Wajib Tahu! Ini Lho 15 Jenis Buah Berry Beserta Manfaatnya
Guys, ada berapa macam buah berry sih yang kalian ketahui selain strawberry, blueberry ataupun blackberry? Pasti masih banyak diantara kalian yang belum mengetahui kalau ada begitu banyak jenis buah berry yang memiliki manfaat untuk kesehatan. Bahkan buah anggur pun ternyata merupakan salah satu dari kelompok buah berry lho!
Kelompok buah berry sendiri adalah salah satu jenis buah paling menyehatkan yang dapat kamu makan kapan saja. Beberapa jenis buah berry mengandung sumber vitamin dan antioksidan yang sangat tinggi. Buah berry memiliki rasa yang manis dan sedikit asam, namun sangat menyegarkan. Selain dimakan langsung, biasanya buah berry diolah menjadi selai, minuman, atau pelengkap makanan ringan.
Buah berry biasanya berbentuk kecil, bulat, dan memiliki berbagai macam warna seperti merah, ungu, biru hingga hitam. Sebenarnya, ada banyak sekali jenis buah berry yang tumbuh di seluruh dunia, namun hanya beberapa jenis berry yang aman untuk dimakan. Berapa bahkan mengandung racun yang bisa berakibat fatal jika dikonsumsi.
Meskipun begitu, sebagain besar buah berry menyimpan banyak manfaat besar untuk kesehatan. Salah satu manfaat buah berry dikarenakan adanya antioksidan yang tinggi dalam buah berry, yang berguna untuk menjaga kesehatan kulit dan sendi, serta mencegah penyakit darah tinggi (hipertensi).
Nah untuk itu, kali ini Blog Unik akan membahas tentang jenis-jenis buah berry yang aman dikonsumsi dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Berikut ulasannya!
1. Strawberry
photo via almanac.com
Jenis buah berry pertama adalah strawberry. Tentunya kalian sudah nggak asing lagi dengan jenis buah berry satu ini sebab strawberry adalah jenis buah berry yang paling umum dan mudah didapatkan di pasaran. Buah berry satu ini memiliki rasa yang sedikit asam, manis dan segar. Strawberry yang identik dengan warna merah ini kaya akan vitamin C. Selain itu, stroberi juga memiliki asam folat, serat, dan antioksidan.
Manfaat strawberry
Manfaat buah strawberry untuk kesehatan sangatlah banyak. Karena mengandung asam folat, serat, dan antioksidan buah berry satu ini mampu mengurangi faktor risiko penyakit jantung, mengurangi efek peradangan, membantu menurunkan tekanan darah tinggi dan kolesterol, membantu mengelola gula darah, dan melawan efek penuaan pada otak.
Manfaat buah strawberry jug sangat baik untuk kecantikan kulit karena mengandung antioksidan yang tinggi sebagai agen anti-ageing dan merawat kesehatan kulit. Manfaat buah stroberi selanjutnya adalah untuk diet sehat karena dalam satu takar penyajian stroberi hanya mengandung 46 gram kalori serta dapat melancarkan metabolisme tubuh.
2. Blueberry
photo via trendnewsweb.com
Jenis buah berry selanjutnya adalah blueberry. Sama halnya dengan stroberi, jenis buah berry ini mungkin sudah tidak asing lagi ditelinga, mata dan lidah kalian. Sesuai dengan namanya, buah berry ini memiliki warna yang khas yaitu wara biru tua yang nyaris hitam jika dilihat dari luarnya. Warna pekat tersebut berasal dari senyawa kuat yang disebut anthocyanin.
Blueberry kaya akan antioksidan dan juga memiliki air dan serat sehingga dapat mengenyangkan tanpa merusak program diet yang kamu jalankan. Kandungan lain dari blueberry adalah vitamin C, vitamin K, dan zat mangan.
Manfaat blueberry
Blueberry memiliki berbegai manfaat kesehatan untuk tubuh jika dikonsumsi dengan tepat. Dengan kandungan antioksidan yang tinggi, blueberry mampu membantu mencegah penyakit seperti kanker, penyakit jantung, dan demensia. Selain itu, blueberry juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
3. Blackberry
photo via crocus.co.uk
Sesuai namanya, blackberry adalah jenis buah berry yang berwarna hitam ketika matang. Rasa buah berry satu ini cenderung pahit dan tajam. Blackberry mengandung sejumlah vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh, di antaranya kalsium, kalium, dan vitamin C. Selain itu, setiap 230 gram blakcberry mengandung 7 gram serat dan 60 kalori. Artinya, makan blackberry akan membuat Anda kenyang lebih lama tanpa harus takut kalap makan saat waktu makan tiba.
Selain itu, blackberry juga terkenal akan kandungan zat polyphenols yang sangat tinggi.
Manfaat blackberry
Memiliki kandungan polyphenols yang tinggi, blackberry dapat membantu mengurangi peradangan serta menurunkan risiko penyakit jantung dan kanker. Serat yang terdapat dalam buah blackberry juga dapat membantu sistem pencernaan untuk memecah gula dengan baik. Dengan mengkonsumsi blackberry secara rutin, kadar gula darah dalam tubuh akan tetap stabil dan terhindar dari risiko penyakit diabetes tipe 2.
Antioksidan pada blackberry yang cukup tinggi juga sangat membantu dalam meregenerasi kulit, menyembuhkan luka lebih cepat, mencegah berbagai penyakit kulit, serta sangat potensial untuk melawan radikal bebas.
4. Raspberry/arbai
photo via safirevapes.co.uk
Raspberry juga dikenal dengan nama arbai. Jenis buah berry ini memiliki rasa yang manis dan asam. Berbeda dengan jenis berry lainnya, buah raspberry memiliki rongga pada bagian tengah setelah diambil tangkainya. Jenis berry ini lebih banyak mengandung serat dari pada gula dan karbohidrat, karenanya sering disarankan sebagai menu pelengkap saat berdiet. Raspberry juga kaya akan berbagai jenis polyphenol, zat yang efektif mengurangi resiko terkena penyakit metabolik, atau penyakit yang menyerang proses pembentukan energi di dalam tubuh.
Terdapat dua jenis raspberry yaitu raspberry merah dan raspberry hitam. Meskipun di Indonesia masih cukup sulit menemukan Raspberry, namun buah berry satu ini memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan.
Manfaat raspberry
Manfaat raspberry untuk kesehatan tubuh adalah membantu sel-sel tubuh dalam melawan stres oksidatif. Stres oksidatif sendiri adalah kondisi kesehatan terkait dengan risiko kanker, penyakit jantung, dan risiko diabetes. Buah raspberry juga bermanfaat untuk memelihara kesehatan kulit karena mengandung antioksidan yang tinggi. Antioksidan ini berguna sebagai anti penuaan, menambah produksi kolagen, serta melindungi kulit dari bahaya radikal bebas yang terpapar dari sinar UV.
5. Mulberry/murbei
photo via theknobblyplate.co.uk
Buah mulberry atau yang biasa disebut dengan murbei adalah salah satu jenis buah berry yang cukup umum ditemukan di Indonesia. Buah ini memiliki warna merah gelap dan biasanya berwarna hitam saat sudah matang. Mulberry atau murbei ini memiliki rasa yang sangat manis saat sudah matang. Karena rasanya yang manis ini, membuat buah berry satu ini sering diolah menjadi sirup ataupun selai. Raspberry juga mengandung banyak nutrisi baik seperti vitamin C, K, dan zat besi. Selain itu, mulberry juga memiliki kandungan anthocyanin yang banyak manfaatnya bagi kesehatan sebagai antioxidant.
Manfaat mulberry
Buah dengan ukuran kecil ini memiliki segudang manfaat bagi kesehatan diantaranya baik untuk oenderita anemia. Pasalnya mulberry memiliki kandungan zat besi di dalamnya, zat besi mampu untuk membentuk sel darah merah sehingga jika kamu makan buah ini kamu tidak akan kekurangan sel darah merah. Mulberry juga mengandung vitamin A yang baik untuk kesehatan mata. Memiliki kandungan antioksidan yang tinggi juga membuat mulberry berguna untuk menangkal radikal bebas yang dapat memicu tanda-tanda penuaan. Vitamin C pada mulberry juga berguna untuk meningkatkan imun pada tubuh.
6. Blackcurrant
photo via florihana.com
Selama ini mungkin kita lebih sering menemukan blackcurrant dalam bentuk yang sudah dikeringkan di pasaran. Meski sudah dikeringkan, ternyata blackcurrant tetap memiliki kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan lho. Blackcurrant sendiri memiliki rasa yang sedikit asam serta menyegarkan.
Blackcurrant mengandung tinggi kalium, kalsium, vitamin C, dan serat. Kandungan kalorinya pun tak jauh berbeda dengan raspberry, yaitu 60 kalori untuk setiap 230 gram blackcurrant. Selain itu, blackcurrant juga mengandung banyak antioksidan dan antosianin.
Manfaat blackcurrant
Manfaat kesehatan blackcurrant sendiri adalah untuk meningkatkan kekebalan tubuh, melancarkan aliran darah, memelihara kesehatan ginjal, mata dan usus. Buah blackcurrent juga berkhasiat untuk mengatasi kondisi kulit kering, gatal, dan sensitif. Mengandung banyak antioksidan dan antosianin juga membuat blackcurrant sangat baik untuk membantu meningkatkan sistem imun tubuh, meredakan sakit tenggorokan dan gejala flu.
7. Goji Berry
photo via incredibleseeds.ca
Mungkin kalian sudah sering mendengar tentang buah berry satu ini namun belum pernah mencicipinya. Goji berry sering dimanfaatkan untuk kecantikan Namun, lebih dari itu ternyata buah goji berry memberi manfaat pada kesehatan.
Identik dengan warna merah, buah goji berry mempunyai rasa yang manis. Biasanya buah ini dimakan langsung atau dibuat sebagai jus atau teh herbal. Atau, goji berry juga bisa diambil sarinya, dibuat menjadi serbuk dan tablet. Selama ini goji berry sering dijual dalam bentuk yang sudah dikeringkan.
Goji berry mengandung banyak nutrisi, antara lain vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin C, zat besi, selenium, kalium, seng, dan tembaga. Selain itu, ternyata goji berry juga mengandung antioksidan tinggi yang spesifik, yang disebut dengan Lycium barbarum polysaccharides. Antioksidan ini dapat melindungi tubuh dari kerusakan sel akibat radikal bebas, sehingga dapat meningkatkan kesehatan kamu secara keseluruhan.
Manfaat goji berry
Kaya akan kandungan nutrisi, goji berry memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh seperti meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu menurunkan berat badan karena memiliki kandungan serat yang tinggi. Goji berry juga memiliki indeks glikemik rendah, sehingga pelepasan gula ke dalam aliran darah terjadi lebih lambat setelah kamu memakan goji berry.
Buah goji berry dapat membantu menurunkan kadar gula darah, mengurangi resistensi insulin, meningkatkan toleransi gula, dan memperbaiki sel yang membantu memproduksi insulin. Kandungan antioksidan yang tinggi pada goji berry juga dapat membantu dalam mencegah pertumbuhan sel kanker. Tak sampai disitu, goji berry juga mampu menghambat tanda penuaan. Kandungan antioksidan yang terdapat dalam goji berry (terutama zeaxanthin) dapat mencegah kerusakan sel kolagen di kulit akibat radikal bebas, sehingga dapat membantu kamu dalam menunda proses penuaan.
8. Cranberry
photo via ebay.com.au
Jenis berry selanjutnya yang memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh adalah cranberry. Buah berry yang memiliki ukuran kecil dan berwarna merah ini memiliki rasa yang asam karena itu jarang ada orang yang mengkonsumsinya secara langsung. Biasanya produk olahan cranberry mengandung banyak gula tambahan atau minyak sayuran. Meskipun asam, buah cranberry banyak kandungan nutrisi alami. Cranberry mengandung vitamin C, serat, mangan dan kaya akan antioksidan dan polifenol.
Manfaat cranberry
Manfaat cranberry yang paling besar adalah untuk mengatasi infeksi saluran kemih. Cranberry memiliki agen untuk mencegah bakteri E. coli agar tidak menempel di saluran kemih yang menyebabkan infeksi. Jus cranberry juga bermanfaat untuk mengatasi kolesterol, menjaga kadar gula darah, serta menangani stres oksidatif.
9. Anggur
photo via economictimes.indiatimes.com
Mungkin banyak diantara kalian yang tidak mengetahui kalau ternyata anggur adalah salah satu jenis dari berry. Anggur memiliki banyak warna seperti warna merah, hijau dan hitam. Buah ini memiliki rasa asam, manis dan berair segingga membuat buah ini digemari banyak orang. Anggur adalah satu-satunya buah dalam keluarga berry yang menghasilkan fruktosa alami dan glukosa sehingga mudah dicerna serta banyak memberikan energi. Nutrisi dalam anggur hanya bisa di dapat saat kondisi masak. Anggur juga kaya antioksidan. Selain itu, mengkonsumsi buah anggur dalam jumlah yang tepat juga dapat memenuhi kalori, serat, vitamin C, vitamin K hingga zat polifenol yang baik untuk tubuh.
Manfaat anggur
Selain karena rasanya yang nikmat, anggur juga menjadi favorit banyak orang karena memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Beberapa diantaranya adalah mencegah penyakit kronis seperti penyakit jantung, menjaga kolesterol, menurunkan kadar gula darah, serta mencegah perkembangan sel kanker. Manfaat buah berry ini juga bagus untuk kesehatan mata, otak, dan tulang.
10. Acai Berry
photo via rusellsophia10.wordpress.com
Di Indonesia, Acai berry mungkin bukan jenis buah yang populer sebab berry ini banyak tumbuh didaerah Brazil. Buah ini berasal dari jenis pohon palem yang tumbuh di Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Acai berry berwarna biru keunguan, dan ukurannya kurang lebih sama dengan blueberry yang besar. Acai berry dapat dikonsumsi mentah, dijus, atau dibuat ke dalam ekstrak pil. Kadang, buah ini juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan pewarna pada es krim atau agar-agar. Acai berry merupakan sumber antioksidan dan antosianin yang sangat tinggi bahkan 10 kali lebih banyak dari kandungan antioksidan pada blueberries.
Manfaat acai berry
Antioksidan dalam berry ini terbukti efektif melawan proses penuaan dan mempercepat regenerasi sel kulit. Sedangkan antosianin sangat baik untuk kesehatan jantung dan juga menyetabilkan kadar kolestrol dalam tubuh.
11. Elderberry
photo via incredibleseeds.ca
Elderberry merupakan salah satu jenis buah berry yang namanya tidak sepopuler strawberry, blueberry atau raspberry. Bentuknya sekilas mirip dengan blackcurrant ataupun blueberry. Dan akan berwarna hitam saat matang. Rasa asli dari elderberry cenderung asam dan sedikit pahit. Elderberry kaya akan vitamin A, vitamin B, vitamin C, flavonoid, dan asam amino.
Manfaat elderberry
Seringkali elderberry dimanfaatkan sebagai antioksidan, menurunkan kolesterol, meningkatkan penglihatan, menguatkan sistem imun, memperbaiki kesehatan jantung dan tentu saja untuk batuk, pilek, flu. Uniknya berry ini memiliki kandungan zat anti viral yang lebih tinggi dari pada berry jenis lain sehingga baik untuk mencegah penularan penyakit ringan yang disebabkan oleh virus, seperti flu.
12. Gooseberry
photo via veseys.com
Gooseberry merupakan buah berbentuk kecil bulat yang tumbuh di daratan Eropa, saat ini sudah dapat ditemui di Asia Tenggara. Buahnya berbentuk bulat mirip dengan anggur, namun pada ujung buah terdapat seperti tungkai. Sementara daunnya melebar mirip dengan kipas namun berukuran kecil. Gooseberry yang sudah matang ditandai dengan warnanya yang mulai berubah menjadi kuning dan merah, bisa dimakan langsung atau dibuat manisan. Rasanya yang juicy, asam-asam manis dengan sedikit rasa pahit, buah yang multiguna ini bisa dimakan langsung, untuk salad, atau dijadikan pie, sorbet, dan es krim.
Gooseberry memiliki kandungan nutrisi yang sangat menakjubkan di dalamnya, dengan mengandung banyak serat dan enzim actinidin mengkonsumsi gooseberry dapat menjaga tubuh dalam kondisi tetap sehat. Kandungan Vitamin dari buah gooseberry adalah Vitamin A, C, E, K dan B6 terpisah dari vitamin ini ada juga banyak mineral lain yang ada di gooseberry yang menjadikannya salah satu makanan terpenting yang harus ditambahkan dalam daftar makanan harian kamu.
Manfaat gooseberry
Buah berry yang mengandung kalori rendah ini, juga memiliki phytochemical fenolik terutama flavon, dan antosianin. Kedua zat tersebut bermanfaat untuk melawan kanker, mencegah penuaan dini dan penyakit saraf. Gooseberry juga kaya vitamin C dapat menjaga kekebalan tubuh. Selain itu, buah ini juga kaya akan mineral yang cukup seperti tembaga, kalsium, mangan, magnesium dan kalsium.
Mengkonsumsi gooseberry juga bisa mencegah sembelit karena mengandung serat, serta mengobati anemia karena mengandung zat besi. Antioksidan dalam gooseberry mampu mencegah terjadinya gangguan kesehatan mata, Alzheimer hingga kanker. Menariknya buah goosberry juga merupakan bahan alami yang bagus untuk kesehatan kulit kepala. Penggunaan masker dari bubuk goosberry maupun buah segarnya dipercaya bagus untuk memperkuat akar rambut dan menghilangkan ketombe beserta rasa gatal di kepala.
13. Bilberry
photo via amazon.com
Jika dilihat dari bentuknya, bilberry sekilas mirip dengan blueberry. Perbedaan utamanya terletak pada ujung buah. Buah bilberry tidak memiliki bentuk mahkota di ujungnya dan memiliki diameter yang lebih kecil, yaitu sekitar 5 sampai 8 milimeter. Buah berry satu ini memiliki rasa sedikit asam dengan warna buah biru kehitaman dengan daging buah merah atau ungu. Dalam takaran yang tepat, buah berry satu ini dapat memberikan pasokan kaloru yang cukup bagi tubuh, kalsium, dan kaya akan vitamin C.
Manfaat Bilbery
Vitamin C yang dikandung dalan bilberry berguna sebagai antioksidan yang dapat membantu menjaga sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Bilberry juga telah digunakan sebagai obat yang cukup efektif untuk mengobati masalah sirkulasi akibat insufisiensi vena kronis dan masalah pada mata yang diakibatkan diabetes atau tekanan darah tinggi.
Beberapa orang menggunakan bilberry untuk kondisi jantung dan pembuluh darah termasuk pengerasan arteri (aterosklerosis), varises, penurunan aliran darah di pembuluh darah, dan nyeri dada. Buah bilberry juga digunakan untuk sindrom kelelahan kronis, wasir atau ambeien, diabetes, osteoarthritis, encok, infeksi kulit, gangguan pencernaan, penyakit ginjal, dan infeksi saluran kemih (ISK).
14. Boysenberry
photo via jacksonandperkins.com
Boysenberry merupakan jenis berry budidaya yang masih belum banyak dikenal. Bentuknya mirip dengan arbai dan akan berwarna merah gelap kehitaman saat matang. Berry ini banyak di kembangbiakkan di California dan Oregon. Buah berry satu ini memiliki rasa yang manis dan tajam.
Manfaat boysenberry
Boysenberry adalah makanan bergizi tinggi yang mengandung beberapa vitamin dan mineral penting. Mereka adalah buah kaya anti-oksidan, yang membantu mencegah kerusakan sel dan meningkatkan pertumbuhan sel baru. Boysenberry juga mengandung banyak serat yang membantu pencernaan yang baik dan pergerakan usus halus. Berry ini juga kaya akan kalium, folat dan nutrisi penting lainnya yang penting untuk perkembangan neurologis. Boysenberry Vitamin seperti C membantu dalam memerangi infeksi dengan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
15. Lingonberry/cowberry/foxberry/redberry
photo via digitalbotanics.blogspot.com
Mungkin banyak diantara kalian yang belum pernah mendengar tentang lingonberry. Salah satu jenis buah berry ini identik dengan warna merah yang terlihat sekilas mirip dengan cranberry dengan bentuk bulat dan berdiameter 16 milimeter. Rasanya asam dan sering diolah menjadi selai dan jus. Selain lingonberry, jenis berry ini juga dikenal dengan nama cowberry, foxberry, dan redberry dan banyak ditemui di wilayah utara benua Eropa dan Amerika dan daerah-daerah beriklim sub-artik lainnya.
Manfaat lingonberry
Lingonberry memiliki kandungan zat kimia, yaitu flavonol dan polifenol, yang dapat berperan dalam menurunkan tekanan darah, dan membuat jantung lebih sehat. Zat tersebut bisa menurunkan risiko serangan jantung. Selain itu, buah berry satu ini juga dapat membantu dalam menurunkan berat badan. Lingonberry juga memiliki kemampuan sebagai antimikroba, sehingga mampu menyingkirkan atau mematikan bakteri yang dapat mengganggu kesehatan.
Selain memiliki berbagai senyawa yang baik untuk kesehatan, buah lingonberry adalah sumber vitamin yang baik, karena dalam buah ini terkandung vitamin A, vitamin B (B1, B2, B3), serta vitamin C. Gabungan senyawa dan vitamin-vitamin tersebut menjadikan lingonberry memiliki banyak manfaat, yang di antaranya mencegah penuaan dini dan mencegah stroke.
Nah itulah beberapa jenis buah berry yang memiliki khasiat untuk kesehatan tubuh yang wajib kalian ketahui. Sebenarnya masih banyak jenis buah berry lainnya yang memiliki manfaat pada kesehatan. Seperti Huckleberry yang bermanfaat untuk memperkuat kinerja jantung, Cloudberry yang berguna sebagai agen detoksifikasi dan masih banyak lagi. Nah dari daftar buah berry ini, mana nih yang sering kalian nikmati?
Baca juga: