Segudang Khasiat Jahe Merah, Bisa Untuk Menangkal Wabah Corona

Dibuat oleh blogunik

Sejak beberapa bulan ini, dunia sedang menghadapi wabah virus Corona atau Covid-19. Bahkan Indonesia sendiri telah melaporkan beberapa kasus pasien yang positif mengidap Covid-19. Tapi kalian nggak perlu khawatir dan panik guys, pasalnya, Indonesia memiliki berbagai macam rempah-rempah yang diklaim mampu menangkal virus corona lho.

Salah satu contohnya adalah Jahe merah. Nama jahe merah beberapa hari terakhir ini menjadi sangat populer karena banyak masyarakat yang percaya kalau jahe merah memiliki khasiat yang baik untuk menangkal virus corona. Tidak seperti jahe pada umumnya, jenis jahe ini terasa lebih pedas, ukurannya lebih kecil, dan memiliki warna merah karena kandungan antosianin pada kulitnya. Ada tiga jenis jahe yang banyak digunakan di Indonesia, yaitu jahe putih atau jahe emprit, jahe gajah atau jahe putih besar, dan jahe merah.

Dikutip dari Katadata.co.id, Guru Besar Universitas Airlangga dan Ketua Tim Riset Corona dan Formulasi Vaksin, Chairul Anwar Nidom, mengatakan virus corona dapat ditanggulangi dengan obat herbal yang mengandung curcumin. Zat tersebut terdapat pada empon-empon yang kerap digunakan sebagai bumbu masak, seperti jahe, temulawak, kunyit, dan lain-lain. Kandungan curcumin sendiri mampu meningkatkan kekebalan tubuh sehingga daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit meningkat.

Nah meskipun sama-sama jahe, namun kenapa jahe merah lebih dicari masyarakat dalam menangkal virus corona?

Dikutip dari Jpnn.com, ternyata jahe merah memiliki kadar gingerol lebih tinggi dibanding jahe gajah yang ternyata paling sering digunakan masyarakat saat ini. Kadar gingerol yang lebih tinggi, berat per rimpang yang lebih berat, dan kandungan minyak atsiri yang lebih banyak membuat jahe merah lebih efektif buat kesehatan masyarakat dibanding jahe gajah dan juga jahe emprit.

Selain itu jaher merah juga memiliki sejumlah senyawa seperti shogaol, flavonoid, serta aktivitas antioksidan yang lebih tinggi. Nah kandungan yang tinggi tersebut dapat menghambat enzim penyebab vasokonstriksi dan menurunkan tekanan darah. Selain itu, kandungan antioksidan pada jahe merah juga menurunkan stres oksidatif, sehingga menghambat kerusakan pada ginjal. Ekstrak jahe merah diformulasikan dengan teknologi nanoemulsi untuk meningkatkan solubilitas, stabilitas, serta efektivitas dari ekstrak jahe merah.

Jahe merah (zingiber officinal var rubrum) sejak beberapa tahun terakhir cukup populer di kalangan masyarakat sebagai bahan minuman dan obat-obatan herbal, sebab, beragam kandungan yang dimilikinya berperan aktif dalam menjaga kesehatan. Jahe merah memiliki cita rasa yang lebih pedas dibandingkan dengan jahe biasa karena kandungan minyak atsirinya lebih banyak. Berikut ini berbagai manfaat jahe merah yang kami rangkum dari berbagai sumber. Let’s check it out guys!

Segudang-Khasiat-Jahe-Merah-Dalam-Menghadapi-Wabah-Corona

photo via deltomed.id

1. Menghangatkan tubuh

Manfaat jahe merah yang pertama adalah ampuh untuk membuat tubuh menjadi hangat. Kandungan gingerol yang dimiliki oleh jahe merah sangat bermanfaat untuk meningkatkan suhu tubuh. Dengan begitu, badan akan terasa lebih hangat, apalagi jika kamu mengkonsumsinya di musim hujan atau dimusim dingin.

2. Meningkatkan daya imun tubuh

Selain menghangatkan tubuh, jahe merah jika dikonsumsi dengan tepat juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh atau imunitas tubuh lho. Ekstra jahe merah dapat mencegah dan membunuh bakteri-bakteri jahat yang ada di dalam tubuh sehingga sistem kekebalan tubuh atau imunitas akan lebih kuat.

3. Mengatasi sakit kepala

Sudah menjadi rahasia umum jika jahe mampu meredakan sakit kepala. Hal ini disebabkan karena kandungan gingerol dan zat kafena pada jahe memberikan efek hangat pada tubuh, sehingga mampu mengatasi sakit kepala. Pasalnya, saat mengonsumsi jahe merah, pembuluh darah akan melebar dan melancarkan aliran darah ke kepala.

4. Mengatasi masalah pencernaan

Tak tanggung-tanggung, jahe merah jika dikonsumsi secara rutin juga ternyata ampuh membantu kita dalam mengatasi masalah pencernaan lho. Hal itu disebabkan karena kandungan yang ada dalam ekstrak jahe merah, bisa melindungi pencernaan dari bakteri. Zat aktif pada tanaman ini juga mampu mencegah produksi enzim yang memicu radang lambung.

Segudang-Khasiat-Jahe-Merah-Dalam-Menghadapi-Wabah-Corona

photo via bebeja.com

5. Mengatasi mual dan meningkatkan nafsu makan

Khasiat jahe merah untuk kesehatan selanjutnya adalah mampu mengatasi rasa mual dan dapat meningkatkan nafsu makan. Jahe merah bermanfaat untuk membantu mengurangi produksi gas di dalam lambung yang memicu rasa mual. Apabila rasa mual sudah berkurang, nantinya nafsu makan akan kembali meningkat.

6. Menurunkan berat badan

Ini nih salah satu khasiat jahe merah yang paling digemari oleh kaum hawa adalah mampu menurunkan berat badan. Selama ini ekstra jahe merah memang kerap digunakan sebagai bahan campuran dalam suplemen diet. Mengonsumsi pil ekstrak jahe merah akan memberikan efek rasa kenyang lebih lama dan mampu membakar kalori.

7. Meredakan batuk

Batuk adalah salah satu gejala dari virus corona yang kerap meresahkan. Jika kalian batuk, jangan khawatir dan panik berlebih, sebab jahe merah mampu meredakan batuk. Hal ini karena jahe merah memiliki kandungan minyak esensial yang berperan aktif untuk penyembuhan batuk.

Segudang-Khasiat-Jahe-Merah-Dalam-Menghadapi-Wabah-Corona

photo via behance.net

8. Mengatasi radang tenggorokan

Selain batuk, jahe merah juga berkhasiat untuk mengatasi radang tenggorokan yang terjadi karena disebabkan infeksi virus atau bakteri. Beragam zat yang dimiliki jahe merah dipercaya bisa mengatasi radang pada tenggorokan tersebut.

9. Menjaga kesehatan jantung

Jahe merah juga ternyata mampu menjaga kesehatan jantung kalian lho. Konsumsi jahe merah secara teratur terbukti mampu menurunkan kolesterol dan trigliserida yang merupakan penyebab utama penyakit jantung.

10. Antiinflamasi dan Antioksidan

Berbagai penelitian menyebutkan bahwa jahe merah memiliki fungsi sebagai antiinflamasi dan antioksidan, sehingga dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dari serangan virus maupun bakteri.

11. Mengatasi rematik

Jahe merah memiliki kandungan yang bisa mengurangi rasa sakit dan mengurangi pembengkakan. Penyakit rematik atau asam urat dapat diatasi dengan menggunakan jahe merah.

Cara mendapatkan khasiat jahe merah sangat mudah, rebus rimpang jahe merah bersama dengan temu lawak, kumis kucing, cabe jawa, dan daun komfrey hingga mendidih. Air rebusan ini dapat diminum dua kali sehari untuk mengatasi rematik yang kamu derita.

Nah itulah beberapa khasiat dan manfaat jahe merah untuk kesehatan. Nggak ada salahnya mulai saat ini kita rutin mengkonsumsi jahe merah untuk meninggkatkan imunitas tubuh sehingga terhindar dari virus corona. Namun semua itu akan percuma bila tidak dibarengi dengan tindakan sederhana seperti rajin mencuci tangan dengan air dan sabun, hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut saat tangan kotor, serta menggunakan masker saat beraktivitas. Semoga artikel kali ini bermanfaat guys!


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *