sarasvati, Rendi Pandugo – Lagu Cinta

Semua orang tentunya pastinya pernah mendengar lagu milik Dewa 19 yang berjudul “Lagu Cinta”, kali ini lagu ini diaransemen ulang sejumlah penyanyi terkenal seperti Afgan, Isyana Sarasvati dan Rendy Pandugo. Tentunya lagu ini bernuansa berbeda ketika dinyanyikan oleh mereka dan lagu ini tetap mempertahankan lagu aslinya hanya menambahkan sentuhan musik terkini.

3. Marion Jola dan Rizky Febian – Tak Ingin Pisah Lagi

Lagu Indonesia selanjutnya yang sering diputar di radio yaitu lagu yang berjudul “Tak Ingin Pisah Lagi”, lagu ini dinyanyikan oleh penyanyi ternama dan banyak digemari oleh anak muda yaitu Marion Jola dan Rizky Febian. Lagu ini sukses membuat siapa saja yang mendengarnya terhanyut, bagaimana tidak lagu ini memiliki lirik lagu yang mendalam dan dipadukan dengan suara seksi milik Marion Jola dan suara khas Rizky Febian menjadikan lagu ini sangat enak didengarkan.

4. Jaz – Katakan

Siapa sih yang tidak mengenal penyanyi yang berasal dari Brunei Darussalam ini yaitu Jaz. Jaz membuktikan konsisteni bermusiknya dengan mengeluarkan single baru yang berjudul “Katakan”. Lagu yang berjudul Katakan ini ia kerjakan bersama Bembong Rifqy yang kerap menjadi penyanyi latar Jaz. Di lagu yang berjudul “Katakan” ini Jaz seolah mengajak para pendengar untuk mengungkapkan isi hati dan apa yang mereka rasakan pada orang lain.

5. Stephanie Poetri – I Love You 3000

Tentu saja nama penyanyi satu ini sudah tidak asing lagi yaitu Stephanie Poetri, Stephanie sendiri merupakan anak dari salah satu 3 Diva Indonesia yaitu Titi Dj. Buah jatuh tak jauh dari pohonnya, begitulah pepatah mengatakan sebab Stephanie sendiri mewarisi sang ibunda yang memang terkenal memiliki suara yang bagus. Kali ini Stephanie merilis sebuah single “I Love You 3000” dimana lagu ini terinspirasi dari film “Avengers : Endgame”. Siapa yang menyangka, lagu tersebut mendapatkan respon positif dari para pendengarnya dan video klipnya bisa kalian saksikan atas.

6. Maudy Ayunda – Kamu dan Kenangan

Artis cantik satu ini memang memiliki segudang bakat selain berakting Maudy Ayunda juga pantai bernyanyi, buktinya ia dipercayai untuk mengisi sebuah soundtrack film berjudul “Habibie Ainun3” dengan judul lagu “Kamu dan Kenangan”. Lagu ini memiliki lirik yang mendalam dan membuat siapa saja yang mendengarnya terharu. “Tak ada yang lebih pedih, daripada kehilangan dirimu, Cintaku tak mungkin beralih, sampai mati hanya cinta padamu”

7. Virzha – Tak Seterang Biasa

Nama Virzha mulai dikenal banyak orang sejak mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Dimana baru-baru ini ia merilis sebuah album yang berjudul “Kedua”, di albumnya ini ia membawakan banyak cerita dalam hidupnya dan hampir semua lagunya ini merupakan kisah hidupnya sendiri. Salah satu lagunya yaitu berjudul “Tak Seterang Biasa” dimana lagu ini sering sekali kita dengarkan di radio-radio dan memang lagunya enak di dengarkan.

8. Noah – Wanitaku

Lagu yang dinyanyikan oleh Noah dan berjudul “Wanitaku” ini sempat menjadi perbincangan karena penasaran siapa sosok dibalik lagu “Wanitaku” yang dibuat oleh Ariel Noah dan Pongky Barata ini. Menariknya lagu ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar, lagu ini memerlukan waktu 3 tahun dalam pengerjaannya. Meskipun begitu, lagu yang diciptakan oleh Ariel ini memang selalu sukses.

9. Raisa – Kembali

Setelah rehat pasca melahirkan, penyanyi cantik satu ini yaitu Raisa kembali ke dunia permusikan dengan merilis sebuah lagu yang berjudul “Kembali”. Lagu ini ditulisnya sendiri bersama Mikha Angelo dimana lagu ini mengungkapkan rasa rindu seseorang terhadap orang terdekatnya yang berubah dan mengingginkan sosok lamanya kembali.

10. Virgoun – Selamat

Virgoun merupakan vokalis dari grup band Last Child dimana ia meluncurkan sebuah singel duet bersama Audy dan menyanyikan lagu berjudul “Selamat (Selamat Tinggal). Lagu ini menceritakan sebuah perpisahan dimana perpisahan ini berujung kebahagiaan diantara kedua belah pihak. “Andai dulu ku paksakan terus bersama mu, Belum tentu kisah kita berdua berakhir bahagia, Kisah yang mendewasakan kita berdua, Meski lewat luka”

 

Itulah beberapa lagu Indonesia yang sering diputar di stasiun radio, memang jika di dengarkan kebanyakan lirik Indonesia memiliki arti yang dalam sehingga membuat para pendengarnya terbawa suasana dan ingin mendengarnya terus-menerus.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *