Film India Terbaru 2020 Yang Pas Menemanimu di Rumah

Dibuat oleh blogunik

Siapa nih yang suka nonton film India atau film Bollywood? Pesona film India memang sulit ditolak, apalagi film India memiliki keunikan dengan berbagai soundtrack yang membuat kita ikut berdendang dan berjoged bersama. Selain identik dengan nyanyian dan tarian ditengah-tengah film, alur cerita yang khas dan menarik juga membuat film India selalu menarik untuk disaksikan. Nggak heran deh kalau deretan film India terbaru selalu menjadi buruan oleh banyak orang sebagai bahan tontonan yang menghibur.

Nah buat kamu yang pecinta film India atau film Bollywood, berikut deretan film India terbaru 2020 yang pas menemanimu di rumah! Let’s check it out guys!

12 Film India Terbaru 2020

1. Tanhaji: The Unsung Warrior – Januari 2020

Film India Terbaru 2020 - Tanhaji: The Unsung Warrior

photo via imdb.com

Film india action terbaru 2020 yang sayang banget buat dilewatkan adalah Tanhaji: The Unsung Warrior. Film India satu ini mengambil tema jaman kerajaan India terdahulu. Tanhaji dibintangi oleh aktor India kawakan Ajay Devgn dan juga sang istri Kajol yang tentu kualitas actingnya nggak perlu diragukan lagi. Film India yang baru rilis Januari 2020 ini bercerita mengenai seorang pejuang di India yang berusaha untuk merebut benteng yang dikuasai musuh dengan jumlah pasukan yang jauh lebih sedikit ketimbang musuhnya.

2. Angrezi Medium – Maret 2020

Film India Terbaru 2020 - Angrezi Medium

photo via imdb.com

Film India terbaru 2020 berikutnya adalah Angrezi Medium. Film Angrezi Medium tayang perdana di bioskop Indonesia pada Maret 2020. Meski baru naik layar bioskop film ini sudah berhasil menembus box office. Film India terbaru 2020 ini mengangkat tema hubungan ayah dan anak perempuannya. Tema yang menyentuh ini dibalut dengan unsur komedi yang akan membuat kalian merasakan rollercoaster emotion ketika menontonnya. Di film ini kalian akan diajak untuk menyaksikan perjuangan seorang ayah dalam mewujudkan cita-cita putrinya. Dibintangi oleh mendiang Irrfan Khan, Radhika Madan, Kareena Kapoor, dan Deepak Dobriyal.

3. Jawaani Jaaneman – Januari 2020

Film India Terbaru 2020 - Jawaani Jaaneman

photo via imdb.com

Jawaani Jaaneman meruapakan film India terbaru 2020 bertema drama komedi yang wajib kamu tonton. Dibintangi oleh Saif Ali Khan, film India terbaru ini menceritakan tentang seorang ria setengah baya yang riang dan menghabiskan sebagian besar waktunya di pesta-pesta dengan wanita-wanita cantik, namun tiba-tiba menemukan dirinya sebagai ayah dari seorang gadis muda. Lebih buruk putrinya memberikan kejutan lagi bahwa dia tengah hamil.

4. Bhoot Part One: The Haunted Ship – Februari 2020

Film India Terbaru 2020 - Bhoot Part One: The Haunted Ship

photo via imdb.com

Buat kamu yang suka nonton film horor, maka film India terbaru 2020 bertajuk Bhoot Part One: The Haunted Ship ini nggak boleh kamu lewatkam. Film horor ini bercerita mengenai sebuah kapal misterius yang terdampar di pinggir pantai. Kapal ini ternyata dihantui oleh sosok roh jahat yang tak segan untuk melukai orang yang dia incar. Film yang baru dirilis bulan Februari 2020 ini merupakan film pertama dari franchise horor buatan Bollywood, dengan pola yang mirip dengan franchise The Conjuring.

5. Chhapaak – Januari 2020

Film India Terbaru 2020 - Chhapaak

photo via imdb.com

Film India terbaru 2020 yang sayang jika dilewatkan berikutnya adalah film Chhapaak yang diperankan oleh Deepika Padukone. Film ini dibuat berdasarkan kisah nyata seorang wanita pemberani yang menjadi aktivis pembela hak-hak perempuan di India bernama Laxmi Agarwal. Laxmi mengalami serangan asam yang menyebabkan kerusakan pada wajahnya setelah menolak lamaran dari seorang pria saat dia baru berusia 15 tahun. Film ini akan memperlihatkan gambaran bagaimana seorang Laxmi bertransformasi menjadi perempuan tangguh pasca peristiwa yang membuatnya trauma tersebut.

6. Chhalaang – Juni 2020

Film India Terbaru 2020 - Chhalaang

photo via imdb.com

Chhalaang merupakan film India terbaru 2020 yang juga wajib ada di list tonton kalian. Film Bollywood India ini disutradarai oleh Hansal Mehta dan dibintangi oleh Rajkummar Rao serta Nushrat Bharucha. Film India terbaru ini bergenre sosial komedia yang pastinya siap mengocok perut kalian. Film India 2020 Chhalaang ini dijadwalkan rilis pada 12 Juni 2020. Awalnya, film ini direncanakan rilis pada 31 Januari 2020. Lalu, pada tanggal 26 Desember 2019 film ini diumumkan telah ditunda hingga 13 Maret 2020. Dan kini dijadwalkan lebih lanjut hingga 12 Juni 2020.

https://www.youtube.com/watch?v=TSpOozfeOwY

7. Gulabo Sitabo – Juni 2020

Film India Terbaru 2020 - Gulabo Sitabo

photo via imdb.com

Selanjutnya adalah film India terbaru 2020 bertajuk Gulabo Sitabo. Film ini dibintangi aktor legendaris Bollywood Amitabh Bachchan. Amitabh Bachchan akan ditemani oleh Ayushmann dimana mereka akan berperan sebagai dua penduduk lokal yang hidup di Uttar Pradesh. Film ini awalnya akan rilis pada Februari 2020 namun diundur menjadi Juni 2020.

8. Sab Kushal Mangal – Januari 2020

Film India Terbaru 2020 - Sab Kushal Mangal

photo via imdb.com

Sab Kushal Mangal merupakan film India terbaru 2020 yang juga sayang untuk dilewatkan. Dengan genre comedy romance, Sab Kushal Mangal menceritakan tentang Baba Bhandari, seseorang yang memiliki nama besar di politik yang tersinggung dengan liputan Pappu Mishra, pembawa acara reality show Musibat Odh Li Maine. Konflik berlanjut saat Bhandari dan Pappu ternyata jatuh cinta pada gadis yang sama bernama Mandira.

9. Panga – Januari 2020

Film India Terbaru 2020 - Panga

photo via imdb.com

Panga merupakan film India terbaru 2020 bergenre drama olahraga yang menceritakan tentang Jaya Nigam, mantan kapten tim nasional kabaddi India yang pernah menjadi juara dunia. Ia mengalami kisah emosional saat harus mengubah peran menjadi seorang ibu dan akhirnya tak ada yang mengingat sang juara dunia ini. Ia pun ingin kembali aktif bermain dan mendobrak anggapan bahwa atlet wanita berusia 32 tahun dan telah menjadi seorang ibu tidak bisa kembali membela tim nasional India.

10. Baaghi 3 – Maret 2020

Film India Terbaru 2020 - Baaghi 3

photo via imdb.com

Baaghi 3 adalah film aksi India yang difilmkan dalam bahasa Hindi pada tahun 2020, disutradarai oleh Ahmed Khan. Diproduksi oleh Nadiadwala Grandson Entertainment dan Fox Star Studios, itu adalah sekuel spiritual untuk Baaghi (2016) dan Baaghi 2 (2018) dan angsuran ketiga dari seri Baaghi. Baaghi 3 dibintangi oleh Tiger Schroff, Ritesh Deshmukh dan Shraddha Kapoor.

Film ini lebih menyoroti kisah ikatan persaudaraan dari Ronnie dan Vikram. Ronnie yang digambarkan sebagai lelaki sejati dengan otot tubuhnya yang kekar siap melakukan apa saja demi keselamatan nyawa kakaknya Vikram. Mereka tumbuh bersama dibawah pengawasan ayahnya yang seorang Inspektur bernama Charan Chaturvedi. Sejak Charan tewas tertembak dalam peristiwa kerusuhan, Ronnie berjanji akan menggantikan peran ayahnya untuk mengawasi Vikram.

11. Malang – Februari 2020

Film India Terbaru 2020 - Malang

photo via imdb.com

Malang merupakan film India terbaru 2020 mengenai kisah cinta dan juga balas dendam. Film ini akan menceritakan tentang Advait (Aditya Roy Kapoor), seorang pemuda yang introvert, mengunjungi Goa di mana ia bertemu Sara (Disha Patani), seorang gadis dari London yang datang ke India untuk pertama kalinya dan menjalani hidup bebas. Saling bertentangan satu sama lain, mereka berdua hidup bersama. Semua berjalan dengan baik sampai keadaan berubah menjadi terbalik.

12. Street Dancer 3 – Januari 2020

Film India Terbaru 2020 - Street Dancer 3

photo via imdb.com

Street Dancer 3 adalah film India terbaru 2020 bergenre drama. Film ini disutradarai oleh Remo D’Souza. Pemain utama di film Street Dancer 3 antara lain Varun Dhawan, Shraddha Kapoor, Prabhu Deva. Film India ini mengambil kisah berdasarkan pada kehidupan para penari jalanan. Film India Street Dancer 3 ini rilis di Indonesia tanggal 24 Januari 2020.

Nah itulah deretan film India terbaru 2020 yang pas menemani hari-harimu dirumah agar tidak membosankan. Jadi film yang mana nih yang bakal kamu tonton duluan?


Tinggalkan Balasan