Aneka Tanaman Hias Yang Lagi Hits Dan Populer Beserta Harganya

Dibuat oleh blogunik

Tanaman hias kini menjadi dekorasi rumah yang sedang hits dikalangan masyarakat. Tak hanya mereka yang hobi berkebun dan memelihara tanaman, namun juga bagi kaum millenial yang ingin memiliki dekorasi rumah yang menarik dan menyejukkan. Nah kalau kamu berniat ingin memiliki tanaman hias untuk dekorasi rumah, namun bingung harus memilih yang mana, mengingat ada ribuan jenis tanaman hias yang bisa ditemukan dengan mudah pasaran. Ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu, jenis-jenis tanaman hias yang lagi hits dan populer di tahun 2020 ini. Kira-kira tanaman hias apa saja? Langsung saja, berikut aneka tanaman hias yang lagi hits lengkap beserta harganya. Let’s check it out guys!

16 Tanaman Hias Yang Sedang Populer Saat Ini

1. Anggrek Mutiara Hitam

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via bungakuhd.blogspot.com

Tanaman hias yang saat ini menjadi hits dikalangan masyarakat adalah Anggrek Mutiara Hitam alias black jewel orchid. Meskipun rata-rata jenis anggrek memiliki penampilan bunga yang indah, namun Anggrek Mutiara Hitam ini memiliki keindahan bunga yang berbeda dari anggrek lainnya. Tanaman hias anggrek inipun sangat mudah dalam perawatannya sehingga nggak heran, banyak orang menjagokan tanaman ini sebagai tanaman dekorasi rumah yang indah.

Harga: Rp. 5 ribuan – Rp. 700 ribuan

2. Kaktus atau Sukulen

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via twitter.com

Tanaman hias selanjutnya yang sedang hits dikalangan masyarakat adalah Kaktus atau Sukulen. Yang paling populer adalah kaktus yang biasa disebut dengan kaktus mini. Tanaman hias ini memiliki nilai jual yang tinggi dan cukup laku di pasaran. Selain bentuknya yang unik, tanaman hias ini juga sangat mudah dirawat. Nggak heran tanaman hias ini banyak dipergunakan sebagai alat untuk mempercantik tempat atau suatu ruangan.

Harga: Rp. 2 ribuan – Rp. 600 ribuan

3. Monstera / Janda Bolong

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via msn.com

Monstera juga merupakan salah satu tanaman hias yang sedang populer di tahun 2020 ini. Di Indonesia sendiri Monstera lebih dikenal dengan sebutan Janda Bolong. Mungkin karena daunnya yang memang bolong-bolong. Pertumbuhan monstera bisa mencapai ketinggian 20 hingga 130 meter. Meskipun namanya agak “nyeleneh”, namun tanaman hias ini banyak penggemarnya lho. Dan yang paling ‘gila’ adalah harga tanaman ini bisa mencapai ratusan juta rupiah. Nggak kebayang kan klo daunnya rontok satu helai?

Harga: Rp. 10 ribuan – Rp. 100 jutaan

4. Epiphyllum Chrysocardium / Wijaya Kusuma

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via trikmerawat.com

Selanjutnya ada tanaman hias bernama Epiphyllum Chrysocardium yang merupakan salah satu tanaman hias paling hits di tahun ini. Tanaman hias ini dikenal dengan nama Selenicereus Chrysocardium, dan masuk ke dalam keluarga kaktus. Meski begitu, tanaman hias ini memiliki bentuk yang panjang, melengkung, dan pipih. Uniknya, tanaman hiasn ini bisa menghasilkan bunga besar berwarna putih dengan benang sari emas yang cantik.

Harga: Rp. 10 ribuan – Rp. 100 ribuan

5. Cryptanthus Red

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via pinterest.com

Belakangan ini Cryptanthus Red merupakan tanaman hias yang banyak di cari orang. Mungkin karena bentuknya yang seperti bintang dan berwarna merah sehingga terlihat sangat unik bila dijadikan tanaman hias di rumah. Untuk memelihara tanaman hias berbentu unik ini, cukup mudah, kamu hanya perlu memastikan kalau tanaman hias ini mendapat cahaya yang maksimal. Sebab jika ditempatkan di ruang minim cahaya, warna yang dikeluarkan akan pudar.

Harga: Rp. 5 ribuan – Rp. 100 ribuan

6. Calathea Cynthia

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via bukalapak.com

Calathea Cynthia juga merupakan salah satu jenis tanaman hias yang tengah populer di tahun ini. Tanaman hias ini memiliki banyak jenis dan terkenal dengan coraknya yang cantik-cantik. Salah satunya yang paling hits adalah Calathea mutasi yang coraknya lebih unik dengan semburat hijau muda dan pink pada daunnya.

Harga: Rp. 80 ribuan – Rp. 900 ribuan

7. Calathea Black Lipstick

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via sulselonline.com

Jenis Calathea Cynthia yang populer lainnya adalah jenis Calathea Black Lipstick. Berbeda dari Calathea mutasi, tanaman hias ini memiliki daun yang berwarna hijau gelap keunguan. Bahkan dilihat sekilas, lebih menyerupai warna hitam. Ada banyak yang menyebut jika tanaman hias ini dinamai dengan Calathea Black Lipstick, karena adanya corak garis berwarna merah muda pada daunnya yang menyerupai coretan lipstik.

Harga: Rp. 4 ribuan – Rp. 1,4 jutaan

8. Begonia

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via shopee.co.id

Salah satu tanaman hias yang paling hits dan populer belakangan ini adalah Begonia. Begonia adalah spesies tumbuhan Begoniaceae dan merupakan tanaman hias yang sedang populer di Indonesia akhir-akhir ini. Tanaman hias ini memiliki warna bunga yang cantik dan cocok tumbuh di daerah tropis seperti Indonesia. Selain bentuknya yang indah, begonia juga disebut bisa membawa keberuntungan bagi pemiliknya, apalagi tanaman hias ini sangat mudah untuk dirawat. Nggak heran banyak orang memburu tanaman begonia sebagai dekorasi rumah yang cantik.

Harga: Rp. 10 ribuan – Rp. 400 ribuan

9. Maranta Red Prayer Plant

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via shopee.co.id

Dari tahun 2019 lalu, Maranta Red Prayer Plant telah menjadi salah satu tanaman hias yang hits dikalangan penghobi tanaman hias, namun rupanya di tahun 2020 ini, tanaman hias dengan corak yang unik ini semakin booming di Indonesia. Maranta Red Prayer Plant sendiri merupakan tanaman hias indoor yang memiliki daun berwarna hijau tua dengan corak garis-garis nadi berwarna merah di tengah daunnya sehingga terlihat unik dan langka. Buat kamu yang ingin memilikinya, tanaman hias ini cocok disimpan di bingkai jendela, bingkai di atas perapian, atau rak-rak yang membutuhkan elemen dekorasi.

Harga: Rp. 20 ribuan – Rp. 200 ribuan

10. Aglonema

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via tokopedia.com

Tanaman hias yang lagi hits saat ini dijadikan sebagai dekorasi rumah adalah tanaman Aglonema. Mungkin di Indonesia tanaman ini lebih dikenal dengan sebutan Sri Rejeki. Tanaman hias ini memiliki banyak jenis dengan corak yang berwarna berbeda-beda, namun yang paling hits adalah Aglonema dengan semburat warna merah muda pada sisi daunnya. Selain perawatannya yang sangat mudah, tanaman ini juga dipercaya mampu mendatangkan keberuntungan pada pemiliknya jika ditempatkan ditempat yang tepat.

Harga: Rp. 3 ribuan – Rp. 30 jutaan

11. Sansaveira / Lidah Mertua

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via okezone.com

Buat kamu yang mencari tanaman hias berbentuk unik dan gampang cara perawatannya, maka Sansaveira alias tanaman Lidah Mertua bisa menjadi solusi yang tepat buat kamu. Bukan hanya memiliki bentuk yang unik dan cantik, namun tanaman ini juga menyimpan segudang manfaat. Seperti mampu membersihkan sirkulasi udara di dalam rumah sehingga udara di dalam rumah bisa menjadi lebih bersih. Tanaman hias ini bisa ditempatkan didalam maupun diluar rumah, pasalnya tanaman ini termasuk tanaman hias yang tahan banting karena bisa bertahan hidup dalam kondisi apapun.

Harga: Rp. 5 ribuan – Rp. 1 jutaan

12. Anthurium

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via inhabitat.com

Anthurium adalah salah satu tanaman hias yang belakangan populer di Indonesia. Bentuknya yang unik dan daunnya yang lebar menjadi salah satu alasan mengapa orang-orang menyukai tanaman anthurium. Tanaman hias ini memiliki banyak jenis namun salah satu jenis tanaman Anthurium yang akhir-akhir ini populer adalah Anthurium dengan varian daunnya yang lebih lebar dan lebih banyak. Saking banyaknya yang menyukai tanaman ini, orang-orang rela merogoh kocek demi mendapatkannya.

Harga: Rp. 5 ribuan – Rp. 20 jutaan

13. Hoya Carnosa

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via pinterest.com

Tanaman hias yang sedang populer dan hits di tahun 2020 lainnya adalah Hoya Carnosa atau akrabnya disebut dengan nama “Hoya” saja. Tanaman hias ini berasal dari Asia Timur dan sebagian Australia. Tanaman hias ini sebenarnya sudah dikenal sebagai tanaman hias yang cantik dari zaman dulu, namun kembali populer di tahun ini karena keunikkannya. Tanaman hias populer ini memiliki daun yang berbentuk menyerupai lambang cinta serta tekstur daunnya yang licin seperti berlilin dan sekilas mirip tanaman hias palsu. Selain itu, bentuk bunganyapun sangat cantik dan lucu.

Harga: Rp. 19 ribuan – Rp. 140 ribuan

14. Philodendron Micans

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via pistilsnursery.com

Selanjutnya ada Philodendron Micans yang merupakan salah satu tanaman hias yang paling hits dan paling populer belakangan ini. Tanaman hias ini memiliki daun yang berbentuk indah dengan warna-warni yang menawan. Jadi nggak heran banyak orang berburu tanaman hias ini sebagai tanaman penghias ruangan atau taman. Tanaman Philodendron sendiri memiliki banyak spesies. Salah satu spesies yang paling populer belakangan ini adalah Philodendron Micans yang memiliki warna daun hijau cenderun marun.

Harga: Rp. 35 ribuan – Rp. 200 ribuan

15. Opuntia Monacantha Variegata

Tanaman hias yang sedang populer

Photo via mountaincrestgardens.com

Tanaman hias selanjutnya yang sedang hits dikalangan masyarakat adalah Opuntia Monacantha Variegata. Tanaman ini dikenal dengan nama Sukulen Pelangi dan masih satu anggota keluarga dengan kaktus. Berbeda dari kaktus lainnya, tanaman hias ini memiliki warna hijau yang sangat muda. Tunasnya memiliki warna kemerahan menyerupai bintil, sehingga membuatnya terlihat sangat eksotis.

Harga: Rp. 35 ribuan

Nah itulah aneka tanaman hias yang lagi hits dan populer lengkap beserta harganya yang bisa kamu jadikan alternatif dalam menghias ruangan ataupun taman. Jadi tanaman hias mana nih yang nyantol di hati kalian?

* Harga merupakan perkiraan berdasarkan informasi dari toko online yang ada di Indonesia


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *