Rekomendasi Sheet Mask Terbaik Agar Kulit Wajah Terlihat Fresh Dan Cerah
Saat ini penggunaan sheet mask dinilai lebih praktis dan dapat digunakan kapan pun. Karenanya, banyak brand kecantikan yang menawarkan produk sheet mask terbaik untuk membuat kulit wajah lebih sehat, cerah dan nampak segar.
Sheet mask sendiri adalah masker wajah berbentuk lembaran yang biasanya terbuat dari kertas atau pulp kelapa. Kemudian lembaran ini ditambahkan berbagai macam kandungan seperti vitamin, serum, mineral yang baik untuk kesehatan kulit wajah. Sheet mask ini hanya dapat digunakan satu kali saja, setelah didiamkan selama 15 hingga 20 menit di wajah. Selain itu, setelah menggunakannya kamu tidak perlu membilasnya lagi.
Mau tahu sheet mask mana saja yang bagus untuk merawat kecantikan kulit wajah mu? Simak ulasan Blog Unik berikut ini.
Daftar Isi
19 Rekomendasi Merk Sheet Mask Terbaik
1. Bioaqua Natural Nourishing Moisturizing Facial Mask Honey
Photo via vames.asia
Bioaqua Natural Nourishing Moisturizing Facial Mask adalah salah satu sheet mask terbaik. Dimana salah satu variannya yaitu honey dapat membuat kulit tak lagi kering. Produk ini dilengkapi dengan madu yang akan menutrisi dan memberi kelembapan hingga lapisan kulit terdalam. Dengan pemakaian teratur maka kulit wajahmu akan terlihat lebih segar.
2. Bioaqua Cute Animal Face Masks
Photo via shopee.co.id
Sheet mask satu ini berbeda dari yang lainnya karena kamu akan merasakan seperti menggunakan topeng bukan masker. Produk ini dapat digunakan buat kalian yang bermasalah dengan tekstur kulit. Salah satu variannya yaitu Addict Dog dilengkapi dengan formula yang akan mengembalikan kesehatan kulit. Selain itu, Bioaqua Cute Animal Face Masks juga dapat menutrisi kulit dan mendapatkan kelembapan yang bertahan lama.
3. Celebon Collagen Essence Mask
Photo via elevenia.co.id
Celebon Collagen Essence Mask adalah salah satu sheet mask yang menawarkan berbagai macam varian, salah satunya green tea. Selain sangat nyaman di kulit, kandungannya seperti vitamin E, kolagen dan ekstrak teh hijau juga dapat menutrisi dan mencerahkan kulit. Tak hanya itu saja, produk ini juga dapat meningkatkan imunitas sel kulit dan mencegah penuaan. Cocok nih buat kamu yang ingin terlihat awet muda.
4. Emina Masquerade Face Mask
Photo via shopee.co.id
Sheet mask satu ini berasal dari merk lokal yaitu Emina, dimana sheet mask-nya memiliki berbagai macam varian. Salah satu varian yang bisa kamu coba adalah varian rice. Dimana varian ini mampu memberikan efek kulit wajah lebih cerah dan terhidrasi. Lembaran mask-nya juga menampung essence yang tergolong cair dan takarannya pas. Sehingga saat digunakan ke wajah hanya sedikit essence saja yang menetes.
5. Etude House 0.2 Therapy Air Mask
Photo via etudehouse.com
Tak hanya dikenal memiliki produk make up saja, Etude House juga dikenal memiliki produk sheet mask. Etude House 0.2 Therapy Air Mask ini bisa kamu pilih untuk kalian yang memiliki jenis kulit sensitif dan kurang cocok dengan sheet mask. Karena produk ini bebas dari tujuh bahan aditif yang biasanya ditemukan dalam komposisi sheet mask seperti pewangi, silicon oil dan mineral oil. Dalam formula Etude House 0.2 Therapy Air Mask terdapat natural essence oil sebagai kandungan pelembap yang ramah untuk kulit sensitif.
6. Garnier Serum Mask Hydra Bomb Green Tea
Photo via garnier.co.id
Garnier Serum Mask Hydra Bomb Green Tea adalah salah satu sheet mask terbaik yang bisa kamu pilih. Produk ini bisa langsung kamu gunakan tanpa perlu mengaplikasikan serum atau toner sebelumnya. Produk ini diperkaya dengan serum yang bekerja menutrisi kulit secara menyeluruh. Selain itu, kelembapan ektra juga diterima kulit berkat hyaluronic acid dalam presentase yang cukup tinggi. Garnier Serum Mask Hydra Bomb Green Tea dapat menyegarkan dan menyeimbangkan kadar minyak di kulit wajah. Tak hanya itu sheet mask ini juga dapat memperbaiki wajah yang sedang jerawat dan berutusan.
7. Garnier Serum Mask Hydra Bomb Light Complete Lemon
Photo via garnier.co.id
Sheet mask dari Gariner ini diklaim setara dengan menggunakan serum wajah selama satu minggu. Garnier Serum Mask Hydra Bomb Light Complete Lemon ini memiliki kandungan yang diperkaya dengan ekstrak lemon dan vitamin C sehingga pas untuk mengatasi kulit yang kusam. Setelah rutin menggunakannya, kulit akan tampak lebih cerah dan bintik-bintik hitam pun tersamarkan.
8. Garnier Black Serum Mask Pure Charcoal Black Rice
Photo via garnier.co.id
Buat kalian yang sering berpanas-panas tentunya kulit wajah akan menjadi lebih gelap. Untuk itu kamu bisa mencoba Garnier Black Serum Mask Pure Charcoal Black Rice. Sheet mask ini diklaim mampu meratakan warna kulit. Dengan kandungan charcoal masker ini bekerja seperti magnet yang akan menyerap kotoran hingga ke pori-pori. Dengan penggunaan rutin wajah akan terlihat lebih bersih dan sehat dengan kandungan black rice extract.
9. Innisfree My Real Squeeze Mask
Photo via shopee.co.id
Innisfree My Real Squeeze Mask adalah salah satu sheet mask terbaik dari brand Korea Selatan. Produk ini terbuat dari eucalyptus dalam bentuk tipis dan transparan. Meskipun tipis produk yang 100% cellulose sheet alami ini tidak mudah robek. Lembaran sheet mask ini juga tergolong ringan serta mudah melekat pada kulit wajah. Selain itu, Innisfree My Real Squeeze Mask diproses dengan metode cold brew squeeze menjadikan nutrisi yang terkandung cepat meresap ke dalam kulit. Tak hanya itu saja sheet mask ini dilengkapi dengan formula jeju green complex untuk memastikan kulit lembap secara menyeluruh.
10. Mentholatum Beauty Mask
Photo via lazada.co.id
Sheet mask ini memanfaatkan dua kandungan aktif berupa pemutih alpha arbutin dan antioksidan vitamin C yang bekerja sama melindungi kulit serta meningkatkan cerah alami kulit dengan menekan produksi melanin. Mentholatum Beauty Mask ini bisa kamu coba gunakan untuk kalian yang mengalami masalah kulit kusam.
11. Mediheal Teatree Care Solution Essential Mask EX
Photo via shopee.co.id
Mediheal Teatree Care Solution Essential Mask EX adalah salah satu sheet mask terbaik. Sheet mask ini dapat membantu menenangkan kulit dan meredakan stres pada kulit yang kelelahan. Kandungan yang terdapat dalam sheet mask ini yaitu tea tree leaf oil, portulaca oleracea extract dan pine needle. Selain dapat meredakan kulit yang mengalami iritasi, sheet mask ini juga menawarkan efek soothing tanpa rasa lengket saat digunakan.
12. Nature Republic Real Nature Mask Sheet Rose
Photo via jd.id
Merk satu ini tak hanya dikenal memiliki produk soothing gel saja, namun juga memiliki produk sheet mask. Sheet mask dari Nature Republic ini memiliki berbagai macam varian salah satunya yaitu Rose. Nature Republic Real Nature Mask Sheet Rose ini memiliki kandungan yang berguna untuk membuat kulit tampak lebih mempesona tanpa kehilangan kesehatannya. Selain itu formulanya juga ideal untuk berbagai kondisi kulit mulai dari kulit kering, normal, berminyak serta kombinasi. Varian bunga mawar ini juga mampu memberikan tampilan kulit cerah dan mulus serta mampu meratakan tekstur dan warna kulit.
13. Nature Republic Real Nature Tea Tree Mask Sheet
Photo via shopee.co.id
Selain memiliki varian rose, Nature Republic mask sheet juga memiliki varian tea tree. Dimana varian ini direkomendasikan untuk kalian yang sedang bermasalah dengan jerawat. Produk ini dilengkapi dengan kandungan tea tree extract yang manfaatnya untuk mengatasi jerawat. Selain itu, sheet mask ini juga akan menenangkan, menutrisi dan membuat kulit lebih terhidrasi.
14. Nature Republic Real Nature Aloe Moisture Daily Masksheet
Photo via shopee.co.id
Produk sheet mask satu ini bisa dikatakan berbeda dari sheet mask pada umumnya karena sheet mask ini dikemas seperti tisu basah. Sheet mask ini bisa dikatakan lebih praktis karena mudah diambil serta harganya juga lebih ekonomis. Untuk kandungannya sendiri, sheet mask ini mengandung aloe vera extract sebagai kandungan utama yang berfungsi menenangkan kulit. Buat kalian yang memiliki kulit yang mudah mengalami iritasi atau kemerahan produk sheet mask ini bisa kamu coba.
15. Naruko Tea Tree Shine Control & Blemish Clear Mask
Photo via shopee.co.id
Naruko Tea Tree Shine Control & Blemish Clear Mask adalah salah satu sheet mask terbaik. Sheet mask ini efektif dalam menyerap minyak berlebih karena mengandung karbon aktif. Selain itu, jerawat, komedo dan kulit kusam akibat tumpukan kotoran dan sebum akan teratasi dengan sheet mask ini. Produk ini mengandung tea tree extract yang akan menyeimbangkan kadar minyak pada kulit wajah sehingga debu dan kotoran tidak mudah menempel. Sheet mask ini juga bebas kandungan paraben dan telah lulus uji dermatologi sehingga dapat digunakan untuk kulit sensitif.
16. Innisfree Skin Clinic Mask BHA
Photo via beautyhub.co.ke
Sheet mask satu ini berasal dari Innisfree yang merupakan brand dari Korea Selatan. Sheet mask ini mengandung BHA, dimana kandungannya ini mampu mengangkat sel-sel kulit agar kulit wajah terlihat lebih sehat dan bebas noda. Buat kalian yang memiliki kulit sensitif tak perlu khawatir karena sheet mask ini dibuat dengan bahan-bahan alami dan lembarannya terasa lembut serta nyaman karena terbuat dari 100% kapas asli.
17. Innisfree Skin Clinic Mask Collagen
Photo via shopee.co.id
Innisfree Skin Clinic Mask adalah sheet mask yang memiliki kandungan kolagen yang akan mengembalikan elastisitas kulit. Buat kalian yang bermasalah dengan kulit kendur akibat bertambahnya usia, produk ini cocok untuk kalian. Selain itu, sheet mask ini juga akan menjaga kelembapan kulit sehingga mencegah timbulnya keriput.
18. Pond’s Instabright Tone Up Milk Mask
Photo via femaledaily.com
Berikutnya ada Pond’s Instabright Tone Up Milk Mask. Sheet mask ini memanfaatkan kebaikan milk essence dan vitamin C untuk memberikan efek memutihkan kulit sehabis perawatan. Selain itu, lembaran sheet mask ini tidak stretchable namun tetap nyaman dan menempel sempurna di kulit hingga essencenya habis terserap.
19. SK-II Facial Treatment Mask
Photo via tokopedia.com
SK-II Facial Treatment Mask adalah sheet mask terbaik berkualitas premium yang dapat membuat kulit wajah bercahaya dan sebening kristal. Kunci utama dari produk ini adalah PiteraTM yang hanya ditemukan pada rangkaian produk perawatan SK-II. SK-II Facial Treatment Mask juga dapat membuat kulit wajah terasa lembap dan cerah berseri. Lembaran sheet masknya juga sangat nyaman digunakan di kulit wajah.
Itulah beberapa rekomendasi sheet mask terbaik agar kulit wajah terlihat fresh dan cerah. Baik produk lokal maupun luar saling berlomba-lomba menawarkan produk terbaiknya. Pilihlah sheet mask yang cocok dengan wajahmu dan tekstur yang kamu sukai serta untuk mendapatkan hasil yang maksimal gunakanlah secara rutin.