15 Pantai Terbaik di Bali Dengan Pemandangan Yang Menakjubkan

Dibuat oleh blogunik

Pantai terbaik dan terindah di Bali memang selalu menjadi tujuan wisata para pelancong baik domestik maupun mancanegara. Mungkin bisa dibilang, pantai adalah salah satu daya tarik Bali yang paling terkenal di penjuru dunia. Bagaimana tidak, pantai-pantai di Bali memang menyuguhkan panorama alam eksotis yang belum tentu bisa kita dapatkan di tempat lain.

Mulai dari pasir putih maupun hitamnya yang indah, deburan ombak yang membuat para penghobi selancar ketagihan untuk menantangnya. Belum lagi perbukitan ataupun tebing yang kerap menjadi background pantai yang menakjubkan. Dan jangan lupakan golden sunset yang menjadi unggulan banyak pantai di Bali.

Nggak heran pantai-pantai di Bali selalu menjadi tujuan utama wisatawan saat menginjakkan kaki di pulau seribu pura ini. Dari sekian banyak pantai terindah di Bali, berikut Blog Unik rekomendasikan 15 pantai terbaik dan terindah di Bali yang wajib kamu kunjungi saat berlibur ke Bali. Let’s check it out guys!

15 Pantai Terbaik di Bali

1. Pantai Atuh

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Atuh

photo via instagram.com/penidago

Pantai terbaik di Bali yang pastinya akan membuat kamu terpesona akan keindahannya, diawali oleh Pantai Atuh yang terletak di pulau Nusa Penida, tepatnya berada di sebelah Tenggara Bali.

Pantai Atuh memiliki semua ciri-ciri Pantai terindah di Bali, mulai dari pasir putih halus, ombak yang tenang, lautan biru, air jernih dan yang paling menonjol adalah bebatuan karang yang menjulang tinggi dari permukaan air. Tebing yang tinggi dan curam disekeliling pantai ini juga menambah keeksotisan dan keindahan pemandangan nya.

Meskipun di Pantai Atuh ini kamu tidak bisa melihat sunset, namun spot ini merupakan tempat terbaik untuk menikmati sunrise di Bali.

Lokasi : Banjar Pelilit, Desa Pejukutan, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.

2. Pantai Suluban (Blue Point)

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Suluban (Blue Point)

photo via instagram.com/eat__pray__love__travel

Berikutnya yang wajib ada di travel list kamu adalah Pantai Suluban yang juga dikenal dengan sebutan Blue Point Beach.

Pantai Suluban Bali adalah pantai dengan tebing yang terjal dan ombak yang cukup besar sehingga sangat cocok bagi wisatawan yang menyukai surfing. Saat menginjakkan kaki di pantai terbaik di Bali ini, kamu akan disuguhkan pemandangan di dalam gua karang. Jika air laut sedang pasang, maka air laut akan memasuki gua tersebut. Karena posisinya berada di bawah karang, di saat sinar mentari sedang terik-teriknya akan ada bias cahaya yang masuk melalui celah-celah dinding batu karang yang bisa kamu manfaatkan untuk berswafoto karena hasilnya akan sangat indah.

Begitu kamu keluar dari celah tebing karang, pemandangan pantai yang indah disertai dengan deburan ombaknya akan menyambut kamu dengan ramah. Namun diperlukan tenaga ekstra untuk dapat mencapai bibir pantai. Ini dikarenakan pengunjung harus berjalan kaki kurang lebih 200 meter dari areal parkir kendaraan dengan menuruni anak tangga. Setelah melewati anak tangga sekitar 50 meter, para pengunjung juga harus melewati lagi tangga yang lebih sempit dan kecil yang di apit oleh tebing batu karang putih, dan tak jarang kamu harus antre untuk dapat melewati tangga ini.

Lokasi : Desa Pecatu, Uluwatu, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali

3. Pantai Pandawa

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Pandawa

photo via instagram.com/pandawabeach

Pantai Pandawa adalah salah satu pantai terbaik di Bali yang belakangan ini populer dikalangan turis domestik maupun mancanegara.

Tempat wisata di Bali ini memiliki panorama yang menakjubkan dengan suasana tenang. Saat memasuki kawasan pantai, kamu akan dibuat takjub dengan panorama indah dari tebing tinggi, mengapit jalan sepanjang 1,5 km. Tak sampai disitu, kamu juga akan disambut dengan lima patung Pandawa yang berdiri dengan kokoh dan anggun. Pasir nyapun putih halus dan bersih. Air lautnya sangat tenang dan berwarna kebiruan sehingga cocok buat kamu yang ingin berenang.

Kamu juga bisa menyewa kano dan menjelajah pantai sambil mendayung kano. Berlibur ke Pantai Pandawa memang menjadi salah satu hal yang nggak boleh dilewatkan.

Lokasi : Jalan Pantai Pandawa, Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Provinsi Bali 80361.

4. Pantai Melasti Ungasan

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Melasti Ungasan

photo via hargatiket.net/pantai-melasti

Salah satu pantai terbaik di Bali berikutnya yang nggak kalah indah dari pantai-pantai sebelumnya adalah Pantai Melasti Ungasan.

Daya tarik utama Pantai Melasti Ungasan terletak pada akses jalan ke pantai Melasti Ungasan. Kamu harus melewati jalan turunan berliku-liku yang berada di atas tebing kapur putih yang menjulang tinggi. Akses jalan menuju lokasi bibir pantai diapit tebing karang putih yang instagramable mirip tebing karang di jalan menuju pantai Pandawa.

Kelokan inilah yang mejadikannya sebagai salah satu tempat wisata pantai terbaik di Bali. Pantainya bersih dan pasirnya berwarna putih. Pantai Melasti juga menjadi salah satu spot terbaik untuk melihat sunset. Bahkan ada banyak spot foto yang menarik seperti gua-gua kecil di beberapa bagian bibir pantai.

Lokasi : Jl. Melasti Ungasan, Ungasan, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80361

5. Pantai Menjangan Bali Barat

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Menjangan Bali Barat

photo via gemtracktravel.com

Pantai di Bali yang disebut sebagai pantai terindah dan terbaik di Bali berikutnya adalah Pantai Menjangan yang terletak di bagian Bali Barat, tepatnya di pulau Menjangan. Keindahan pantai terbaik di Bali ini bukan pada pasir putih atau pemandangan sunsetnya, melainkan pada keindahan panorama bawah lautnya. Saking indahnya pemandangan bawah laut di pantai Menjangan, seperti terumbu karang alami, ikan warna warni serta air laut kebiruan, membuat pantai di pulau Menjangan ini bagaikan surga bagi penggemar aktivitas snorkeling dan diving.

Lokasi : Bali Pulau Menjangan (TNBB, Sumber Klampok, Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali 81155

6. Pantai Tanah Lot

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Tanah Lot

photo via rentalmobilbali.net

Mencari pantai dengan sunset terindah di Bali? Pantai Tanah Lot adalah pilihan yang tepat. Kamu akan disuguhkan pemandangan sunset dengan siluet pura yang berada di tengah laut di pantai Tanah Lot ini. Pantai Tanah Lot sendiri adalah pantai berbatu yang indah dan terkenal di seluruh dunia. Terdapat Pura Hindu yang berdiri dengan kokoh di atas batu karang raksasa dan dikelilingi oleh air laut. Pantai ini menjadi salah satu destinasi wisata favorit bagi wisatawan yang sedang liburan di Pulau Bali karena disuguhi oleh panorama yang menakjubkan, dan suasana damai yang belum tentu bisa kamu dapatkan di pantai lain.

Lokasi : Desa Beraban, Kabupaten Kediri, Kabupaten Tabanan, Bali

7. Pantai Jimbaran

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Jimbaran

photo via rentalmobilbali.net

Selanjutnya ada Pantai Jimbaran yang menjadi destinasi wisata pantai terindah di Bali yang wajib ada di travel list kamu.

Tekstur pasirnya halus dan berwarna putih ke kuning-kuningan. Di sepanjang pinggir pantai banyak dibangun hotel, spa dan villa. Seperti hotel Intercontinental dan Four Seasons Jimbaran. Tak hanya keindahan, pantai, namun pantai Jimbaran juga menawarkan wisata kuliner di pinggir pantai, jadi jangan heran jika ada banyak restoran berderet di pinggir pantai.

Menu andalan dari restoran-restoran ini tentu saja hidangan laut yang bahannya masih segar karena langsung didapatkan dari nelayan di sekitar pantai. Selain makan di dalam ruangan restoran, kamu juga bisa makan di atas pasir pantai yang lembut karena terdapat banyak meja dan kursi berderet di sepanjang tempat wisata pantai ini.

Pada saat malam tiba, beberapa restoran di sini akan menyajikan live music untuk melengkapi pengalaman makan malam pinggir pantai yang romantis ditemani dengan sunset yang indah. Jadi nggak heran pantai satu ini dijuluki sebagai salah satu pantai terbaik di Bali.

Lokasi : Desa Jimbaran, kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung Bali.

8. Pantai Tanjung Benoa

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Tanjung Benoa

photo via ayumassarirental.com

Pantai Tanjung Benoa merupakan salah satu pantai yang menjadi favorit para pecinta olahraga dan permainan air di Bali.

Karakteristik Pantai Tanjung Benoa sangatlah tenang, sehingga sangat cocok untuk berbagai jenis permainan air yang seru. Tak heran jika Tanjung Benoa menjadi pantai terbaik di Bali bagi pecinta watersport. Tak hanya menonjol sebagai wisata watersportnya, Pantai Tanjung Benoa juga memiliki pemandangan yang indah.

Keindahan pantai Tanjung Benoa Bali, terdapat pada pasir pantai yang berwarna putih dengan bentangan pantai yang sangat panjang. Selain itu, kebersihan pantai Tanjung Benoa Nusa Dua sangat terjaga sehingga nyaman untuk lokasi liburan. Kamu juga dapat pergi melihat penyu raksasa di pulau penyu dengan menaiki perahu dari Tanjung Benoa.

Lokasi : Kelurahan Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali

9. Pantai Dreamland

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Dreamland

photo via thesintesajimbaran.com

Pantai terpopuler di Bali berikutnya adalah Pantai Dreamland. Pantai ini dikelilingi oleh deretan tebing tinggi sehingga menciptakan keindahan pemandangan tersendiri. Pasir putih bersih serta landai terdapat juga sarana penunjang pariwisata seperti restoran dan villa. Bersantai di pantai terindah di Bali ini akan semakin romantis dengan golden sunset yang memukau.

Lokasi : Jalan New Kuta Beach, Kawasan Pecatu Indah Resort, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung – Bali.

10. Pantai Kuta Bali

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Kuta Bali

photo via blog.tripcetera.com

Siapa yang tak kenal Pantai Kuta? Pantai Kuta adalah salah satu pantai di Bali paling terkenal seantero jagat karena keindahan alamnya terutama saat sunset.

Pantai Kuta bisa dibilang sebagai salah satu pantai yang paling dekat dengan kota. Apalagi aksesnya sangat dekat dengan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali. Wajar jika pantai Kuta menjadi tempat wisata pantai terbaik di Bali yang wajib dikunjungi.

Selain itu pantai berjulukan “pantai matahari terbenam” ini juga menawarkan pengalaman bermain selancar yang cocok untuk pemula. Karena sangat ramai dengan pengunjung, kamu dapat dengan mudah menemukan tempat belanja, tempat makan, hotel, toko oleh-oleh, dan lain lain di sekitar Pantai Kuta.

Lokasi : Area Pantai Kuta, Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

11. Pantai Padang Padang

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Padang Padang

photo via ksmtour.com

Pantai terindah di Bali berikutnya yang wajib kamu kunjungi saat berlibur ke Bali adalah Pantai Padang Padang.

Pantai yang tersembunyi di balik sebuah tebing ini berlokasi di kawasan Pecatu, tidak jauh dari Uluwatu. Untuk dapat mencapai pantai ini, kamu harus melewati sebuah goa yang jalannya harus bergantian karena lebarnya hanya cukup untuk 1 orang saja.

Salah satu ciri khas Pantai Padang Padang yang akan langsung menyambut kedatangan kamu adalah batu-batu karang besar yang tersebar di sekitar pantai. Di bibir pantai juga tersedia tempat untuk bersantai untuk menikmati hangatnya sinar matahari dan pemandangan pantai yang spektakuler, namun harap dicatat bahwa jika pantai pasang, tidak akan ada pantai sama sekali.

Walau tidak sebesar dan sepanjang Pantai Kuta, Pantai Padang Padang menawarkan keindahan pantai yang sangat unik dan bersih sehingga termasuk dalam daftar tempat wisata pantai di Bali yang wajib dikunjungi.

Lokasi : Jalan Labuan Sait, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung – Bali.

12. Pantai Karma Kandara

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Karma Kandara

photo via thebalibible.com

Buat kamu yang ingin merasakan bersantai di private beach, maka Pantai Karma Kandara menjadi salah satu rekomendasi pantai di Bali yang tepat buat kamu.

Pantai Karma Kandara merupakan private beach yang menjadi satu dengan resor Karma Kandara yang lokasinya berdekatan dengan pantai Pandawa. Sama-sama berada di daerah tempat wisata Ungasan Bali. Oleh sebab itu pantai memiliki karater yang hampir sama. Perbedaannya, untuk memasuki pantai ini, kamu harus terdaftar sebagai tamu yang menginap atau membayar sebesar 650.000 rupiah sebagai entrance fee untuk menikmati fasilitas resto premium serta keindahan pantai yang ditawarkan oleh Pantai Karma Kandara.

Selain itu, warna air laut pantai ini juga sangat unik yaitu berwarna turquois, serta disertai dengan pasir putih yang halus. Disini kamu juga bisa menikmati aneka hidangan Mediterranean yang lezat dan segarnya bir dingin. Dan dengan latar belakang matahari terbenam, kamu pun dapat menyaksikan film di layar lebar di tepi pantai.

Lokasi : Jl. Villa Kandara Banjar Wijaya Kusuma Ungasan Benoa Kuta Sel., Ungasan, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80362

13. Pantai Green Bowl

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Green Bowl

photo via bali.idntimes.com

Pantai Green Bowl merupakan salah satu destinasi wisata unggulan Bali yang sayang jika dilewatkan.

Air laut yang sangat jernih dengan warna biru kehijauan akan menyambut kehadiranmu. Ditambah dengan pasir putih yang bersih, kamu akan puas menikmati pemandangan indah di pantai ini. Apalagi, pantai yang tersembunyi di balik bukit ini juga memiliki goa raksasa yang tak hanya dapat dipakai sebagai tempat berteduh, tapi juga sangat instagramable untuk dipakai berfoto cantik.

Pantai ini sendiri dinamai Green Bowl karena pada waktu air laut sedang surut, gugusan karang di sini akan mengurung air yang tertinggal beserta lumut, dan membentuk kolam alami berwarna hijau. Pantai ini juga memiliki nama lain yaitu Pantai Bali Cliff, karena dulu di dekat pantai ini terdapat Bali Cliff Resort yang kini tinggal sejarah.

Namun sebelum dapat menikmati pasir yang lembut, kamu harus menuruni ratusan anak tangga yang cukup curam. Namun semua itu pasti akan terbayar saat kamu sampai di pantai terindah di Bali satu ini.

Lokasi : Desa Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Bali.

14. Pantai Nyang Nyang

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Nyang Nyang

photo via befreetour.com

Pantai Nyang Nyang merupakan satu dari sekian banyak pantai tersembunyi di Bali yang menawarkan suasana alami sebuah hidden beach. Sejauh mata memandang kamu akan melihat birunya air laut, hijaunya bebukitan dan tebing-tebing yang cukup curam.

Saat sampai di pantai terindah di Bali ini kamu akan dihadapkan pada pasir kecoklatan yang menghampar luas. Pasir di pantai ini mempunyai struktur yang lebih kasar. Namun pantai ini mempunyai ukuran yang sangat luas. Terlebih suasana di pantai ini jauh lebih sepi jika dibandingkan dengan kondisi di Pantai lainnya.

Di pantai terindah di Bali ini, kamu bisa bermain sufing sepuasnya. Namun, tetap berhati-hati agar tidak terjadi hal yang tak diinginkan. Selalu pastikan dulu keadaan ombak sebelum berselancar karena tidak ada penjaga di pantai ini.

Lokasi : Jl. Uluwatu, Br. Dinas Karang Boma, Pecatu, Kuta Badung, Bali 80364.

15. Pantai Double Six

15 Pantai Terbaik dan Terindah di Bali - Pantai Double Six

photo via baligetaway.co.id

Satu lagi pantai terindah dan terbaik di Bali yang wajib kamu kunjungi saat berlibur ke Bali adalah Double Six.

Selain memamerkan panorama yang indah, Pantai Double Six menghadirkan tempat nongkrong yang sangat nyaman. Segaris lurus pantai, berderet kafe-kafe yang menawarkan setting bean bag di sekitar pantai untuk menikmati matahari terbenam. Selain itu ada beberapa beach club yang hype di kalangan wisatawan, yaitu La Plancha, Cocoon Beach Club, serta SugarSand.

Pasir disini lebih putih karena kebersihannya masih terjaga. Pengunjung di Pantai Double Six belum sebanyak di Pantai Kuta, sehingga suasananya relatif lebih tenang.

Lokasi : Legian, Jl. Double Six, Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, Bali

Nah itulah rekomendasi 15 pantai terbaik dan terindah di Bali yang wajib kamu kunjungi saat berlibur ke pulau Bali. Semoga pandemi cepat berakhir dan kita semua bisa berlibur ke pantai terindah di Bali ini ya! Amin.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *